Jokowi Dinilai Ingin Tunjukkan Prabowo dan Ganjar Adalah Orangnya
Romantisme terlihat ketika Jokowi bersama Prabowo dan Ganjar kunjungan kerja ke Pekalongan
Romantisme terlihat ketika Jokowi bersama Prabowo dan Ganjar kunjungan kerja ke Pekalongan
Jokowi Dinilai Ingin Tunjukkan Prabowo dan Ganjar Adalah Orangnya
Romantisme terlihat ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kunjungan kerja ke Pekalongan, Selasa (29/8) kemarin. Ketiganya sempat makan siang bersama hingga blusukan ke Pasar Grogolan.
Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI) Adi Prayitno mengartikan, pada momen itu Jokowi ingin menegaskan bahwa Ganjar dan Prabowo adalah orangnya. Sehingga keduanya tetap rukun meski akan berkompetisi di Pilpres 2024.
"Secara prinsip ingin menegaskan bahwa keduanya akrab dan sama-sama orangnya Jokowi. Itu artinya sekalipun keduanya mungkin saling berkompetisi tapi tetap rukun," kata Adi saat dihubungi, Rabu (30/8).
Makna lainnya, Jokowi memang ingin menduetkan keduanya untuk Pilpres 2024. Adi menilai, dari dulu gestur Jokowi memang ingin mempasangkan Prabowo-Ganjar atau Ganjar-Prabowo.
"Pada saat yang bersamaan kemesraan keduanya ini bisa dimaknai sebagai bagian keinginan Jokowi yang ingin menduetkan keduanya di Pilpres 2024 mendatang," kata Adi.
"Dari dulu, gestur politik Jokowi terlihat ingin menduetkan Ganjar-Prabowo atau Prabowo-Ganjar. Meski agak rumit. Tapi dalam politik apapun bisa terjadi," pungkasnya.
Momen kebersamaan ketiganya terlihat di unggahan Instagram story Koordinator Staf Khusus Presiden RI, Ari Dwipayana, Selasa (29/8).
"Ini suasana makan siang setelah Muktamar di rumah makan Teras Bali Kota Pekalongan," kata Ari Dwipayana kepada wartawan.
Dalam foto yang beredar itu, Jokowi duduk di sebelah Menteri Sekretaris Negara Pratikno. Sementara itu, Prabowo dan Ganjar duduk di depan Jokowi.
Tampak pula istri Ganjar, Siti Atiqoh yang ikut makan bersama. Mereka terlihat tersenyum di dalam foto yang beredar itu.
Ari mengatakan pertemuan ketiganya itu berlangsung santai. Setelah makan siang bersama, Prabowo dan Ganjar mendampingi Jokowi blusukan ke Pasar Grogolan Pekalongan.
Saat blusukan, Jokowi mampir menyapa pedagang dan warga di Pasar Tradisional Grogolan. Jokowi kemudian mengecek kebutuhan bahan pokok.
Jokowi menjelaskan kunjungan ke pasar merupakan aktivitas rutin setiap ke daerah-daerah. Salah satu tujuannya untuk mengecek harga komoditas.
Kedatangan para pejabat publik tersebut disambut antusias oleh warga dan berebut salam satu per satu. Para warga juga berteriak kepada Ganjar agar menjadi Presiden 2024.
"Pak Jokowi! Pak Ganjar Presiden! Pak Ganjar Presiden! Hidup Pak Ganjar!" teriak para warga kepada Ganjar.
Jokowi yang melihat keramaian tersebut, ikut menyambut dan tersenyum lalu menunjuk-nunjuk sosok Ganjar Pranowo di depan Prabowo Subianto.
Ganjar dan Prabowo salam komando dan memberikan senyum kepada warga di akhir tinjauan. Bersama Jokowi, ketiga tokoh publik ini memperlihatkan kedekatannya kepada warga yang hadir.