Logo PKB Kini Berlatar Merah Putih, Dipersoalkan Kubu Prabowo
Merdeka.com - Logo PKB dengan latar belakang merah putih mengundang reaksi. Hal itu dianggap sebagai penodaan atau penghinaan terhadap bendera negara. Ketua DPP PKB Abdul Kadir Karding menyanggah tudingan tersebut.
"Sebenarnya desain bendera PKB adalah bendera PKB dilatarbelakangi oleh centang merah dan putih. Sehingga sesungguhnya enggak ada yang perlu dipersoalkan," kata Karding dalam keterangannya, Minggu (11/11).
Menurut Karding, dalam Undang-Undang Bahasa dan Bendera disebutkan 'yang namanya bendera merah putih itu bendera dengan bentuk persegi empat dengan besar kain berwarna merah dan warna putihnya di mana merah di atas dan putih di bawah itu sama besarnya'.
-
Siapa Ketua Umum PKB sekarang? Muhaimin Iskandar terpilih menjadi Ketua Umum PKB pada Muktamar II PKB yang digelar pada 16-19 April 2005 di Semarang. Politikus kelahiran Jombang, 24 September 1966 ini masih memimpin PKB hingga sekarang.
-
Siapa Ketua Dewan Syuro PKB? Diketahui, Ma'ruf Amin kembali dipercaya menjabat Ketua Dewan Syuro DPP PKB berdasarkan hasilMuktamar ke-VI yang digelar di Nusa Dua Bali, Minggu (25/8) lalu.
-
Kenapa PKB dibentuk? Pembentukan partai ini diusulkan oleh kaum nahdliyin di berbagai daerah. Pasalnya, banyak warga NU yang ingin agar dibentuknya sebuah badan atau partai politik yang mewadahi aspirasi mereka di seluru pelosok Nusantara.
-
Di mana PKB dibentuk? Partai Kebangkitan Bangsa merupakan salah satu partai politik yang dibentuk pada era Reformasi 1998, tepatnya pada 23 Juli 1998.
-
Bagaimana aksi arogansi Ketua PP? Dengan nada tinggi pria itu sampai memarahi pengemudi itu hingga adu cekcok terjadi.'Koe anak e sopo? Iki wilayahku, koe seng mundur,' kata pria itu.
-
Apa yang diklaim dalam video tentang PKB? Sebuah video berdurasi 8 menit 10 detik beredar di platform YouTube dengan klaim Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menolak uang dengan nominal fantastis sebesar Rp4 triliun.
"Kalau yang terjadi di PKB, desain yang ada di PKB adalah desain dengan centang, jadi modelnya seperti centang gitu," tuturnya.
Ikuti berita Prabowo Subianto di Liputan6.com
Dia lalu mencontohkan warna di salah satu produk rokok yang menggunakan background merah dan putih. "Nah, yang tidak boleh itu bendera merah putih ditempelkan PKB, itu enggak boleh."
"Jadi, supaya semua jelas bahwa desain PKB ini hanya lebih karena menggunakan warna merah dan putih sebagai bagian dari melengkapi penampilan dan tampak supaya lebih baik," ungkapnya.
Tim Badan Pemenangan Nasional (BPN) bidang advokasi pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo-Sandi, Eggy Sudjana meminta polisi segera memanggil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar terkait lambang bendera PKB dengan latar belakang merah putih.
Eggy mengatakan, tanpa adanya aduan dari masyarakat, sedianya polisi segera memanggil Muhaimin dengan pertimbangan kejadian tersebut bukanlah delik aduan.
"Mustinya segera diperiksa Muhaimin. Kenapa PKB tidak segera diproses polisi, ini bukan delik aduan. Polisi harusnya periksa Muhaimin," ujar Eggy dalam diskusi politik, di D Hotel, Jakarta Selatan, Minggu (11/11).
Tidak hanya Muhaimin, Eggy juga menuntut agar polisi juga memanggil calon Wakil Presiden nomor urut 01, Maruf Amin karena dianggap turut serta mengibarkan bendera PKB dengan latar belakang lambang negara.
"Konteksnya kita mesti berlaku jujur. Bisa panggil Maruf Amin, Pasal 55 turut serta," tukasnya.
Tidak hanya Eggy, Sosiolog Musni Umar berpendapat demikian. Dia menyayangkan adanya lambang negara menyerupai bendera merah putih sebagai latar. Ia pun meminta agar PKB menarik lambang tersebut sebagai lambang partai politik.
"Saya sarankan supaya itu ditarik. Jangan biarkan dengan latar belakang bendera nasional memang tujuannya ingin menegaskan PKB tidak hanya partai Nahdliyin tapi juga simbol-simbol nasionalis, tapi balik lagi tidak perlu seperti itu," tandasnya.
(mdk/did)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia menolak wacana Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bergabung dengan pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Baca SelengkapnyaKoster menyebutkan, semua baliho dan bendera yang dicabut sudah kembali dipasang.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku, mendapat undangan rakornas PKS, usai pertemuan dengan tamu penting.
Baca SelengkapnyaPetugas Satpol PP mencopot bendera PDIP dan baliho di dekat lokasi acara Jokowi.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengumumkan penggantian nama koalisi pada HUT ke-25 PAN.
Baca SelengkapnyaPrabowo lantas menyinggung PKB saat Pemilu lalu yang bersebrangan dengan kubunya
Baca SelengkapnyaGanjar berharap Pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik dan aparatur negara bersikap netral
Baca SelengkapnyaDjarot menyebut PDIP tidak pernah mengajarkan bahwa Bung Karno adalah milik salah satu partai saja.
Baca SelengkapnyaNamun partai yang dipimpin Kaesang Pangarep itu bisa memasang bertruk-truk bendera.
Baca SelengkapnyaDi rute-rute yang dilewati oleh Jokowi masih terpasang bendera-bendera dari parpol.
Baca SelengkapnyaKetua DPC PKB Kota Depok, M. Faizin mengatakan, laporan tersebut terkait dugaan pencemaran nama naik dan ujaran kebencian dilakukan Lukman Edy.
Baca SelengkapnyaMenurut Mahfuz Sidik, PKS selama masa kampanye Pilpres 2024, banyak melakukan serangan negatif kepada Prabowo-Gibran Rakabuming Raka.
Baca Selengkapnya