FOTO: Apple iPhone 16 Resmi Meluncur, Ini Penampakannya dengan Fitur Baru yang Menggoda
Beberapa fitur terbaru dari iPhone 16 series diperkenalkan CEO Apple, Tim Cook di markas besarnya di Cupertino, California.
Apple kembali mengguncang dunia teknologi smartphone dengan meluncurkan seri terbaru dari ponsel teranyar mereka yakni, iPhone 16. Foto: Nic COURY / AFP
FOTO: Apple iPhone 16 Resmi Meluncur, Ini Penampakannya dengan Fitur Baru yang Menggoda
Perilisan ini berlangsung dalam acara bertajuk ‘It’s Glowtime’ yang disiarkan langsung secara global, Selasa (10/9/2024) pukul 00.00 WIB.
Seperti generasi sebelumnya, iPhone 16 hadir dalam beberapa varian, yakni iPhone 16, iPhone 16 Plus, iPhone 16 Pro, dan iPhone 16 Pro Max. Foto: Nic COURY / AFP
Pada seri kali ini, Apple memperkenalkan sejumlah pembaruan di sektor tampilan dan teknologi kamera. iPhone 16 menggunakan panel OLED dengan teknologi lensa mikro yang dirancang untuk meningkatkan kecerahan layar dan mengurangi konsumsi daya. Foto: Nic COURY / AFP
Teknologi lensa mikro atau Micro-Lens Array (MLA) ini terdiri dari miliaran lensa kecil di dalam panel yang membantu mengurangi pantulan internal, menghasilkan tampilan yang lebih jernih dan tajam. Foto: Nic COURY / AFP
Selain itu, Apple juga menggunakan teknologi Border Reduction Structure (BRS) pada beberapa model iPhone 16. Teknologi ini memungkinkan desain bezel yang lebih tipis, sehingga memberikan tampilan layar yang lebih luas tanpa memperbesar ukuran ponsel. Foto: Nic COURY / AFP
CEO Apple, Tim Cook, memperkenalkan jajaran iPhone 16 di markas besar Apple di Cupertino, California, AS. Foto: Nic COURY / AFP
Dalam kesempatan tersebut, Cook menjelaskan beberapa fitur unggulan dari iPhone 16, salah satunya adalah Apple Intelligence yang terintegrasi di seluruh perangkat. Kemudian ada fitur Action Button, tombol multifungsi yang dapat diatur sesuai kebutuhan pengguna. Foto: Nic COURY / AFP
Dari segi desain, iPhone 16 dan iPhone 16 Plus hadir dalam lima varian warna menarik, yaitu hitam, putih, pink, ultramarine, dan teal.
Kedua model ini dilengkapi dengan kamera belakang ganda. Foto: Nic COURY / AFP
Untuk kamera utama beresolusi 48 MP telah dilengkapi teknologi Sensor-shift OIS sehingga memungkinkan menghasilkan foto yang stabil meski dalam kondisi bergerak. Sementara kamera kedua adalah kamera ultra-wide 12 MP yang mampu menangkap gambar dengan sudut pandang lebih luas. Foto: Nic COURY / AFP
Untuk iPhone 16 Pro dan iPhone 16 Pro Max, Apple membekali keduanya dengan sistem tiga kamera di bagian belakang.
Kamera utama 48 MP dengan teknologi Fusion Camera menjadi andalan untuk menghasilkan foto berkualitas tinggi. Foto: Nic COURY / AFP
Ditambah kamera ultra-wide 48 MP yang mampu menangkap detail yang luar biasa, serta kamera telephoto 12 MP dengan lensa tetraprism yang mendukung zoom optik hingga 5x, memberikan fleksibilitas lebih dalam mengambil gambar jarak jauh. Foto: AFP