Rangkuman Pagi

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, sebagian korban tanah longsor di Banjarnegara sudah teridentifikasi. Namun sejumlah 88 orang masih dalam pencarian tim evakuasi.

"20 tewas (16 sudah teridentifikasi, 4 belum teridentifikasi), 11 orang luka berat, 4 orang luka ringan, 88 orang masih dicari, 577 jiwa mengungsi di 10 titik pengungsian," kata Sutopo Purwo Nugroho dalam pesan singkatnya, Sabtu (13/12).

Sebelumnya, petugas masih mengevakuasi korban tanah longsor di Dusun Jemblungan, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), delapan korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa.

"100 orang masih dilakukan pencarian," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho dalam pesan tertulis yang diterima merdeka.com, Sabtu (13/12).

Tim SAR gabungan dari BPBD, BNPB, TNI, Polri, Basarnas, PMI, Tagana, relawan dan masyarakat masih melakukan pencarian korban. Kondisi medan cukup berat. Alat-alat berat diperlukan untuk membuka jalan yang tertutup longsor.

Pihaknya telah melaporkan penanganan bencana longsor kepada Presiden. Bupati Banjarnegara pengendali operasi tanggap darurat. BNPB mendampingi dan memperkuat BPBD Banjarnegara dan BPBD Jateng dalam penanganan ini.

Selain korban tewas, longsor juga menyebabkan tiga orang luka berat, dan 13 orang luka ringan. Sekitar 105 unit rumah diperkirakan tertimbun longsor.

Di sisi lain, Kantor berita asal Inggris, Reuters merilis foto-foto terbaik versi mereka untuk tahun 2014. Yang menarik, salah satu foto yang masuk kategori 'Best photos of the year 2014' adalah foto saat bentrok antara pendukung capres Prabowo Subianto dengan polisi di depan patung kuda Jalan Medan Merdeka Barat yang tidak jauh dari gedung Mahkamah Konstitusi.

Ada total 57 foto yang masuk dalam kategori ini. Berbagai peristiwa menarik di belahan dunia ditampilkan, seperti foto perdana suku primitif di kawasan Amazon, foto pejuang Palestina di terowongan bawah tanah Gaza, hingga air terjun Niagara yang membeku.

Seperti dikutip merdeka.com dari situs Reuters, Sabtu (13/12), foto bentrok pendukung Prabowo itu diambil oleh fotografer Darren Whiteside. Bentrok itu terjadi pada 21 Agustus 2014 lalu saat MK tengah membacakan sidang putusan sengketa pemilihan presiden yang digugat oleh pasangan Prabowo-Hatta.

Dalam keterangan fotonya, Whiteside menulis, "Setelah para pendukung Prabowo-Hatta berupaya merusak barikade yang dipasang, polisi melakukan balasan dengan cepat dan keras untuk membubarkan mereka. Saya memakai helm sehingga untuk beberapa saat bisa bertahan di lokasi bentrokan, di antara kayu dan batu yang berterbangan serta gas air mata yang yang ditembakkan."

Sementara itu,  Presiden Joko Widodo membubarkan 10 lembaga nonstruktural guna meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan urusan pemerintahan.

Seperti dikutip dari laman Sekretariat Kabinet di Jakarta, Minggu (14/12), pembubaran tersebut diatur melalui Peraturan Presiden Nomor 176 tentang Pembubaran 10 Lembaga Nonstruktural yang ditandatangani oleh Presiden Joko Widodo pada tanggal 4 Desember 2014.

Ke-10 lembaga nonstruktural yang dibubarkan itu adalah Dewan Penerbangan dan Antariksa Nasional, Lembaga Koordinasi dan Pengendalian Peningkatan Kesejahteraan Sosial Penyandang Cacat, Dewan Buku Nasional, Komisi Hukum Nasional, Badan Kebijaksanaan dan Pengendalian Pembangunan Perumahan dan Permukiman Nasional.

Komite Antardepartemen Bidang Kehutanan, Badan Pengembangan Kawasan Pengembangan Ekonomi Terpadu, Komite Aksi Nasional Penghapusan Bentuk-bentuk Pekerjaan Terburuk untuk Anak-anak, Dewan Pengembangan Kawasan Timur Indonesia, dan Dewan Gula Indonesia.



KOMENTAR ANDA