Yunarto Wijaya: Pasangan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Versi Quick Count
"Bisa dideklarasikan secara statistik paslon 02 akan menag satu putaran versi quick count," kata Yunarto
Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang satu putaran versi hitung cepat atau quick count.
Yunarto Wijaya: Pasangan Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran Versi Quick Count
Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan pasangan nomor 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang satu putaran versi hitung cepat atau quick count.
"Sudah bisa menjawab, sudah bisa dideklarasikan pasangan 02 itu akan unggul," kata Yunarto, dikutip dari YouTube KompasTV, Rabu (14/2).
Berdasarkan data Charta Politika yang masuk 67 persen suara masuk, angka Prabowo-Gibran sudah mencapai 57,63 persen.
Prabowo-Gibran Unggul dari dua paslon lain yakni AMIN 25,91 persen sedangkan Ganjar-Mahfud 16,45 persen.
"Bisa dideklarasikan secara statistik paslon 02 akan menag satu putaran versi quick count," kata Yunarto.
Efek Jokowi
Dia mengatakan keunggulan Prabowo-Gibran tak lepas dari sosok Prabowo yang sudah memiliki basis kuat di beberapa daerah. Di antaranya Jawa Barat dan sebagian Sumatera.
Selain itu, kemenangan Prabowo-Gibran juga karena ada efek dari Presiden Joko Widodo. Membuat paslon 02 hampil menak telak diseluruh wilayah Indonesia.
"Menurut saya karena efek Jokowi yang ada di Jawa Tengah, daerah-daerah minoritas seperti Sulawesi Utara dan beberapa daerah lain. Dan itu yang menyebabkan hampir meratas semua hampir semua provinsi dimenangkan oleh Paslon 02," pungkas Yunarto.
Reaksi Gibran Unggul Hitung Cepat
Quick Count atau hitung cepat sejumlah lembaga survei menunjukkan perolehan suara pasangan nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, unggul dari dua paslon lainnya. Saat, suara masuk di sejumlah lembaga survei sudah mencapai rata-rata di atas 50%.
Atas capaian itu, Cawapres Gibran, tidak ingin buru-buru berbangga diri. Dia meminta menunggu sampai hasil hitungan cepat selesai seluruhnya.
"Santai," kata Gibran di Bandara Adi Soemarmo, Solo, Rabu (14/2).
Gibran juga tak mau buru-buru melihat hasil saat ini bahwa Pilpres 2024 akan berlangsung satu putaran.
"Kita tunggu sampai perhitungan selesai. Dibikin santai saja, yang penting situasi aman dan terkendali," katanya didampingi sang istri.
Jangan ketinggalan informasi terbaru mengenai quick count melalui link ini.