27 Kata-kata Ultah untuk Istri Islami, Romantis dan Penuh Harapan Baik
Meski hanya sederhana, mengingat tanggal penting sang istri, kemudian memberinya ucapan selamat, tentunya akan membuat sang istri merasa bahagia.
Ketika sang istri berulang tahun, sudah sepantasnya suami memberi ucapan kepada istri tercinta.
27 Kata-kata Ultah untuk Istri Islami, Romantis dan Penuh Harapan Baik
Hari ulang tahun seseorang sering menjadi momen yang ditunggu-tunggu.
Tidak hanya bagi orang yang berulang tahun, tapi juga orang-orang di sekitarnya pun juga turut menantikan momen setahun sekali tersebut. Umumnya, mereka akan ikut merayakannya dengan memberi ucapan selamat ulang tahun.
Begitu juga dengan pasangan suami istri. Ketika sang istri berulang tahun, sudah sepantasnya sang suami memberi ucapan kepada istri tercinta mereka. Meski hanya sederhana, mengingat tanggal penting sang istri, kemudian memberinya ucapan selamat, tentunya akan membuat sang istri merasa bahagia.
-
Apa contoh ucapan ulang tahun istri Islami? Barakallah fii umrik istriku tercinta! Semua puja dan puji syukur kupanjatkan kepada Allah SWT karena telah memberimu kesempatan di tahun berikutnya. Semoga kamu selalu diberikan kesehatan, umur yang panjang dan kehidupan yang dipenuhi dengan kebaikan dan kebahagiaan. Selamat berbahagia sayang.
-
Apa arti kata-kata ulang tahun untuk istri? Ucapan ulang tahun untuk istri bukan hanya sekadar ungkapan kebahagiaan. Melainkan juga wujud dari cinta dan penghargaan yang mendalam terhadap peran istri.
-
Bagaimana cara mengucapkan ulang tahun istri Islami? Dalam hal ini, memberikan ucapan ulang tahun bisa dilakukan dalam berbagai cara. Bagi Anda yang merupakan pasangan Muslim, ucapan ulang tahun bisa disampaikan dengan kata-kata Islami. Terdapat beberapa ucapan ulang tahun untuk istri Islami penuh makna yang bisa menjadi rekomendasi Anda.
-
Apa yang membuat ucapan ulang tahun untuk ibu islami spesial? Ucapan sederhana beserta doa yang tulus bisa membuatnya menjadi lebih gembira dan semakin mencintaimu.
-
Bagaimana kata-kata ulang tahun untuk istri ditulis? Kata-kata ulang tahun untuk istri di bawah ini bisa Anda contoh dan berikan di hari spesial pasangan.
-
Apa arti dari ucapan anniversary pernikahan islami? 'Selamat ulang tahun pernikahan, [nama pasangan]. Semoga Allah senantiasa memberkahi langkah kalian dan menjadikan cinta ini abadi.'
Ucapan selamat ulang tahun kepada sang istri juga bisa Anda berikan dalam bentuk kata-kata islami. Kata-kata ultah islami buat istri ini bisa berisikan harapan serta doa yang baik untuk istri tercinta. Kata-kata ultah islami buat istri juga bisa berupa kalimat romantis yang akan membuat pasangan Anda semakin sayang.
Kata-kata Ultah Istri Islami yang Romantis
1. "Semoga cahaya Islam dapat menyentuh hatimu dengan lebih jelas dan membimbingmu untuk menjalani kehidupan yang layak di dunia ini. Selamat ulang tahun, istri. Aku mencintaimu."
2. "Semoga Allah Swt. menerimamu sebagai orang yang baik, memberkatimu dengan kehidupan yang baik sekarang dan selamanya. Teruslah berbunga, Sayang. Selamat ulang tahun, aku mencintaimu."
3. "Di hari ulang tahunmu, istriku, aku mengirimkan banyak cinta, kepositifan, dan berkah. Semoga Allah Swt. memudahkan segala sesuatunya untukmu ketika kamu sedang berjuang. Aku mencintaimu, selamat ulang tahun"
4. "Selamat ulang tahun Istriku yang cantik, Aku mencintaimu. Aku sangat senang bahwa Allah telah menjadikanku sebagai pasanganmu seumur hidup. Aku akan mencintaimu sampai bintang-bintang jatuh dari langit."
5. "Istriku tercinta, selamat ulang tahun! Aku berharap kamu mendapatkan ulang tahun yang terbaik. Semoga Allah Swt. memberkahi kamu lebih dari yang pantas kamu dapatkan. Aku sangat mencintaimu."
6. "Semoga Allah Swt. selalu bersamamu dan semoga Dia memberimu umur yang panjang, sehat dan bahagia. Semoga Allah membimbing kita untuk melakukan kehendak Allah, Amiin Amiin!"
7. "Semoga semua impian dan harapan tulusmu menjadi kenyataan dengan rahmat Allah Swt.! Selamat ulang tahun, istriku!"
8. "Hei cantik, selamat ulang tahun! Seiring bertambahnya usiamu, semoga Allah Swt. mengabulkan semua keinginanmu dan mengampuni dosa-dosamu di masa lalu. Selamat menikmati harimu. Aku mencintaimu."
Kata-kata Ultah untuk Istri Islami yang Penuh Doa
9. "Aku sangat bersyukur bahwa Allah Swt. telah memberikan karunia kepadamu. Aku tidak tahu apa itu cinta, atau bahwa aku akan pernah merasakannya sebelum bertemu denganmu. Selamat ulang tahun, istriku."
10. "Kamu adalah istri yang paling luar biasa di dunia dan aku sangat bersyukur kepada Allah Swt. karena telah menghadirkanmu kepadaku. Selamat ulang tahun."
11. "Segala puji bagi Allah yang telah memberikan kesempatan untuk menjadikanmu sebagai pasangan hidupku. Tidak ada orang lain selain kamu yang bisa membuatku bahagia selalu. Kebaikan dan rahmat Allah Swt. akan menyinari kamu hari ini dan di tahun-tahun yang akan datang. Aku mencintaimu!"
12. "Tidak ada hadiah yang lebih baik untuk kuberikan kepadamu di hari istimewa ini selain cintaku yang tak terbatas. Semoga Allah Yang Maha Kuasa memberimu kesehatan dan rezeki yang baik seiring dengan bertambahnya usia!"
13. "Aku berdoa agar Allah menjadikan hari ini istimewa dan mengisinya dengan banyak kesenangan dan kebahagiaan. Semoga Allah Swt. menjadikan rumah kita sebagai tempat yang penuh dengan kebenaran, kebaikan, dan kedamaian."
14. "Hari ini adalah waktu untuk membuka cakrawala baru dan mewujudkan mimpi-mimpi baru. Semoga cinta, kebaikan, dan kasih sayang Allah Swt. selalu menyertaimu hari ini dan selamanya! Selamat menikmati hari istimewamu sepenuhnya!"
15. "Aku bersyukur kepada Allah Swt. karena telah memberkati saya dengan seorang wanita seperti kamu. Terima kasih telah membuat hidupku berharga dan mencintaiku apa adanya. Semoga rahmat sayang-Nya selalu melingkupi kamu hari ini dan di tahun-tahun mendatang!"
16. "Selamat hari kelahiran, istriku. Semoga dengan bertambahnya usiamu di hari ini, menjadikan bertambahnya juga rasa sayangmu kepada anak dan suami. Mudah-mudahan di hari ini Allah menjadikanmu pribadi yang lebih baik dari hari sebelumnya. Aamiin."
17. "Barakallah fii umrik istriku, semoga di usiamu yang semakin bertambah dewasa ini, kamu semakin sayang aku dan anak–anak."
18. "Doa dan syukur kupanjatkan atas karunia umur panjang dan kesehatan yang diberikan. Semoga Allah menjagamu dalam lindungan-Nya dari segala bentuk keburukan."
19. "Kamu adalah martabatku. Kamu adalah Kebahagiaanku. Kamu adalah segalanya bagiku. Kamu ada untukku, untuk saat ini dan selamanya. Barakallah fii umrik sayang."
20. "Selamat hari kelahiran, sayang. Semoga dengan bertambahnya usiamu ini menjadikanmu sebagai pribadi yang lebih mulia, semakin disayang Allah dan semakin menyayangi Allah. Semoga Allah mempermudah segala urusan."
21. "Happy birthday, istriku. Di hari ulang tahunmu ini, aku berdoa agar Allah mengaruniakan dirimu hati yang bersih, ketabahan dalam menjalani hidup, kesempurnaan dalam beribadah."
22. "Happy birthday My Dear Wife. Terima kasih sudah melimpahkan banyak cinta dan kasih sayang padaku dan anak–anak. Aku sangat bersyukur pada Allah atas segalanya. Semoga kebahagiaan dan keberkahan selalu menyertaimu. Aamiin ya Rabbal ‘alamiin."
Kata-kata Hikmah untuk Istri di Hari Spesial
23. "Semahal apapun harga sebuah bantal, tak akan mampu menggantikan nyaman dan tenangnya bahu seorang suami untuk bersandar."
24. "Seorang istri yang salihah akan memperlakukan suaminya layaknya seorang raja, mencintainya seperti seorang pangeran, namun ia juga tidak lupa untuk terus mengingatkan suaminya bahwa dia hanyalah hamba Allah."
25. "Jika surga itu setangkai bunga, aku akan memetiknya untukmu. Jika surga itu seekor burung, aku akan menangkapnya untukmu. Jika surga itu sebuah rumah, aku akan membangunnya untukmu. Tapi karena surga adalah tempat yang belum pernah dilihat oleh siapapun, maka aku akan berdoa kepada Allah supaya menyiapkan surga itu untukmu."
26. "Jangan pernah menceritakan hal buruk tentang suamimu kepada siapapun."
27. "Wanita mana saja yang meninggal dunia, sementara suaminya merasa ridho terhadapnya, maka ia akan masuk surga." – Hadis
Doa untuk Kebahagiaan Istri
Doa suami untuk istri ini bisa dibaca dan diamalkan setelah selesai salat. Berikut doa suami untuk istri dan artinya:
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Artinya: “Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.”