Viral video bagi-bagi amplop berwarna merah bergambar PDIP di sebuah masjid. Amplop dibagikan seorang pria ke para jemaah.
Terdapat foto Plt Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Jawa Timur Said Abdullah dan Ketua DPC PDIP Sumenep, Ahmad Fauzi dalam amplop tersebut. Isi amplop terdiri dari dua lembar uang Rp100 ribu dan dua lembar uang Rp50.000.
Said Abdullah memberikan klarifikasi dengan menyebut pembagian amplop itu merupakan bagian dari zakat. Menurutnya, hal itu sudah setiap tahun dilakukan termasuk ketika Covid-19 melanda Tanah Air.
Terkait adanya foto dirinya pada amplop, Said menegaskan memang ingin menunjukkan zakat itu darinya.
Baca juga:
Top News: Menkeu Blak-blakan Heboh Transaksi Rp349 T | Amplop PDIP di Masjid
Cerita Politikus PDIP Bagi-Bagi Amplop di Masjid Miliknya Sendiri
Bawaslu Telusuri Dugaan Politikus PDIP Bagi-Bagi Amplop Berisi Uang di Masjid
VIDEO: Ketahuan Bagi-Bagi Amplop di Masjid, Politikus PDIP Bilang Sedang Bayar Zakat
Politikus PDIP Akui Bagi-Bagi Amplop di Masjid: Gua Tunjukin Kader PDIP Bayar Zakat
Uang 'Siluman' di Pertarungan Pemilu
Salim Segaf: PKS Tolak Politik Uang, Ganti dengan Politik Pelayanan