Kaesang Mengaku Bingung Gara-Gara Gibran Bilang Arah Politik di 2024 Sama
Dirinya pun meminta hal itu untuk ditanyakan langsung kepada Gibran yang kini menjabat sebagai Wali Kota Solo.
Kaesang mengaku akan melakukan pertemuan dengan Prabowo.
Kaesang Mengaku Bingung Gara-Gara Gibran Bilang Arah Politik Dukungan Sama
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku bingung atas pernyataan kakaknya yakni Gibran Rakabuming Raka. Pernyataan itu terkait dengan arah dukungan pada Pilpres 2024 mendatang akan sama.
"Itu kok Mas Gibran ngomong begitu ya? Hahaha, itu juga saya jadi bingung," kata Kaesang kepada wartawan di Jakarta, Selasa (10/10).
Dirinya pun meminta hal itu untuk ditanyakan langsung kepada Gibran yang kini menjabat sebagai Wali Kota Solo.
"Ya tanya Pak Wali Kota, karena saya kan mengarahkan untuk Partai Solidaritas Indonesia. Kan beliau beda partai," ujarnya.
merdeka.com
Selain itu, Kaesang Pangarep mengaku, akan melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Diketahui, Prabowo Subianto merupakan salah satu Bacapres yang akan maju pada Pilpres 2024 mendatang.
"Ya insya Allah ketemu dengan beliau (Prabowo) karena balik lagi kan kami ini kan partai baru, baru dibentuk 2014 kami perlu silaturahmi ke partai-partai yang besar," kata Kaesang.
"Kita perlu menjaga namanya NKRI dan itu balik lagi silaturahmi," sambungnya.
Ia pun mengaku, telah mengatur dan menentukan jadwal pasti untuk bertemu dengan Prabowo.
Namun, ia belum menyebutkan kapan pasti pertemuan itu bakal dilakukan.
Selain itu, ia juga belum membeberkan secara pasti apa yang nantinya akan dibahas dalam pertemuan kedua pimpinan partai tersebut. "Sudah sih (waktu ditentukan)," ujarnya.
Sementara itu, saat ditanyakan arah dukungan PSI di bawah Ketua Umum Kaesang Pangarep pada Pilpres 2024,
Gibran menyebut kemungkinan arahnya sama. Namun demikian, dikatakannya, hal itu bukan wewenangnya.
"Untuk arah dukungan bisa ditanyakan ke PSI. Sudah di luar wewenang saya," katanya.
Ia menegaskan tak ada campur tangan dirinya atas keputusan arah dukungan adik bungsunya.
"Keputusannya di PSI bukan di saya," tandasnya.
Namun saat ditanya apakah dirinya dan Kaesang akan mendukung calon presiden (capres) yang sama pada Pilpres 2024, ia menyiratkan ada kemungkinan sama.
"Emange beda? Ya ditunggu saja," tukasnya.