5 Bahan Disinfektan, Ekonomis Dan Mudah Ditemukan
Merdeka.com - Virus corona covid-19 telah menyebar ke seluruh benua yang ada di dunia. Banyak imbauan telah disampaikan oleh berbagai pihak untuk meminimalisir penyebaran. Diketahui, covid-19 dapat dengan mudah menyebar dari manusia ke manusia melalui interaksi secara langsung.
Sebagai tindakan pencegahan untuk menekan laju penularan virus, banyak pihak memaksimalkan fungsi dari disinfektan. Disinfektan sendiri adalah campuran bahan-bahan kimia yang dipercaya mampu untuk membunuh kuman, bakteri, serta virus yang menempel pada permukaan benda.
Dikutip dari Liputan6, disinfektan memiliki kandungan senyawa yang disebut dengan biosida. Sebagai tindakan pencegahan, Anda dapat membuat disinfektan sendiri di rumah. Untuk membuat disinfektan ini sebenarnya mudah. Berikut ini 5 bahan yang dapat Anda gunakan untuk membuat disinfektan sendiri di rumah:
-
Bagaimana cara agar terhindar dari Covid-19? 'Pemerintah mengimbau lebih rajin bermasker terutama jika sakit dan di keramaian, lebih rajin cuci tangan, lengkapi vaksinasi segera sebanyak 4x GRATIS, jaga ventilasi udara indoor, hindari asap rokok,' ujar Ngabila.
-
Bagaimana cara menggunakan masker? Masker sebaiknya digunakan sekitar 1-3 kali seminggu, tergantung jenis kulit. Misalnya, masker clay cocok untuk kulit berminyak dan sebaiknya digunakan setelah toner. Sementara sheet mask bisa diterapkan setelah toner tetapi sebelum serum untuk memberikan hidrasi tambahan.
-
Bagaimana tubuh orang tertentu dapat terhindar dari Covid-19? 'Ini adalah kesempatan yang sangat unik untuk melihat bagaimana respons kekebalan pada orang dewasa tanpa riwayat COVID-19 sebelumnya, dalam pengaturan di mana faktor-faktor seperti waktu infeksi dan komorbiditas dapat dikendalikan,' kata ahli biologi sistem kuantitatif Rik Lindeboom, yang kini berada di Netherlands Cancer Institute.
Cuka
2020 Merdeka.com
Cuka adalah bahan masakan yang sering kita jumpai. Manfaat cuka sendiri pada masakan adalah memperkaya rasa dan memberikan efek tahan lama pada makanan. Namun, ternyata bahan masakan yang dikenal memiliki rasa asam ini dapat digunakan sebagai bahan untuk membuat cairan disinfektan sebagai penangkal virus corona covid-19.
Untuk membuat cairan disinfektan dari cuka, yang pertama kali Anda lakukan adalah persiapkan alat dan bahan. Alat yang digunakan yaitu meliputi botol, sarung tangan karet, dan masker. Persiapkan bahan-bahannya pula seperti setengah cangkir gelas cuka, air bersih, dan beberapa minyak esensial seperti kayu putih dan lain sebagainya.
Cara membuat cairan disinfektan dari cuka yang dilakukan pertama kali adalah cuci tangan dan botol sebagai wadah hingga bersih. Lalu masukkan setengah cangkir gelas cuka ke dalam botol, air secukupnya, dan minyak esensial. Kocok hingga tercampur rata. Cairan disinfektan Anda siap untuk digunakan.
Pemutih Pakaian
2020 Merdeka.com/www.pixabay.com
Anda dapat membuat disinfektan dengan menggunakan cairan pemutih yang ada di tempat penyimpanan Anda. Apabila Anda tidak memilikinya, bahan ini cukup mudah ditemukan. Anda dapat membelinya di toko ataupun warung sekitar Anda dengan harga yang cukup ekonomis.
Untuk membuat disinfektan dari cairan pemutih pakaian, Anda perlu untuk menyiapkan alat dan bahan terlebih dahulu. Siapkan alat-alatnya seperti botol sebagai wadah disinfektan, gelas ukur, sarung tangan karet, dan masker N95. Untuk bahannya, persiapkan cairan pemutih sebanyak 30 ml yang dapat diproduksi menjadi 1 liter disinfektan serta air bersih.
Cara membuatnya yang pertama masukkan cairan pemutih ke dalam botol bersih dan steril yang telah Anda persiapkan. Kemudian tambahkan air bersih dan aduk hingga tercampur dengan baik. Disinfektan Anda siap untuk digunakan. Semprotkan pada benda-benda yang sering tersentuh oleh aktivitas Anda maupun orang-orang di sekitar Anda.
Minyak Esensial
Shutterstock
Minyak esensial yang dapat kita jumpai yaitu minyak zaitun, minyak kayu putih, dan lain sebagainya. Minyak esensial dikenal dapat membunuh kuman dan bakteri. Untuk dapat menggunakan minyak esensial sebagai cairan disinfektan, Anda dapat menambahkan soda kue ke dalam minyak esensial.
Cara membuatnya, tuangkan kedua cairan ini ke dalam wadah yang telah dipersiapkan. Pastikan wadah tersebut telah Anda bersihkan terlebih dahulu. Setelah selesai, kocok hingga tercampur rata. Cairan disinfektan Anda telah siap.
Cairan Pembersih Karbol
Shutterstock/BrunoRosa
Bahan yang ke empat ini dapat dijumpai pada cairan pembersih lantai yang sering Anda gunakan. Bahan ini dapat dengan mudah ditemui dan dijual dengan harga yang terjangkau. Maka dari itu, Anda dapat membuat cairan disinfektan dari bahan ini.
Cairan pembersih karbol ini memiliki senyawa yang dipercaya mampu membunuh kuman dan bakteri. Untuk membuat cairan disinfektan ini, pastikan jarak Anda dengan tempat Anda membuat cairan disinfektan ini tidak terlalu dekat. Langkah pertama untuk membuat cairan disinfektan dari bahan ini adalah persiapkan alat dan bahan seperti cairan pembersih karbol, air, botol, masker, dan sarung tangan.
Gunakan masker dan sarung tangan terlebih dahulu sebelum mencampurkan bahan-bahan tersebut. Setelah itu, tuangkan 2 tutup botol cairan pembersih lantai ke dalam botol atau wadah yang akan Anda gunakan untuk menyemprotkan cairan disinfektan tersebut. Lalu tambahkan dengan 1 tutup botol air bersih. Kocok hingga tercampur dengan benar. Cairan disinfektan Anda telah siap.
Daun Sirih
iStock
Daun sirih dikenal sebagai obat tradisional yang memiliki sejuta manfaat bagi tubuh. Salah satunya adalah membantu untuk memutihkan gigi. Dikenal sebagai bahan yang pembersih, daun sirih juga dapat digunakan sebagai bahan membuat cairan disinfektan.
Caranya, cuci daun sirih hingga bersih lalu potong-potong secara kasar. Setelah itu, rebus air hingga mendidih kemudian tambahkan potongan daun sirih ke dalam air rebusan tersebut. Aduk hingga tercampur merata. Setelah selesai, dinginkan dan tuang ke dalam botol yang telah dipersiapkan. Semprotkan pada benda-benda yang sering tersentuh. (mdk/mta)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Menggunakan masker adalah langkah pencegahan, bukan hanya untuk COVID-19, tapi juga berbagai macam virus lainnya.
Baca SelengkapnyaDengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar dapur, Anda dapat menciptakan lantai yang bersih dan berkilau secara efisien dan aman.
Baca SelengkapnyaDari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.
Baca SelengkapnyaSejumlah hal perlu diterapkan saat baru sampai di rumah demi kebersihan dan kesehatan.
Baca SelengkapnyaManfaat tersebut tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga untuk kesejahteraan umat manusia.
Baca SelengkapnyaNyamuk, meskipun kecil, dapat menjadi ancaman serius bagi kesehatan. Sarang nyamuk yang mudah terbentuk di sekitar rumah bisa menjadi sumber penyakit menular.
Baca SelengkapnyaDengan menggunakan berbagai bahan alami, nyamuk di dalam rumah akan segera pergi dan tidak akan kembali. Berikut adalah rinciannya.
Baca SelengkapnyaKebiasaan dari hal kecil ini bisa menjadi salah satu upaya kita dalam menjaga lingkungan sekaligus menyelamatkan bumi dari kerusakan. Yuk mulai dari sekarang!
Baca SelengkapnyaDengan bahan-bahan dapur ini, kita bisa melindungi setiap anggota keluarga dengan cara yang alami dan aman.
Baca Selengkapnya