Mahfud MD Terima Kasih ke Jokowi usai Debat Cawapres: Saya Banyak Belajar jadi Menko Polhukam
Mahfud MD mengucapkan terima kasih kepada Preside Jokowi usai debat Cawapres 2024
Mahfud MD bersyukur diberi amanah menjadi Menko Polhukam.
Mahfud MD Terima Kasih ke Jokowi usai Debat Cawapres: Saya Banyak Belajar jadi Menko Polhukam
Cawapres nomor urut 3, Mahfud MD mengucapkan terima kasih kepada Preside Jokowi usai debat Cawapres 2024 di JCC, Senayan, Jakarta.
Dia bersyukur telah diberikan amanah sebagai Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM oleh Presiden Jokowi. Sehingga, dia belajar bagaimana memberikan kesejahteraan kepada rakyat.
"Oleh sebab itu, karena ini debat terakhir untuk cawapres saya ingin sampaikan terima kasih kepada Pak Jokowi Karena 5 tahun yang lalu tepat setengah tahun yang lalu beliau meminta saya menjadi Menko Polhukam saya semakin banyak belajar dan ingin tahu bahwa beliau itu sangat peduli terhadap ke sejahteraan rakyat dan kebaikan rakyat," kata Mahfud, saat konferensi pers, usai debat, di JCC, Senayan, Jakarta, Minggu (21/1) malam.
Dia pun menyebut, pengalaman menjadi Menko Polhukam itu dirinya bersedia menjadi pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Mahfud pun berjanji, akan melanjutkan pembelajaran yang telah didapat dari Presiden Jokowi jika menang di Pilpres 2024.
"Itulah sebabnya pada tahun ini saya bersedia pula Ketika diminta untuk menjadi cawapresnya Pak Ganjar pranowo karena apa yang saya peroleh selama menterinya Pak Jokowi itu bisa saya lanjutkan di zaman atau di dalam tugas-tugas Pak Ganjar pranowo kalau sudah menjadi presiden nanti," ujar dia.
Sebab, dia menilai, antara Ganjar dan Presiden Jokowi merupakan sosok pemimpin rakyat.
"Karena Pak Ganjar dan Pak Jokowi itu sama-sama merupakan presiden rakyat," imbuh dia.