Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lupakan Seteru Lama, Khofifah, Soekarwo, dan Gus Ipul Bersatu Dukung Jokowi

Lupakan Seteru Lama, Khofifah, Soekarwo, dan Gus Ipul Bersatu Dukung Jokowi Gus Ipul dan Soekarwo. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Tiga orang yang pernah bertarung di tiga Pilgub Jawa Timur (2008, 2013, dan 2018) bersatu mendukung Paslon 01 di Pilpres 17 April 2019, Joko Widodo (Jokowi)-KH Ma'ruf Amin. Mereka adalah mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Soekarwo-Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan gubernur Khofifah Indar Parawansa.

Bersatunya tiga tokoh ini di barisan 01, diungkap Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Moeldoko di Surabaya usai menghadiri acara Silaturahmi Ulama NU se-Jawa Timur. "Saya pikir indikatornya sudah jelas," ucapnya, Sabtu (9/3).

Bahkan, purnawiran jenderal TNI yang juga kepala Staf Presiden ini mengaku cukup yakin kalau Gus Ipul yang pada 2014 lalu mendukung Prabowo Subianto, kini merapat ke petahana dan sudah melakukan komunikasi.

"Udah-udah (komunikasi), jadi figur-figur itu (Soekarwo, Gus Ipul, dan Khofifah) memberikan indikator yang sangat jelas ke mana suara akan disampaikan," tegasnya.

Dengan bersatunya ketiga tokoh ini, Moeldoko juga yakin kalau Jokowi-Ma'ruf bakal memperoleh kemenangan signifikan di Jawa Timur saat Pilpres 17 April mendatang, khususnya dari Soekarwo. "Oh ya pasti (perolehan suaranya) signifikan, sangat signifikan ya," yakinnya.

Pun demikian yang disampaikan mantan pendukung Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno di Pilgub Jawa Timur 2018, KH Ahmad Fahrur Rozi Burhan (Gus Fahrur) saat menggelar konferensi pers terkait Seruan Alim Ulama dan Pengasuh Pondok Pesantren untuk mendukung Jokowi-Ma'ruf, serta memerangi hoaks dan ujaran kebencian.

Seruan untuk mendukung Paslon 01 ini digelar Gus Fahrur bersama beberapa kiai se-Jawa Timur usai acara Silaturahmi Ulama NU se-Jawa Timur bubar. "Sudah fixed, beliau berdua, mantan gubernur dan wakil gubernur (Soekarwo-Gus Ipul) mendukung 01," ucap Gus Fahrur memastikan dukungan Gus Ipul ke Jokowi-Ma'ruf.

"Kami bersyukur pasangan gubernur dan wakil gubernur baru, Ibu Khofifah dan Mas Emil beserta pasangan gubernur-wakil gubernur lama, Pakde Karwo (Soekarwo)-Gus Ipul bersatu memenangkan Jokowi-KH Ma'ruf Amin," sambung Pengasuh Ponpes An-Nur Bululawang Malang ini

Seperti diketahui, di dua edisi Pilgub Jawa Timur, yaitu 2008 dan 2013, pasangan Soekarwo-Gus Ipul berhasil menyingkirkan Khofifah. Kemudian di 2018, Ketum PP Muslimat NU itu kembali maju bersama Emil Elestianto Dardak. Kali ini hanya melawan Gus Ipul.

Di edisi 2018 ini, hubungan Soekarwo-Gus Ipul sempat tegang, karena Pakde Karwo (sapaan Soekarwo) yang notabenenya ketua DPD Demokrat Jawa Timur mendukung Khofifah-Emil.

Namun, hubungan Khofifah dan Gus Ipul akhirnya mencair menjelang pelantikan Khofifah-Emil sebagai gubernur dan wakil gubernur. Bahkan, Gus Ipul sempat bersilaturahmi ke kediaman Khofifah. Selanjutnya, bersama-sama mendukung Jokowi-Ma'ruf di Pilpres 2019. Termasuk Soekarwo meski partainya mendukung Paslon 02, Prabowo-Sandiaga.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertarungan Pilpres 2024, Ketum Golkar: Kita Punya Pakde Karwo Bu Khofifah, Penyerangnya Komplet di Jatim
Pertarungan Pilpres 2024, Ketum Golkar: Kita Punya Pakde Karwo Bu Khofifah, Penyerangnya Komplet di Jatim

Golkar yakin bisa meraup suara maksimal bagi paslon Prabowo-Gibran untuk wilayah Jatim.

Baca Selengkapnya
Golkar Harap Khofifah Ikuti Jejak Pakde Karwo
Golkar Harap Khofifah Ikuti Jejak Pakde Karwo

Soal wacana Khofifah masuk Tim Kampanye Nasional (TKN), kata Ace masih dikalkulasikan untuk masuk struktur.

Baca Selengkapnya
Sudah Dapat Dukungan Koalisi Prabowo, Khofifah Kini Mulai Dekati PDIP
Sudah Dapat Dukungan Koalisi Prabowo, Khofifah Kini Mulai Dekati PDIP

Sudah Dapat Dukungan Koalisi Prabowo, Khofifah Kini Mulai Dekati PDIP

Baca Selengkapnya
Khofifah Dukung Prabowo, Cak Imin: Rakyat Berideologi NU Pasti Istikamah ke AMIN
Khofifah Dukung Prabowo, Cak Imin: Rakyat Berideologi NU Pasti Istikamah ke AMIN

"Jika tidak memilih AMIN saya meragukan ke-NU-annya," kata Cak Imin.

Baca Selengkapnya
Khofifah Ditugaskan jadi Dewan Pengarah TKN, Bakal Ambil Cuti untuk Kampanye Prabowo-Gibran
Khofifah Ditugaskan jadi Dewan Pengarah TKN, Bakal Ambil Cuti untuk Kampanye Prabowo-Gibran

Khofifah Indar Parawansa resmi mendukung Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya
VIDEO: Penjelasan Khofifah Resmi Mantap Dukung Prabowo-Gibran Siap Jadi Jurkam
VIDEO: Penjelasan Khofifah Resmi Mantap Dukung Prabowo-Gibran Siap Jadi Jurkam

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memenuhi janji bergabung dengan TKN Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
Airlangga Kenalkan Khofifah dan Pakde Karwo Tim Pemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Timur
Airlangga Kenalkan Khofifah dan Pakde Karwo Tim Pemenangan Prabowo-Gibran di Jawa Timur

Pengumuman Khofifah dan Pakde Karwo itu disampaikan Airlangga saat Hari Ulang Tahun (HUT) Golkar ke-59 di Gedung DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin (6/11) malam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024
FOTO: Momen Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak Maju Pilgub Jatim 2024

Airlangga menyatakan, partainya konsisten mendukung pasangan Khofifah-Emil sebagai wujud kelanjutan dukungan yang sejalan pada Pilkada 2019.

Baca Selengkapnya
Resmi jadi Jurkam TKN Prabowo-Gibran, Khofifah Bakal Ajukan Cuti Gubernur
Resmi jadi Jurkam TKN Prabowo-Gibran, Khofifah Bakal Ajukan Cuti Gubernur

Khofifah resmi jadi Jurkam TKN Prabowo-Gibran per 21 Januari 2023 mendatang

Baca Selengkapnya
Khofifah jadi Jurkamnas Prabowo-Gibran, Begini Reaksi Santai Mahfud MD soal Suara Pemilih di Jatim
Khofifah jadi Jurkamnas Prabowo-Gibran, Begini Reaksi Santai Mahfud MD soal Suara Pemilih di Jatim

Mahfud MD tidak khawatir kehilangan suara pemilih di Jawa Timur setelah Khofifah Indar Parawansa mendukung Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya
Khofifah Harap Parpol Pengusung Merestui Kembali Berduet dengan Emil Dardak di Pilgub Jatim
Khofifah Harap Parpol Pengusung Merestui Kembali Berduet dengan Emil Dardak di Pilgub Jatim

Khofifah mengaku sudah nyaman berduet dengan Emil Dardak di Jatim.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Khofifah Terima Surat Rekomendasi dari Demokrat, Kenang Perjuangan SBY & Ani Yudhoyono
VIDEO: Khofifah Terima Surat Rekomendasi dari Demokrat, Kenang Perjuangan SBY & Ani Yudhoyono

Partai Demokrat memberikan surat rekomendasi kepada Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak untuk maju di Pilgub Jawa Timur 2024

Baca Selengkapnya