Kaesang soal Peluang Maju Pilwalkot Depok: Nanti Ya Ibu-Ibu
Ia hanya akan fokus pada satu daerah atau wilayah saja.
Anak bungsu Presiden Jokowi itu digadang-gadang jadi Wali Kota Depok
Kaesang soal Peluang Maju Pilwalkot Depok: Nanti Ya Ibu-Ibu
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengungkapkan alasannya yang belum mau fokus untuk membicarakan soal dirinya yang digadang-gadang menjadi Wali Kota Depok.
Hal ini diungkap saat silaturahmi dengan organisasi relawan Jokowi Solidaritas Merah Putih (Solmet), Ciputat.
"Tadi juga mau menjawab tentang Depok, nanti ya ibu-ibu ya, soalnya kalau di partai kan saya bisa ngurus keseluruhan, bisa ngurus setiap orang di setiap posnya masing-masing,"
kata Kaesang, Rabu (11/10).
merdeka.com
Kaesang mengaku, jika nanti dirinya menjadi Wali Kota Depok, ia hanya akan fokus pada satu daerah atau wilayah saja.
"Nanti kalau saya jadi Wali Kota Depok, mau enggak mau nanti saya harus fokus di Depok saja, padahal ada Indonesia yang sebenarnya harus diurus," ujarnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengaku, akan lebih dulu fokus untuk memenangkan partainya pada Pemilu 2024 mendatang.
Sehingga, dirinya tidak ingin untuk fokus menjadi Wali Kota Depok, yang sebelumnya mencuat.
"Ya nanti kita lihat dulu seperti apa, pokoknya fokus saya sekarang memenangkan PSI di Pemilu 2024, nanti dan bisa masuk ke Senayan," kata Kaesang di Jakarta, Rabu (4/10).