Sosok Eks Menteri Istri Pensiunan Jenderal Kopassus Temui Sertu TNI Rizka Nurjanah
Merdeka.com - Sertu TNI Rizka Nurjanah divonis dokter mengidap tumor otak hingga membuatnya kehilangan penglihatan. Sebelumnya, ia sempat menjalani operasi tiga kali pada tahun 2017.
Terbaru, prajurit yang bertugas di Dinas Penerangan Angkatan Darat (Dispenad) ini berada di RSPAD Gatot Subroto. Ia juga bertemu dengan sosok mantan menteri sekaligus istri pensiunan Jenderal Kopassus.
Melansir dari akun Instagram rizkanurjanah22, Selasa (27/9), ini momennya.
-
Siapa yang bertemu dengan istri Kapolri? Di momen yang sama, Listyo bersama istri berkesempatan berinteraksi dengan para Taruna-Taruni Akpol 2024. Salah satunya dengan Fabiola Umaida. Pertemuan istri Kapolri dengan Fabiola pun sukses mencuri perhatian publik.
-
Dimana prajurit TNI ini bertemu dengan istrinya? 'Pertama lewat media sosial,' ungkap Gatot Watora ini.
-
Bagaimana prajurit TNI itu bertemu dengan istrinya? Lebih lanjut ia menceritakan bahwa awal perkenalan keduanya bermula dari media sosial. Menariknya selama berpacaran 3 tahun mereka hanya bertemu satu kali saja di kehidupan nyata.'Kenalnya di media sosial. Cuma 1 kali (ketemu selama tiga tahun pacaran),' timpal dia menceritakan.
-
Siapa istri prajurit TNI ini? Bukan dengan wanita asli Papua, Ia berpacaran dengan wanita asal Pekanbaru, Riau.
-
Apa yang dilakukan Letkol TNI saat bertemu dengan mantan Panglimanya? 'Siaap!' teriaknya sambil langsung berdiri dan memberi penghormatan sempurna ala militer.
-
Apa yang dilakukan oleh istri anggota TNI? Setelah dinikahi Letkol Inf Nur Wahyudi pada 2022 lalu, Juliana Moechtar menjabat sebagai Ketua Persit dan Ketua Yayasan Cabang XIX Siliwangi.
Ditemui Istri Pensiunan Jenderal Kopassus
Rizka membagikan potret terbaru dirinya yang tengah berada di RSPAD Gatot Subroto. Tidak sendiri, Rizka tampak berfoto sosok wanita mantan petinggi negeri.
Dia adalah Linda Amalia Sari atau lebih dikenal Linda Agum Gumelar, mantan Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak pada Kabinet Indonesia Bersatu II.
"Bismillah...Alhamdulillah....Yarabb Sungguh luar biasa Beliau," tulisnya dalam keterangan foto.
"IBU LINDA AGUM GUMELAR telah menyempatkan waktunya untuk ketemu saya," sambungnya.
Beri Dukungan & Doa
Rizka sangat berterima kasih atas kebaikan dari istri pensiunan Jenderal Kopassus ini. Terlebih dengan doa-doa dan dukungan yang diberikan saat di rumah sakit.
Instagram rizkanurjanah22 ©2022 Merdeka.com
"Mendoakan memberi suport di RSPAD GATOT SUBROTO JKT PUSAT," ucapnya bersyukur."Semoga beliau diberikan kesehatan dan dimudahkan segala urusannya🤲🏽🙏🥰💪," tutupnya.
Banjir Doa dari Publik
Bukan hanya dari Linda Gumelar saja, Rizka juga mendapatkan dukungan dan doa terbaik dari masyarakat luas. Hal ini bisa terlihat pada kolom komentar yang dibanjiri doa-doa terbaik dari publik."Semangat rizka," tulis akun ansarialiandika."Smoga cpt smbh mbak Riska sabar semangat," tulis akun hartini.harni.9."❤️❤️❤️❤️Aamiin. Tetap semangat bu kowad cantik. In Syaah Allah akan datang masa kesembuhan nya. Aamiin Ya Rabbal Alaamiin❤️❤️❤️❤️❤️," tulis akun phaniawang."Tetap semangat teteh, jadilah inspirasi," tulis akun ruddy_buloh."Alhamdulillah masyaallah banyak yang sayang sama mba😇semoga ada keajaiban dari Allah ya mba dari segala ikhtiar mba Rizka🤲," tulis akun nengsih5777.
Sosok Suami Linda
Suami Linda adalah Jenderal TNI (HOR) (Purn) Agum Gumelar. Agum pernah menjadi Menteri Perhubungan pada Kabinet Gotong Royong.
©2012 Merdeka.com
Ia adalah lulusan AKABRI tahun 1968. Dia ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) pada 17 Januari 2018.
Saat aktif sejumlah posisi pernah dijabat Agum, di antaranya:*Danjen Kopassus (1993—1994)*Kasdam I/Bukit Barisan (1994—1995)*Staf Ahli Panglima ABRI (1995—1996)*Pangdam VII/Wirabuana (1996—1998)*Gubernur Lemhannas (1998—1999) (mdk/tan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tak main-main para jenderal ini bahkan berani menikahi putri dari para petinggi TNI.
Baca SelengkapnyaSambil menikmati reuni, keduanya jalan-jalan dengan selalu bergandengan tangan.
Baca SelengkapnyaKisah cinta Jenderal (Purn) Ryamizard Ryacudu dengan putri mantan Panglima ABRI.
Baca SelengkapnyaSusi Pudjiastuti reunian bareng dua srikandi Jokowi di kabinet.
Baca SelengkapnyaMomen dua anak perempuan Presiden ke-5 dan ke-5 bertemu sukses mencuri perhatian.
Baca SelengkapnyaDuduk berdampingan, sang calon ibu negara terlihat kipasi istri mantan panglima TNI yang kala itu sedang kepanasan. Tindakannya jadi sorotan.
Baca SelengkapnyaKedatangan Prabowo disambut senyum lebar menantu Hendropriyono sekaligus mantan Panglima TNI Andika Perkasa
Baca SelengkapnyaMenteri Pertahanan Prabowo Subianto menggelar halal bihalal dan syukuran Abituren AKABRI 1971-1975 di kantornya pada Sabtu 4 Mei 2024.
Baca SelengkapnyaSertu Estarina merupakan Kowad yang pernah menjadi pasukan perdamaian.
Baca SelengkapnyaAlissa Wahid menjelaskan bahwa para tokoh yang hadir membuat sebuah inisiatif berupa Gerakan Nurani Bangsa
Baca SelengkapnyaMomen lamaran anak eks Kasau dengan putri eks Panglima TNI.
Baca SelengkapnyaPrabowo Subianto hadir pada acara HUT ke-72 Kopassus di Markas Besar Kopassus, Cijantung, Jakarta, pada Selasa (30/4).
Baca Selengkapnya