86. QS. At-Tariq (Yang Datang Di Malam Hari) 17 ayat
-
بِسْمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحْمَـٰنِ ٱلرَّحِيمِ
وَالسَّمَاۤءِ وَالطَّارِقِۙ
1. Demi langit dan yang datang pada malam hari.
-
وَمَآ اَدْرٰىكَ مَا الطَّارِقُۙ
2. Dan tahukah kamu apakah yang datang pada malam hari itu?
-
النَّجْمُ الثَّاقِبُۙ
3. (yaitu) bintang yang bersinar tajam,
-
اِنْ كُلُّ نَفْسٍ لَّمَّا عَلَيْهَا حَافِظٌۗ
4. setiap orang pasti ada penjaganya.
-
فَلْيَنْظُرِ الْاِنْسَانُ مِمَّ خُلِقَ
5. Maka hendaklah manusia memperhatikan dari apa dia diciptakan.
-
خُلِقَ مِنْ مَّاۤءٍ دَافِقٍۙ
6. Dia diciptakan dari air (mani) yang terpancar,
-
يَّخْرُجُ مِنْۢ بَيْنِ الصُّلْبِ وَالتَّرَاۤىِٕبِۗ
7. yang keluar dari antara tulang punggung (sulbi) dan tulang dada.
-
اِنَّهٗ عَلٰى رَجْعِهٖ لَقَادِرٌۗ
8. Sungguh, Allah benar-benar kuasa untuk mengembalikannya (hidup setelah mati).
-
يَوْمَ تُبْلَى السَّرَاۤىِٕرُۙ
9. Pada hari ditampakkan segala rahasia,
-
فَمَا لَهٗ مِنْ قُوَّةٍ وَّلَا نَاصِرٍۗ
10. maka manusia tidak lagi mempunyai suatu kekuatan dan tidak (pula) ada penolong.
-
وَالسَّمَاۤءِ ذَاتِ الرَّجْعِۙ
11. Demi langit yang mengandung hujan,
-
وَالْاَرْضِ ذَاتِ الصَّدْعِۙ
12. dan bumi yang mempunyai tumbuh-tumbuhan,
-
اِنَّهٗ لَقَوْلٌ فَصْلٌۙ
13. sungguh, (Al-Qur'an) itu benar-benar firman pemisah (antara yang hak dan yang batil),
-
وَّمَا هُوَ بِالْهَزْلِۗ
14. dan (Al-Qur'an) itu bukanlah sendagurauan.
-
اِنَّهُمْ يَكِيْدُوْنَ كَيْدًاۙ
15. Sungguh, mereka (orang kafir) merencanakan tipu daya yang jahat.
-
وَّاَكِيْدُ كَيْدًاۖ
16. Dan Aku pun membuat rencana (tipu daya) yang jitu.
-
فَمَهِّلِ الْكٰفِرِيْنَ اَمْهِلْهُمْ رُوَيْدًا ࣖ
17. Karena itu berilah penangguhan kepada orang-orang kafir itu. Berilah mereka itu kesempatan untuk sementara waktu.
Sumber: Kementrian Agama Republik Indonesia
Advertisement
Advertisement
Doa Sesudah Sholat Fardhu yang Pendek, Amalan Baik Perbanyak Pahala
Niat Sholat Jamak Maghrib dan Isya, Lengkap dengan Rakaatnya
Bacaan Tawasul Singkat Arab Latin dan Artinya, Amalkan Setiap Hari
3 Zikir Penyembuh Segala Penyakit berdasarkan Quran dan Hadis
Doa Sesudah Makan dan Artinya, Umat Muslim Wajib Tahu
Sindiran Pedas Azab Ayah yang Tidak Menafkahi Anaknya
Doa Membasuh Muka dan Artinya, Mohon Kebaikan dan Keberkahan
Apakah Sholat Jumat Bisa Diganti Sholat Dzuhur? Ini Penjelasannya
Doa Setelah Mandi Wajib Pria, Lengkap Beserta Arti dan Tata Caranya
Niat Qodho Sholat Ashar dan Tata Caranya, Pahami Syarat dan Dasar Hukumnya
Bacaan Tawasul, Jenis, dan Manfaat Keutamaannya, Perlu Diketahui
5 Pertanyaan Tentang Agama Islam yang Sulit Dijawab, Ini Ulasannya