Aksi 'Gercep' Kapolri Ambil Bendera dari Jokowi, Lalu Pindahkan Stand Mic
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo secara resmi membuka acara Kirab Merah Putih di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu kemarin. Acara ini digelar sebagai wujud untuk menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia.
Dengan didampingi Watimpres Habib Lutfi Bin Yahya dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Jokowi secara simbolis melakukan pembukaan dengan mengangkat bendera sebagai tanda dimulainya kirab.
Ada momen menarik yang terekam kamera di acara tersebut, yakni ketika Kapolri dengan sigap mengambil bendera dan memindahkan stand mic milik Jokowi seorang diri. Simak ulasannya:
-
Kenapa Presiden Jokowi hadir di pelantikan? Pelantikan juga dihadiri Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
-
Apa yang diresmikan Jokowi? Jokowi prihatin atas dominasi impor dalam penggunaan perangkat teknologi di Indonesia, dengan nilai impor yang mencapai lebih dari Rp30 triliun. Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT), Kota Depok, Jawa Barat Selasa, (7/5).
-
Siapa yang nobar bareng Jokowi? Presiden Joko Widodo (Jokowi), nonton bareng (nobar) bersama sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di hotel tempatnya bermalam di Kota Palu, Provinsi Sulawesi Tengah.
-
Dimana Kapolri berada saat HUT PP Polri? “Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.“
-
Siapa yang bertemu dengan Presiden Jokowi? Dalam lawatannya ke Jakarta, Paus Fransiskus bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta.
-
Apa yang dilakukan Jokowi saat nobar bersama Mentan Amran? Dibeberapa tangkapan kamera, Jokowi bersama Mentan Amran dan sejumlah menteri lainnya, tampak semangat dan gembira menyaksikan laga Indonesia vs Vietnam. Semuanya bahkan kompak mengangkat tangan dan berteriak mengungkapkan kebahagiannya saat Timnas Indonesia membuka keunggulan 1-0 di awal laga berjalan sembilan menit, semangat Presiden dan Para Menteri juga terus berlanjut hingga Indonesia memperbesar keunggulan di menit ke-24, dan pada paruh kedua laga tersebut.
Presiden Bersama Watimpres dan Kapolri Pimpin Upacara Pembukaan
Melansir dari unggahan di kanal Youtube Liputan6, membagikan video merekam pembukaan prosesi Kirab Merah Putih di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (28/8) kemarin. Pawai Kirab Merah Putih ini dilaksanakan mulai dari Silang Monas hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI).
Acara ini juga diikuti oleh lintas elemen masyarakat. Mulai dari instansi pemerintah, tokoh agama, polri, pemuda, mahasiswa, hingga pelajar. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa.
Dengan didampingi oleh Kapolri dan Watimpres, Presiden secara resmi membuka pawai kirab yang diikuti oleh ribuan peserta. Secara simbolis, Jokowi pun mengangkat bendera berwarna putih sebagai tanda kirab dimulai.
Youtube/Liputan6 ©2022 Merdeka.com
Aksi Gercep Kapolri
Ada momen menarik yang terekam kamera di acara pembukaan Kirab Merah Putih tersebut. Yakni aksi gerak cepat (gercep) Kapolri ketika membantu Presiden mengamankan bendera putih dan memindahkan stand mic usai Jokowi resmi memberangkatkan peserta kirab. "Dengan Kapolri bersama-sama dengan Bapak Habib Luthfi Bin Yahya dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim pada hari ini saya nyatakan kirab Merah Putih diberangkatkan," kata Jokowi.
Setelah Presiden mengangkat bendera tersebut sebagai tanda simbolis dimulainya acara, Listyo dengan sigap langsung mengambil bendera di tangan Jokowi dan memberikannya pada seorang ajudan. Setelah kembali, ia juga tampak langsung memindahkan stand mic di hadapan Jokowi.
Kirab Bendera Merah Putih
Seperti yang sudah dijelaskan, Kirab merah Putih diadakan sebagai wujud menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan bangsa. Bendera merah putih yang membentang sepanjang 1.700 meter dibawa dari Istana Negara menuju Bundaran HI. "Indonesia sebagai negara yang kaya akan budaya, beraneka ragam suku bangsa, memiliki ribuan bahasa, tapi perbedaan bukanlah suatu halangan, untuk terus menjunjung persatuan, hal itulah yang menjadi semangat lintas elemen menggelar kegiatan kirab merah putih ini," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, Minggu (28/8).
Youtube/Liputan6 ©2022 Merdeka.com
Dalam video, terlihat dalam barisan depan kirab dipimpin oleh marching band beserta perwakilan tokoh lintas agama. Kemudian, diikuti oleh sejumlah pasukan paskibraka dan peserta pembawa bendera. Dari Bundaran HI, panggung penyambutan pun diisi oleh berbagai aksi pentas. Mulai dari pencak silat hingga penampilan penyanyi lagu terkini.
(mdk/khu)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kahitna menghibur masyarakat dengan lagu-lagu populernya. Mulai dari Cerita Cinta, Soulmate, Mantan Terindah, hingga Cantik.
Baca SelengkapnyaSaat memasuki lapangan upacara, Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana.
Baca SelengkapnyaYel-yel bermula saat Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dalam sambutannya memuji penampilan Jokowi yang mengenakan kemeja putih dan celana krem khas Gerindra.
Baca SelengkapnyaSenyum dan tawa lepas Jokowi terjadi saat Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menyampaikan pidato.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi inspektur upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN, Kalimantan Timur, Sabtu (17/8).
Baca SelengkapnyaKeakraban Jokowi dan Prabowo turut mewarnai Upacara Detik Detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang diadakan pertama kali di IKN.
Baca SelengkapnyaKali ini upacara dilakukan di dua lokasi yakni, Ibu Kota Nusantara (IKN)
Baca SelengkapnyaKedatangan Jokowi di acara Munas langsung disambut antusias oleh seluruh kader Golkar.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi mengukuhkan 76 orang anggota Paskibraka dari 38 provinsi.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyambut kedatangan Presiden Jokowi dan Ibu Iriana
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menjadi inspektur upacara HUT RI ke-79 di Ibu Kota Nusantara, Sabtu (17/8).
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto hadir di Korps Brimob, Kelapa Dua, Depok Jawa Barat, Senin (14/10).
Baca Selengkapnya