Gunung Lawu Kebakaran, Begini Kondisi Mbok Yem, Pemilik Warung Tertinggi di Indonesia
Pemilik warung tertinggi di Indonesia, Mbok Yem selamat dari kebakaran hebat Gunung Lawu yang sempat mengancam keselamatannya.
Pemilik warung tertinggi di Indonesia, Mbok Yem selamat dari kebakaran hebat Gunung Lawu yang sempat mengancam keselamatannya.
Gunung Lawu Kebakaran, Begini Kondisi Mbok Yem, Pemilik Warung Tertinggi di Indonesia
Baru saja Gunung Bromo selesai dengan kasus kebakaran hebatnya, salah satu gunung terbesar di Pulau Jawa, Gunung Lawu juga mengalami musibah yang sama. Gunung Lawu juga mengalami kebakaran sejak Sabtu (31/9) kemarin.
Salah satu orang yang merasakan dampak langsung dari kebakaran Gunung Lawu adalah pemilik Warung Puncak Lawu yaitu Mbok Yem.
Saat kebakaran gunung, Mbok Yem tetap tinggal di warungnya yang berada di puncak gunung.
Lantas, bagaimana kondisi Mbok Yem sekarang setelah kebakaran di Gunung Lawu? Simak ulasannya sebagai berikut.
Kebakaran Gunung Lawu Ancam Keselamatan Mbok Yem
Perempuan bernama asli Wakiyem dan akrab disapa Mbok Yem adalah pemilik warung tertinggi di Indonesia. Warung tersebut dibangun di puncak Gunung Lawu yang baru saja mengalami kebakaran hebat.
Diketahui, Mbok Yem menolak untuk dievakuasi. Ia tetap berada di Gunung Lawu dan tinggal di warungnya meskipun ia berada dalam keadaan yang sangat berbahaya. Namun, menurut video yang beredar, Mbok Yem ternyata selamat dari kebakaran tersebut.
Mbok Yem Selamat dari Kebakaran Gunung Lawu
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @cahsolomotovlog.id memperlihatkan Mbok Yem sedang duduk di pinggir warungnya dengan mengenakan jaket berwarna putih dan kerudung merah. Di sana Mbok Yem terlihat sehat baik-baik saja.
“Alhamdulillah, Mbok Yem sehat wal afiat . Warung juga aman,” ucap pria dalam video tersebut.
“Sehat, mas, dikasih kuat, warungnya selamat,” ucap Mbok Yem dalam video di akun Tiktok @cahsolomotovlog.id.
Di video yang lain, Mbok Yem juga mengatakan bahwa dirinya selamat dan sehat meskipun Gunung Lawu mengalami kebakaran hebat. Di warung, ia ditemani oleh beberapa orang yang juga masih dalam kondisi sehat.
“Aku selamat, sehat, alhamdulillah dikasih sehat, kuat aku di sini. Di sini aku sama Lik sama Muiz,” Ucap Mbok Yem