Pramono Anung: Saya Tidak Menduga, Meminta dan Berharap Maju Pilkada
Pramono siap berkerja dan berusaha sungguh-sungguh menjalankan amanah.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengaku tidak menduga dan berharap akan mendapat penugasan dari PDI Perjuangan untuk maju Pilkada Jakarta.
Hal itu disampaikan Pram dalam unggahan foto dirinya bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
“Saya tidak menduga, tidak meminta, dan tidak pernah berharap,” tulis Pram di instagram resminya @pramonoanungw pada Rabu (28/8).
Pramono juga menuliskan bahwa dirinya siap berkerja dan berusaha sungguh-sungguh menjalankan amanah.
“Tetapi ketika sudah menjadi keputusan, akan berusaha dengan sungguh-sungguh, dan bekerja keras untuk menjalankan amanah,” tulisnya.
Sebelumnya, PDI Perjuangan (PDIP) akan mendaftarkan Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Rano Karno sebagai bakal pasangan calon gubernur-wakil gubernur Jakarta ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Kabar tersebut disampaikan Bendahara Umum DPP PDIP Olly Dondokambey. Dia menyatakan, Pramono Anung dan Rano Karno akan mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada Jakarta pada Rabu, 28 Agustus 2024 besok.
“Pak Pram besok mendaftar jam 11.00 di KPU sama Rano Karno,” tutur Olly di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (27/8/2024).
Menurut Olly, PDIP tidak mendahulukan deklarasi dukungan untuk keduanya. Namun begitu, pendaftaran mereka dipastikan dilangsungkan besok di KPU DKI Jakarta.
“Enggak ada (pengumuman), langsung di pendaftaran ya. Liput di pendaftaran saja, KPUD DKI ya jam 11.00,” kata Olly.
Rencana pendaftaran kandidat Pilkada Jakarta dari PDIP ini juga dikonfirmasi Ketua KPU DKI Jakarta Fahmi Zikrillah.
“KPU Jakarta sudah mendapat konfirmasi dari LO PDIP besok akan mendaftar,” katanya.