PKS Kritik Pertemuan Prabowo dengan Jokowi Hingga Mega: Kurang Penting
Merdeka.com - Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera menyoroti pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan para tokoh pasca Pilpres 2019. Menurut dia, seharusnya dalam berbagai pertemuan itu ada pernyataan sikap Gerindra tetap berada di barisan oposisi.
"Di demokrasi biasa kok yang seperti ini. monggo jalan. Kita kembali lagi kenapa pertemuan itu menjadi kurang penting, pertemuan tanpa ada kejelasan sikap buat saya itu pembodohan buat publik yang penting jelas-jelasnya kami oposisi," kata Mardani di Kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (27/7).
Mardani mengatakan masyarakat akan kecewa jika tidak ada sikap dari Prabowo soal posisi politiknya. Masyarakat sudah tidak perlu lagi bahasa-bahasa kiasan.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Siapa yang ikut dalam pertemuan Prabowo dan KWI? Menurut laporan Antara, Prabowo bersama Kardinal Suharyo Hardjoatmodjo dan pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) sepakat Pemilihan Umum 2024 harus berjalan jujur, adil, damai, dan rukun.
-
Kapan Presiden Prabowo memanggil ketua umum partai? Seperti diketahui, hari ini Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah ketua umum partai politik ke Istana Negara, Jakarta.
-
Siapa yang akan bertemu Prabowo? Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut, presiden terpilih Prabowo Subianto akan segera bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
-
Kenapa Prabowo bertemu dengan KWI? Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menemui pengurus Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) untuk berdiskusi terkait Pemilu 2024 di Gedung KWI, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (26/1/2024).
-
Dimana pertemuan Golkar, Prabowo, dan Gibran? Partai Golkar menggelar acara buka puasa bersama dengan pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Subianto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Jumat (29/3).
"Tidak perlu lagi berbagai macam metafora. cukup menyatakan 'kami, Pak jokowi monggo sebagai pemenang good goverment for the next five years, dan kami akan menjadi oposisi yang kritis konstruktif,' itu sehat," ungkapnya.
Menurutnya, dengan pernyataan itu juga bisa membawa dampak positif di masyarakat. Dengan begitu, masyarakat yang tidak sependapat dengan pertemuan tersebut akan menyalurkan pada hal yang lebih positif.
"Mereka yang marah di bawah ketika bertemu tapi karena oposisi akan masuk kemarahan itu menjadi energi positif," ucapnya.
Eks Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi ini mempertegas sikap partainya berada di barisan oposisi. Namun, keputusan resmi sikap PKS masih ada di rapat Dewan Majelis Syura.
"Tetapi secara umumnya saya pribadi atau banyak sekali teman-teman di PKS tegas menyatakan kami oposisi karena bagaimanapun kita harus memberikan contoh ke publik bahwa oposisi itu mulia, oposisi itu baik, oposisi itu juga sehat, bahkan pemerintahan yang kuat memerlukan oposisi yang kuat," ucapnya.
Diketahui, Prabowo sempat bertemu Jokowi di Stasiun MRT Lebak Bulus. Setelah setelah bertemu Jokowi pada Rabu 24 Juli dia bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Muzani menepis soal wacana pertemuan Prabowo dan Megawati dimaknai sebagai upaya menduetkan dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Baca SelengkapnyaHubungan PKS dan Gerindra mengalami pasang surut terutama setelah Prabowo merapat ke pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Ma'ruf Amin.
Baca SelengkapnyaKetua Umum Partai NasDem Surya Paloh ikut dalam persamuhan tertutup itu.
Baca SelengkapnyaMenurut Said, pertemuan Megawati dan Prabowo sangat baik dan bisa saja membahas visi bangsa ke depan.
Baca SelengkapnyaPDIP mengakui terus membangun komunikasi baik dengan Gerindra.
Baca SelengkapnyaDasco menyebut, pertemuan Prabowo dengan PKS masih menunggu kabar Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Aljufri kembali ke Indonesia.
Baca SelengkapnyaSaid Abdullah membantah pertemuan Prabowo dan Megawati Soekarnoputri dilatari oleh faktor kursi menteri yang diincar PDIP.
Baca SelengkapnyaSekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani sempat menyampaikan pantun yang justru untuk menggoda Demokrat.
Baca SelengkapnyaPrabowo bersama sejumlah elite Gerindra mendatangi kantor PSI.
Baca SelengkapnyaPrabowo mengaku, mendapat undangan rakornas PKS, usai pertemuan dengan tamu penting.
Baca SelengkapnyaKaesang disambut meriah saat menyambangi kediaman Prabowo di Rumah Kertanegara.
Baca SelengkapnyaGrace menyindir partai politik lain yang malah harus didatangi kalau ingin bertemu. Bahkan sampai harus merangkak.
Baca Selengkapnya