Lampu Pocong & Private Jet Bikin Heboh Debat Pilkada Sumut, Bobby Nasution sampai Bisiki Wakilnya
Debat Pilkada Sumut ketiga berjalan panas. Antar Kadidat Calon gubernur dan calon Wakil gubernur saling serang dan buka-bukaan kartu.
Debat Pilkada Sumut ketiga berjalan panas. Antar Kadidat Calon gubernur dan calon Wakil gubernur saling serang dan buka-bukaan kartu.
Awalnya, moderator meminta Cawagub Medan, Surya diminta menjawab tentang komitmen pemberantasan korupsi dan nepotisme jika menang Pilkada Medan.
Kemudian, jawaban Surya tersebut ditanggapi oleh Cawagub Hasan Basri Sagala.
Salah satunya ditanya soal proyek mangkrak lampu pocong di Medan yang habiskan dana Rp21 miliar. Hasan juga menyinggung tentang private jet yang dipakai Bobby Nasution.
“Private jet itu gratifikasi,” kata Hasan disambut riuh dan heboh para penonton.
Bobby Bisiki Wakilnya
Surya kemudian menegaskan, selama dirinya menjadi Bupati Asahan, tak pernah ada pejabatnya yang diperiksa atau dipanggil penegak hukum.
Lalu, perihal lampu Pocong, Surya menyerahkan kepada Cagubnya, Bobby Nasution.
Namun saat Bobby ingin menjawab, langsung dipotong oleh moderator. Bobby dilarang menjawab karena saat ini sedang debat antar Cawagub.
“Mohon maaf, calon Wakil gubernur saja,” kata moderator.
“Tadi katanya bisa menambahkan,” kata Bobby.
Lalu, mikrofon kembali diserahkan kepada Surya. Tapi sebelum menjawab, Bobby membisiki lebih dulu telinga Surya.Namun dalam jawabannya, Surya tak menyinggung tentang lampu pocong dan private jet yang ditanyakan oleh Hasan.
“Kalau dipanggil aparat penegak hukum, kita tak pernah dipanggil, kita Bupati Asahan tak pernah lantik pejabat orang yang sudah meninggal,” tegas Surya.