Saat Selvi Ananda Naik ke Atas Panggung Bawa Papan Program Prabowo-Gibran
Selanjutnya, Gibran memberi sinyal agar Selvi turun ke panggung.
Gibran memamerkan sederet program unggulannya
Saat Selvi Ananda Naik ke Atas Panggung Bawa Papan Program Prabowo-Gibran
Wali Kota Solo sekaligus Bakal Calon Wakil Presiden (Bacawapres) Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato pertamanya.
Di depan ratusan relawan, Gibran membocorkan beberapa program unggulan yang akan ia realisasikan bersama Bacapres Prabowo Subianto jika terpilih nanti.
"Untuk itu, mohon izin Pak Prabowo saya ingin membocorkan beberapa program unggulan. Dana abadi pesantren, dana abadi pesantren ini adalah mandat dari Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2019,"
kata Gibran yang disambut riuh para relawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (25/10).
merdeka.com
Terlihat seluruh Ketua Umum Parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) turut hadir.
Ada yang menarik saat penyampaian pidato perdananya. Gibran meminta istrinya, Selvi Ananda untuk naik ke atas panggung.
Selvi naik dengan membawa papan bertuliskan 'Kartu Anak Sehat' yang menjadi salah satu unggulan programnya.
"Sekarang sudah ada KIS, ada Kartu Indonesia Pintar, ada PKH, nanti saya tambahkan lagi KIS lansia," ucap Gibran.
"Ada satu lagi, tapi ini yang bawa biar istri saya saja, soalnya ini berhubungan dengan ibu dan anak, Kartu Anak Sehat untuk pencegahan stunting," kata Gibran yang diiringi oleh Selvi Ananda.
Selanjutnya, Gibran memberi sinyal agar Selvi turun ke panggung. "Lalu tak lupa hilirisasi untuk komoditas pertambangan, pertanian, dan perikanan, ini wajib," katanya melanjutkan.
Kemudian, Gibran mengakhiri pidatonya dengan meminta agar didoakan dan dimudahkan.
"Bapak dan Ibu sekalian, saya yakin keberlanjutan dan konsistensi adalah modal kita untuk melompat lebih jauh menuju Indonesia Emas. Sekali lagi terima kasih Bapak Ibu semua, mohon doanya agar semuanya lancar, dan semoga perjalanan kita ke depan dapat dimudahkan," kata Gibran menutup pidatonya.