Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Aplikasi Alternatif Clubhouse Untuk Pengguna Android

3 Aplikasi Alternatif Clubhouse Untuk Pengguna Android Aplikasi Clubhouse. ©2021 Mashable

Merdeka.com - Aplikasi Clubhouse yang merupakan platform konferensi suara jarak jauh, tak bisa dimungkiri sedang naik daun dan banyak dibincangkan. Para kreator, entrepreneur, bahkan pengguna casual pun banyak yang memanfaatkan platform ini.

Sayangnya, banyak pengguna Android yang ingin mencobanya namun aplikasi tersebut masih terbatas pada sistem operasi iOS (iPhone).

Ternyata, ada aplikasi lain yang tampaknya layak dijadikan alternatif Clubhouse. Aplikasi ini disebut juga memiliki fitur obrolan suara yang tentunya juga eksklusif, tak kalah dari aplikasi yang sedang popular tersebut.

Orang lain juga bertanya?

Berikut tiga aplikasi berbasis obrolan suara sebagai alternatif dari Clubhouse, melansir dari laporan Tekno Liputan6.com.

Discord

Aplikasi pertama yakni Discord. Discord awalnya muncul sebagai aplikasi yang berguna untuk menghubungkan para gamer, tetapi baru-baru ini mereka telah menyatakan bahwa mereka ingin lebih inklusif dengan rebranding mereka sebagai "Tempat kamu untuk berbicara".

Sama seperti Clubhouse, di Discord kamu dapat membuat 'saluran' terpisah dengan topik apa pun yang kamu sukai. Kamu kemudian dapat mengundang sesama anggota Discord ke saluran ini untuk berkomunikasi, baik menggunakan teks maupun suara.

Sementara, beberapa obrolan mengharuskan kamu berteman dengan tuan rumah untuk mendapatkan izin masuk. Tapi selain itu, kamu dapat mampir untuk mengisi dan kemudian diam-diam pergi tanpa dipanggil.

Discord memiliki kualitas suara yang tidak kalah dengan aplikasi lain. Discord saat ini telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna di Google Play Store.

Pinch Voice Chat

Aplikasi selanjutnya adalah Pinch, yang juga sama seperti Discord, sebagai media komunikasi antar pemain gim.

Pinch dapat beroperasi di latar sistem, sehingga penggunanya dapat sekaligus bermain atau membuka aplikasi lain sembari mengobrol.

Pada aplikasi ini, pengguna dapat membuat saluran khusus dan diisi oleh sebagian orang. Layaknya Discord maupun Clubhouse, kesan eksklusif kembali hadir dengan adanya fitur ini.

Meski di desain untuk para pemain gim, namun tidak menutup kemungkinan kalau Pinch jadi pilihan untuk kamu menambah pengalaman mengobrol di ruang eksklusif.

Pinch telah diunduh lebih dari 50 ribu penggunanya di Google Play Store. Tak jauh dari waktu rilis Clubhouse, Pinch dirilis pada 29 Juni 2020 lalu.

Twitter Audio Spaces

Situs dan aplikasi media sosial telah lama dikenal sebagai alat untuk mencari pekerjaan dan membangun jaringan, dan pada Desember 2020 Twitter mengumumkan versi beta dari fungsi baru mereka, Audio Spaces.

Seperti Clubhouse, Audio Spaces akan memungkinkan pengguna memasuki ruang virtual tempat kamu dapat terhubung secara vokal dengan pengikut yang lain atau mengizinkan mereka untuk mendengarkan. Saat ini Audio Spaces masih dalam versi beta yang rencananya akan dirilis pada tahun ini.

Sebenarnya, masih banyak aplikasi lainnya yang menawarkan fitur berbasis obrolan suara. Seperti Spoon, namun aplikasi itu dikabarkan akan tutup pada Maret 2021 ini. Selain itu, ada aplikasi Team Speak 3, yang dibanderol dengan harga Rp 16 ribu di Google Play Store.

Sumber: Liputan6.comReporter: Arief Rahman Hakim

(mdk/idc)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
12 Aplikasi Desain Rumah Gratis di HP Android Mudah Digunakan
12 Aplikasi Desain Rumah Gratis di HP Android Mudah Digunakan

Cobalah beberapa rekomendasi aplikasi desain rumah yang gratis ini dan rancang rumah impianmu sendiri. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Youniverse App, Mempermudah Komunitas Lifestyle di Era Digital
Youniverse App, Mempermudah Komunitas Lifestyle di Era Digital

November 2023 menjadi tonggak sejarah dengan peluncuran Aplikasi Youniverse, sebuah terobosan terkini dalam pengelolaan komunitas lifestyle.

Baca Selengkapnya
10 Aplikasi Desain Rumah yang Bisa Kamu Gunakan untuk Merancang Tempat Tinggal Impian
10 Aplikasi Desain Rumah yang Bisa Kamu Gunakan untuk Merancang Tempat Tinggal Impian

Cobalah beberapa aplikasi desain rumah ini, dan kamu bisa merancang tempat tinggalmu sedetail mungkin. Yuk, simak penjelasannya!

Baca Selengkapnya
Kumpulan Nama Kelompok Nyeleneh & Kocak, Bisa jadi Ide Grup WA hingga Outbound
Kumpulan Nama Kelompok Nyeleneh & Kocak, Bisa jadi Ide Grup WA hingga Outbound

Kumpulan nama kelompok nyeleneh bisa menjadi ide memberi identitas grup di media sosial hingga saat bermain bersama.

Baca Selengkapnya
12 Game Offline Terseru yang Bisa Dimainkan di HP
12 Game Offline Terseru yang Bisa Dimainkan di HP

Nikmati keasyikan game offline Android, solusi hiburan tanpa kuota dan jaringan.

Baca Selengkapnya
Cara Nonton TV Online Indonesia, Mudah dan Cepat
Cara Nonton TV Online Indonesia, Mudah dan Cepat

Menonton acara televisi sampai sekarang masih diminati masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya
120 Nama Grup Keren untuk Media Sosialmu, Cocok Digunakan untuk WhatsApp
120 Nama Grup Keren untuk Media Sosialmu, Cocok Digunakan untuk WhatsApp

Umumnya, grup WA akan diberi nama yang unik dan lucu. Lantas sebenarnya apa saja nama grup keren yang cocok disematkan untuk grup Anda?

Baca Selengkapnya
240 Nama Grup Kocak untuk WhatsApp, Bisa Jadi Pilihan
240 Nama Grup Kocak untuk WhatsApp, Bisa Jadi Pilihan

Nama grup kocak WhatsApp biasa dipilih agar mudah diingat oleh para penggunanya.

Baca Selengkapnya
30 Rekomendasi Game Balap Mobil Android Terbaik, Cocok untuk Memacu Adrenalin
30 Rekomendasi Game Balap Mobil Android Terbaik, Cocok untuk Memacu Adrenalin

Game balap mobil menawarkan sensasi memacu adrenalin melaju dalam kecepatan tinggi sambil menyalip mobil lawan.

Baca Selengkapnya
30 Game Balap Mobil Android Terbaik yang Direkomendasikan, Cocok untuk Meningkatkan Tingkat Adrenalin
30 Game Balap Mobil Android Terbaik yang Direkomendasikan, Cocok untuk Meningkatkan Tingkat Adrenalin

Game balap mobil menawarkan sensasi memacu adrenalin melaju dalam kecepatan tinggi sambil menyalip mobil lawan.

Baca Selengkapnya
Vidio Arcade, Pengalaman Menonton Sambil Main Games dan Pasti Menang
Vidio Arcade, Pengalaman Menonton Sambil Main Games dan Pasti Menang

Inovasi terbaru dari Vidio khusus untuk para pengguna setianya, dimana Vidio Arcade menghadirkan banyak games seru.

Baca Selengkapnya