Sempat Desak Anies Umumkan Cawapres, Kini Demokrat Bilang 'Tak Ada Urgensi Buru-Buru'
Politikus Demokrat Andi Arief, meminta agar Bacapres Koalisi Perubahan Anies Baswedan untuk segera deklarasi Cawapresnya.
Anies digadang-gadang umumkan cawapres pada 18 Agustus.
Sempat Desak Anies Umumkan Cawapres, Kini Demokrat Bilang 'Tak Ada Urgensi Buru-Buru'
Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Benny K Harman menilai tidak ada urgensi deklarasi calon wakil presiden untuk mendampingi Anies Baswedan dalam waktu dekat. Dia menanggapi kabar akan ada deklarasi cawapres pada 18 Agustus. Benny menuturkan, sampai saat ini belum ada calon presiden yang sudah mengumumkan nama cawapres."Enggak ada urgensi toh untuk cepat-cepat diumumkan. Enggak perlu cepat-cepat. Kita harus mengikuti dinamika politik yang ada. Toh belum ada pasangan yang sudah umumkan cawapresnya," ujar Benny di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8).
Menurut Benny, perlu ditunggu waktu yang baik untuk mengumumkan nama calon wakil presiden. Demokrat juga ingin melihat siapa calon wakil presiden yang akan diumumkan koalisi lain.
"Tunggu dulu waktunya yang baik. Waktu yang pas. Waktu yang tepat. Kita kan musti ngintip-ngintip dulu tetangga juga kan? Apa urgensinya cepat-cepat. Ntar dulu aja. Pasti akan diumumkan juga," katanya.
Ditekankan Benny, paling penting adalah agar memastikan koalisi pendukung Anies solid untuk mengantarkan mantan gubernur DKI Jakarta ini.
"Yang penting tidak ada perubahan koalisi perubahan tiga partai itu sudah firm 100 persen dukung Anies Baswedan jadi capres," katanya.
Benny K Harman
Sebelumnya, Kepala Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat Andi Arief, meminta agar Bacapres Koalisi Perubahan Anies Baswedan untuk segera deklarasi Cawapresnya. Dia mengaku, Partai Demokrat tengah berkomunikasi secara serius dengan Anies terkait permintaan untuk segera deklarasi cawapres."Semakin cepat, semakin baik, semakin Konsolidasinya cepat, semakin semua bisa bekerja, apalagi yang ditunggu apakah ada orang baru? kan enggak mungkin juga ada orang baru lah, bisa ditebak kira-kira siapa-siapa aja yang jadi cawapres. Jadi untuk apa lama-lamain. Ibarat pertandingan sepak bola, susuan pemain sudah tahu kita,"
Andi Arief
"Ya kita akan berkomunikasi agak serius dengan Pak Anies nih. Karena dijanji-janjikan terus ini tapi enggak ada realisasinya ini,"
Andi Arief