Pelatih Bawa Tongkat Masuk ke Asrama, Calon Siswa Polri Lari Terbirit-birit Sampai Ada yang Belum Pakai Baju & Celana
Ada saja berbagai cerita dari para calon siswa Polri selama masa pendidikan.
Ada saja berbagai cerita dari para calon siswa Polri selama masa pendidikan.
Pelatih Bawa Tongkat Masuk ke Asrama, Calon Siswa Polri Lari Terbirit-birit Sampai Ada yang Belum Pakai Baju & Celana
Ada saja berbagai cerita dari para calon siswa Polri selama masa pendidikan. Selayaknya calon abdi negara di SPN Maluku Utara ini.
Dilatih soal kedisiplinan dan gerak cepat, para casis harus berjuang keras. Termasuk saat sang pelatih tiba-tiba membawa tongkat memasuki asrama.
Mau tak mau, para casis langsung beraksi meninggalkan lokasi dengan kondisi seadanya. Berikut ulasan selengkapnya.
Pelatih Masuk ke Asrama
Perjuangan menjadi abdi negara di Korps Bhayangkara tidaklah mudah. Segala latihan keras harus dilalui para calon siswa agar menjadi pribadi yang terbentuk baik mental dan fisik.
Salah satu momen perjuangan para casis tersebut seperti yang terkuak dalam lingkungan SPN Polda Maluku Utara melalui akun TikTok @kepiting_spn25 beberapa waktu lalu.
Suasana asrama yang tengah dihuni para siswa Diktukba Polri 51 untuk beristirahat tiba-tiba mendadak riuh ramai.
Ternyata, sejumlah pelatih berseragam dinas dengan membawa tongkat memasuki ruangan.
Tak berhenti di sana, para pelatih pun memberi instruksi ke para casis untuk segera bergegas mengikuti apel mendadak.
Casis Langsung Bereaksi
Seketika, para siswa langsung bereaksi dengan bunyi sirine yang nyaring. Mendengar sejumlah pelatih memasuki ruangan, satu per satu nampak mendadak panik.
Meski demikian, tak ada satu siswa pun yang terdengar melempar omongan atau pertanyaan satu sama lain.
Setiap siswa justru sibuk dengan persiapan apel masing-masing.
Tak butuh waktu lama, para siswa lantas segera bergegas keluar dari bangunan asrama.
Tanpa sepatah kata, satu per satu nampak lari dengan tergesa-gesa.
Ada yang Tak Pakai Baju & Celana
Menariknya, kondisi dan penampilan para casis saat bergegas keluar asrama nampak tak dihiraukan. Beberapa di antaranya ada yang telah berpakaian seragam cokelat rapi, masih mengenakan pakaian asrama, hingga campuran dari keduanya.
Bahkan, beberapa siswa nampak tak mengenakan pakaian dan celana dengan sempurna.
Meski demikian, mereka justru tetap bergegas menuju ke lapangan. Tak ada gelak tawa maupun canda yang dilempar satu sama lain.
Di tengah-tengah perjalanan saat tak ada pelatih yang nampak, beberapa yang masih tak berbusana lengkap langsung merapikan diri.
Saat tiba di lokasi, hanya terdapat beberapa di antaranya yang masih berpakaian asrama.
Sementara lainnya nampak siap dengan berbagai peralatan dan perlengkapan latihan.
Ramai Komentar
Momen menarik yang terjadi di SPN Polda Maluku Utara itu langsung menuai lebih dari 6 ribu tanggapan. Beberapa di antaranya menuliskan tentang betapa kuatnya mental para casis di lokasi hingga tertawa lepas melihat berbagai reaksi mereka.
"Kalau aku sudah nangis duluan enggak tahu mau ngapain," tulis akun @hhihi
"Huhu selama pendidikan polusus sedih banget emang," tulis akun @vvcsamosir
"Aduh wkwk, enggak kuat yang celananya masih di kaki," tulis akun @squarebox