53 Tahun Kenang Wafatnya Presiden Soekarno, Ini Video saat Jenazahnya Disemayamkan
Video merekam momen saat presiden Soekarno meninggal dunia dan jenazahnya akan disemayamkan di rumah duka.
Pada Rabu, 21 Juni 2023 lalu tepat 53 tahun mengenang wafatnya Presiden Pertama RI Soekarno. Sebuah video merekam situasi pada saat jenazah Bung Karno akan disemayamkan di rumah duka beredar di media sosial Twitter.
53 Tahun Kenang Wafatnya Presiden Soekarno, Ini Video saat Jenazahnya Disemayamkan
Video lawas merekam momen saat Soekarno meninggal dunia pada 21 Juni 1970, ramai jadi sorotan di media sosial.
Momen saat Soekarno Meninggal Dunia
Dari video yang dibagikan oleh akun Twitter @VideoSejarah, memperlihatkan situasi saat jenazah Soekarno dipindahkan dari rumah sakit ke Wisma Yaso yang merupakan kediaman Ratna Sari Dewi.
Dalam video, ribuan masyarakat tampak memadati jalanan turut serta melepas kepergian presiden pertama RI itu untuk selama-lamanya.
Atas perintah Presiden Soeharto, jasad Soekarno dikebumikan di tempat kelahirannya di Blitar, Jawa Timur. Tangis masyarakat melepas Soekarno terekam dalam video ketika jenazah sang proklamator akan disemayamkan.
Jenazah Soekarno Dikebumikan di Blitar
Ribuan Masyarakat Lepas Jenazah Soekarno
Bung Karno, panggilan akrabnya sempat dinyatakan mengidap gangguan ginjal dan pernah mendapat perawatan di Wina, Austria pada tahun 1961 dan 1964.
Soekarno Pergi dari IstanaSoekarno jadi Tahanan
Sebelum meninggal, Soekarno sudah lebih dulu meninggalkan Istana pada 1967 dan menjadi tahanan Orde Baru. Kala itu, MPRS mengeluarkan Ketetapan Nomor XXXIII/MPRS/1967 yang isinya pencabutan kekuasaan Presiden Soekarno atas segala kekuasaan pemerintah negara dan mengangkat pengemban Supersemar sebagai presiden, yakni Soeharto.
Soekarno Jadi Tahanan dalam Keadaan Sakit
Saat diasingkan, Soekarno mulanya menempati Istana Batu Tulis di Bogor, Jawa Barat. Pada 1969, ia dipindahkan ke Wisma Yaso, Jakarta. Sebagai tahanan Orde Baru, Soekarno dilarang bertemu dengan teman-temanya yang kebanyakan merupakan tokoh politik kala itu.
Soekarno Wafat di Rumah Sakit
Kondisi Soekarno terus menurun hingga pada 11 Juni 1970 dilarikan ke rumah sakit. Setelah sepuluh hari dirawat, ia pun menghembuskan napas terakhirnya. Soekarno wafat saat dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta.