Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pijatan Ringan Bisa Jadi Cara Atasi Sakit Kepala Tanpa Obat

Pijatan Ringan Bisa Jadi Cara Atasi Sakit Kepala Tanpa Obat Ilustrasi sakit kepala. ©Shutterstock/EmiliaUngur

Merdeka.com - Sakit kepala merupakan salah satu masalah sehari-hari yang biasa dialami banyak orang. Biasanya, seseorang bakal mengonsumsi obat ketika mengalami masalah ini.

Sebelum mengonsumsi obat sakit kepala, sebenarnya ada hal yang bisa kita lakukan terlebih dahulu. Salah satu cara yang bisa kita laukan adalah dengan memijat bagian yang sakit secara perlahan.

"Pijat ringan di daerah kepala, mau dikasih balsem boleh, hanya jangan terlalu kencang (memijatnya). Istirahat dulu, tutup mata, pijat-pijat sedikit di daerah kepala pakai minyak kayu putih, itu boleh," ujar dokter spesialis saraf di Eka Hospital Cibubur, Yonathan Andrian dilansir dari Antara.

Orang lain juga bertanya?

Menurut dia, jika sakit kepala tak tertahankan, Anda bisa meminum obat pereda nyeri yang biasanya dijual di warung atau apotek, karena cukup aman.

Namun, bila sakit kepala terlalu sering dan sangat sakit sebaiknya waspada karena ini bisa menjadi tanda bahaya. Segeralah berkonsultasi dengan dokter untuk memastikan kondisi Anda.

"Kalau gejala sakit kepala terlalu sering, seminggu, sebulan tidak sembuh-sembuh, lalu terlalu hebat rasanya mau pingsan, mungkin seperti ini hanya dirasakan pasien, segera ke rumah sakit (atau periksakan ke dokter)," tutur Yonathan.

Di sisi lain, ada tanda-tanda khusus yang biasanya bisa dilihat rekan atau anggota keluarga pasien sakit kepala, semisal sakit kepala disertai kejang-kejang, mata tertutup sebelah atau kelainan lain di wajah. Bisa jadi ada gangguan pada saraf pasien sehingga dia perlu dibawa ke rumah sakit atau dokter terdekat.

"Kami akan tanya gejala, intensitas nyeri. Kami akan periksa fungsi saraf, mungkin pasien tidak sadar sakit kepala lama bibirnya ternyata mencong, sudah ada kerusakan saraf, kami akan lakukan evaluasi," kata Yonathan.

Agar terhindar dari sakit atau nyeri kepala, pola hidup sehat bisa membantu. Hal ini mencakup asupan air putih sesuai kebutuhan tubuh, berolahraga teratur, istirahat cukup, dan pola makan bergizi seimbang.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sakit Kepala Ringan Ganggu Aktivitas Harianmu? Atasi Saja dengan 4 Jurus Jitu Ini
Sakit Kepala Ringan Ganggu Aktivitas Harianmu? Atasi Saja dengan 4 Jurus Jitu Ini

Bila sakit kepala ringan menyerang, atasi saja langsung dengan 4 tips mudah ini.

Baca Selengkapnya
Manfaat Pijat Kulit Kepala untuk Meningkatkan Kesehatan Rambut, Terapkan Sekarang Yuk!
Manfaat Pijat Kulit Kepala untuk Meningkatkan Kesehatan Rambut, Terapkan Sekarang Yuk!

Manfaat pijat kulit kepala bisa dirasakan untuk perawatan rambut rutin sekaligus mengurangi kondisi kerontokan yang terjadi.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Tangan Luka Kena Pisau Parah, Perlu Diketahui
Cara Mengatasi Tangan Luka Kena Pisau Parah, Perlu Diketahui

Tangan yang terluka parah akibat terkena pisau merupakan kondisi medis yang membutuhkan penanganan segera dan tepat.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
7 Penyebab Kepala Terasa Berat, Begini Cara Mengatasinya
7 Penyebab Kepala Terasa Berat, Begini Cara Mengatasinya

Kepala terasa berat adalah gejala yang dapat disebabkan oleh berbagai kondisi kesehatan.

Baca Selengkapnya
5 Penyebab Sakit Kepala yang Sering Dialami Saat Bangun Tidur, Jangan Disepelekan!
5 Penyebab Sakit Kepala yang Sering Dialami Saat Bangun Tidur, Jangan Disepelekan!

Cari tahu penyebab sakit kepala di pagi hari untuk menemukan penanganan yang tepat.

Baca Selengkapnya
Cara Mengatasi Batuk Kering pada Anak, Mudah dan Efektif
Cara Mengatasi Batuk Kering pada Anak, Mudah dan Efektif

Merdeka.com merangkum 10 cara mengatasi batuk kering pada anak dengan aman dan efektif.

Baca Selengkapnya
6 Penyebab Kantung Mata dan Cara Mengatasinya, Kenali Pula Tipenya
6 Penyebab Kantung Mata dan Cara Mengatasinya, Kenali Pula Tipenya

Penyebab kantung mata hitam dipengaruhi oleh kebiasaan sehari-hari yang tidak sehat.

Baca Selengkapnya
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula
7 Masalah Kesehatan yang Sebabkan Keringat Berlebih, Salah Satunya karena Gula

Keringat yang berlebihan ini muncul bukan karena panas matahari atau pakaian Anda yang terlalu tebal, tapi bisa jadi karena masalah pada kesehatan Anda.

Baca Selengkapnya
Penyebab Mengapa Mata Terasa Hangat saat Kita sedang Sakit
Penyebab Mengapa Mata Terasa Hangat saat Kita sedang Sakit

Pada saat badan demam dan meriang, kerap kali mata menjadi terasa panas akibat sejumlah hal.

Baca Selengkapnya