PDIP Ungkap Kondisi Relawan Ganjar-Mahfud Usai Gibran Jadi Cawapres Prabowo
PDIP kini fokus memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
Gibran memilih membelot dari PDIP dan menjadi cawapres Prabowo di Pilpres 2024.
PDIP Ungkap Kondisi Relawan Ganjar-Mahfud Usai Gibran Jadi Cawapres Prabowo
Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Ahmad Basarah mengklaim ribuan organisasi relawan yang tergabung dalam Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) tetap solid.
Hal itu disampaikan Basarah saat hadir memberikan sambutan dalam acara konsolidasi TPN bersama sejumlah organisasi relawan yang digelar di kawasan Jakarta Pusat, Kamis (26/10) malam.
"Kami juga terus memonitoring setelah pendaftaran resmi pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden Ganjar- Mahfud," ujar Basarah.
Bahkan setelah secara resmi pendaftaran Capres-Cawapres Ganjar-Mahfud ke KPU, Ketua DPP PDIP itu mengklaim tidak ada organ relawan yang membelot atau berpaling dukungan.
Data itu diambil dari hasil monitoring terbaru, setelah Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftar mendampingi Prabowo Subianto sebagai Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada Rabu (25/10) kemarin.
"Dan juga kita tetap monitoring setelah keputusan Cawapres Prabowo, Gibran alhamdulillah hingga saat ini hampir 100 persen organ relawan yang tergabung dalam TKRPP tetap menyatakan kesetiaannya terhadap Ganjar Mahfud,"
sebutnya.
merdeka.com
"Tolong disaksikan Pak Arsyad, lihat loyalitas, relawan pendukung Ganjar Pranowo, hingga detik ini 100 persen loyal dan setia kepada Ganjar Pranowo,"
tambah dia.
merdeka.com
Data terkini, total organ relawan pendukung Ganjar-Mahfud telah mencapai 1.620. Ribuan organ itu terbagi dalam tiga klaster, tingkat nasional sebanyak 449 organ, tingkat provinsi sebanyak 364 organ, dan tingkat kota/ kabupaten sebanyak 807 organ.
"Dari jumlah tersebut kami identifikasi berdasarkan ruang lingkup kerja masing-masing relawan, ada yang menggarap segmen gen z, millennial, guru, buruh, tani nelayan, akademisi, kesehatan, emak-emak, medsos dan lain-lain,"
sebutnya.
merdeka.com
Ketua TPN GP Arsjad Rasjid menargetkan Ganjar-Mahfud menang satu putaran di Pilpres 2024. Targetnya tidak tanggung-tanggung, menang dengan 54 persen suara.
“Kami memfasilitasi, kita ingin bersinergi, kita belajar dari 2019, kita ingin lebih baik lagi karena kita ingin menang satu putaran. Setuju nggak satu putaran?” tutur Arsjad di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Kamis (26/10).
“Paling sedikit kita ingin 54 persen suara kita. Masa nggak bisa. Bisa dong,” lanjutnya.