Effendi Simbolon 'Disidang' PDIP, Prabowo: Bukan Urusan Saya
Prabowo menegaskan dirinya hanya menghadiri undangan acara yang juga dihadiri oleh Effendi Simbolon.
Effendi Simbolon mengisyaratkan lebih dukung Prabowo ketimbang Ganjar
Effendi Simbolon ‘Disidang’ PDIP, Prabowo: Bukan Urusan Saya
Reaksi Prabowo
Dewan Kehormatan PDIP memanggil kadernya, Effendi Simbolon. Sebab, Effendi dalam pernyataannya condong mendukung Prabowo Subianto ketimbang Ganjar Pranowo. Menanggapi hal ini, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, menegaskan, pemanggilan Effendi bukan urusannya. Meskipun, pernyataan Effendi tersebut berkaitan dengan dukungan Capres. Prabowo memastikan kedatangannya ke acara marga Simbolon hanya sekadar menghadiri undangan.
“Ya saya kan diundang acara kebudayaan, acara adat, saya hormati,” tegas Prabowo Subianto, di lapangan Ahmad Yani, Kota Tangerang, Minggu (9/7).
"Itu bukan urusan saya," kata Prabowo.
Dengan ringan, Prabowo juga menyatakan kalau pemanggilan Dewan Kehormatan PDIP terhadap Effendi Simbolon, bukan urusan pribadinya.
Sekjen PDIP: Disiplin Partai Ditegakkan
Dewan Kehormatan DPP PDI Perjuangan akan segera memanggil Effendi Simbolon. Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto mengatakan, Ketua Dewan Kehormatan, Komarudin Watubun akan segera membuat surat pemanggilan kepada Effendi. “Karena kami ini kan Partai Demokrasi Indonesia sehingga semuanya akan dilakukan klarifikasi partai agar disiplin partai ditegakkan," kata Hasto di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar, Sabtu (8/7). Dia pun menegaskan, seluruh kader PDI Perjuangan harus taat dan patoh terhadap komando dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. Dalam hal itu, terkait dukungan pencapresan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024."Bagi yang tidak memberikan dukungan, Dewan Kehormatan langsung secara otomatis, secara sistemik menjalankan tugasnya. Sehingga kedisiplinan partai ini sesuatu yang sifatnya mutlak. Karena PDI Perjuangan adalah partai ideologi berdasarkan Pancasila dan keputusan sudah diambil sehingga seluruhnya wajib,"
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto
Merdeka.com
Pernyataan Effendi Simbolon
Sebelumnya, Effendi Simbolon dalam acara Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI), menyampaikan harapan agar Indonesi dipimpin oleh sosok yang handal 2024 nanti. Dia menyebut sosok handal yang dimaksud seperti Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. "Kalau saya pernah menyampaikan, saya melihat seyogyanya yang bertarung sekarang itu ada Prabowo-Prabowo yang setara gitu, jadi kelasnya itu sama, kelas-kelas kalau ada 3 ada 4, ya sekelas Prabowo lah," kata Effendi.
"Tadi kan pertanyaannya, pertanyaan saya pribadi, kepada saya pribadi. Saya secara jujur berharap Indonesia dinahkodai oleh pemimpin yang punya kehandalan," sambung Effendi.
Effendi mengatakan penilaiannya terhadap Prabowo adalah objektif. Dia pun membahas ulang yang disampaikan Prabowo.
"Nah tadi saya kira kita bisa membaca lah, secara jujur, secara objektif, saya melihat figur itu ada di Pak Prabowo,"
EFFENDI SIMBOLON
Ojo Dibandingke
Effendi tak ingin membandingkan sosok Prabowo dengan bacapres PDIP Ganjar Pranowo. Dia berharap Ganjar terus bertarung di Pilpres mendatang. Dia mengaku tunduk dengan keputusan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Dia menghormati keputusan PDIP mengusung Ganjar. "Saya tidak ingin membanding-bandingkan ya. Kan Pak Ganjar sudah diputuskan oleh Ketua Umum kami. Tentu saya harus patuh akan itu," kata Effendi.