Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Prabowo di Panggung 212: Saya tak boleh bicara politik dan kampanye di Sini

Prabowo di Panggung 212: Saya tak boleh bicara politik dan kampanye di Sini PPP Muktamar Jakarta dukung Prabowo-Sandiaga. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Calon Presiden nomor 02, Prabowo Subianto hadir dalam acara Reuni 212 di lapangan Silang Monas, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018). Dia mengenakan baju putih peci hitam dan hanya sebentar berbicara.

Dalam pembukaan pidatonya, Prabowo menyampaikan mendapat tugas dan amanah sebagai calon Presiden Republik Indonesia.

"Dan karena itu saya harus patuh dan mengikuti semua ketentuan. Saya tidak boleh bicara politik pada kesempatan ini, saya tak boleh kampanye," kata Prabowo dari atas panggung.

Selanjutnya, Prabowo menyampaikan terima kasih. Hal itu ia sampaikan kepada panitia Reuni 212 yang mengundangnya dalam kegiatan tersebut.

Prabowo mengungkapkan rasa bangganya. Dia kagum melihat ribuan umat Islam yang berkumpul di Lapangan Monas. Menurutnya, peserta reuni 212 bisa tertib dan damai.

Prabowo melihat reuni 212 berjalan dengan tentram dan damai. Dia salut kepada rombongan keluarga yang datang serta para peserta yang tetap menjaga ketertiban.

"Tadi saya datang dari kemayoran saya melihat keluarga jalan dengan tertib, damai menggendong anaknya tertib, damai," tegas Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra itu menutup pidato nya dengan menggemakan lafaz takbir dan berteriak merdeka sambil diikuti para peserta reuni 212.

"Takbir! Takbir! Merdeka! Merdeka!," teriak Prabowo.

Seperti diketahui, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto bakal menghadiri acara reuni 212 di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12). Dari jadwal Badan Pemenangan Nasional (BPN), Prabowo akan hadir sekitar pukul 08.00 WIB.

"Insyaallah Pak Prabowo dan Bang Sandi akan hadir. Jadi memang ada agenda keduanya, tapi tim Pak Prabowo dan Bang Sandi lagi diatur-atur geser-geser jadwal hari ini," kata Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Andre Rosiade saat dihubungi wartawan, Minggu (2/12).

Sementara pantauan di lokasi, seluruh peserta reuni 212 sudah menyemut di halaman Monas. Mereka mengenakan seragam putih dan terus mengumandangkan shalawat Nabi.

Dari segi keamanan, puluhan ribu personel gabungan bersenjata TNI dan Polri juga sudah disiagakan di lokasi. Aparat menyiapkan kendaraan kawat berduri, mobil water cannon, dan puluhan kendaraan barakuda.

Reuni 212 juga dihadiri Ketua BPN Djoko Santoso, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid dan Sekjen PKS Mustafa Kamal.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Pidato Menggebu-Gebu Presiden Prabowo Tegas Bicara
VIDEO: Pidato Menggebu-Gebu Presiden Prabowo Tegas Bicara "Bekerja Bukan Untuk Kerabat!"

Presiden Prabowo Subianto berpidato berapi-api, menegaskan pemimpin bertugas demi kepentingan rakyat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kelakar Prabowo
VIDEO: Kelakar Prabowo "Berani Undang Saya Harus Berani Dengar yang Tak Enak"

Prabowo berkelar bahwa siapapun yang berani mengundang Prabowo, harus berani juga mendengar hal-hal yang tidak enak.

Baca Selengkapnya
Akui Sering Diminta Tak Emosian, Ini Reaksi Prabowo
Akui Sering Diminta Tak Emosian, Ini Reaksi Prabowo

Prabowo juga menyindir narasi yang menyebutnya hanya bisa joget saja

Baca Selengkapnya
Pidato Perdana Presiden Prabowo: Kita Tidak Boleh Memiliki Sikap Seperti 'Burung Unta'
Pidato Perdana Presiden Prabowo: Kita Tidak Boleh Memiliki Sikap Seperti 'Burung Unta'

Prabowo mengatakan, semua pihak termasuk pimpinan partai politik tidak boleh bersikap seperti burung unta.

Baca Selengkapnya
Reaksi Prabowo soal Jokowi Sebut Presiden Boleh Berkampanye dan Berpihak
Reaksi Prabowo soal Jokowi Sebut Presiden Boleh Berkampanye dan Berpihak

Sudah ada aturan yang mengatur terkait Presiden boleh berkampanye atau tidak.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Prabowo 'Memelas' Minta Jangan Dikasih Nilai Jelek di Dialog Kadin
VIDEO: Momen Prabowo 'Memelas' Minta Jangan Dikasih Nilai Jelek di Dialog Kadin

Dalam pembukaan, Prabowo memohon tidak diberi nilai jelek dalam acara ini.

Baca Selengkapnya
Di depan Bankir, Prabowo: Insya Allah Saya Akan Dilantik 20 Oktober
Di depan Bankir, Prabowo: Insya Allah Saya Akan Dilantik 20 Oktober

Prabowo menyatakan dirinya akan dilantik menjadi Presiden Indonesia pada 20 Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Bergetar Prabowo Pidato Kemenangan, Janji Jadi Presiden untuk Seluruh Rakyat Indonesia
VIDEO: Bergetar Prabowo Pidato Kemenangan, Janji Jadi Presiden untuk Seluruh Rakyat Indonesia

Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan hasil Pemilu 2024 pada Rabu (20/3) malam.

Baca Selengkapnya
Kampanye Perdana, Prabowo Joget Gemoy hingga Puji Jasa Jokowi dan SBY
Kampanye Perdana, Prabowo Joget Gemoy hingga Puji Jasa Jokowi dan SBY

Khusus Jokowi, Prabowo melihat bahwa sosoknya sangat mencintai Rakyat Indonesia.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Senator Komeng Lucu Terus, Bikin Ngakak Guyon Naik Tank Sampai Resleting di DPR
VIDEO: Senator Komeng Lucu Terus, Bikin Ngakak Guyon Naik Tank Sampai Resleting di DPR

Anggota DPD, Alfiansyah alias Komeng melontarkan candaan usai menghadiri pelantikan presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto - Gibran, Minggu (20/10)

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Terkejut Ke Gibran
VIDEO: Prabowo Terkejut Ke Gibran "Capres Diperintah Cawapres Nih!"

Prabowo lantas terkejut ketika mendengar perintah dari Gibran untuk menunggu sembari duduk

Baca Selengkapnya
Di Hadapan Ulama, Prabowo Curhat Pernah Dituduh Mau Kudeta Ambil Alih Negara
Di Hadapan Ulama, Prabowo Curhat Pernah Dituduh Mau Kudeta Ambil Alih Negara

Padahal, kata Prabowo, isu kudeta yang dituduhkan padanya tidak terbukti.

Baca Selengkapnya