Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bakrie lepas VIVA ke Hary Tanoe atau Chairul Tanjung?

Bakrie lepas VIVA ke Hary Tanoe atau Chairul Tanjung? Gedung Bakrie. REUTERS

Merdeka.com - Misteri siapa yang berhasil membeli perusahaan media milik keluarga Bakrie yang tergabung dalam PT Visi Media Asia (VIVA) masih belum terungkap. Akhir pekan lalu, salah satu orang terkaya Indonesia, Chairul Tanjung, blak-blakan bahwa dia menawar perusahaan tersebut dengan harga USD 1,8 miliar (Rp 17,5 triliun).

Sebelumnya konglomerat yang juga menguasai media, Hary Tanoesoedibjo dikabarkan telah menawar lebih tinggi yaitu USD 2 miliar (Rp 19,5 triliun).

Sementara keluarga Bakrie disebut-sebut akan menjual perusahaan yang terdiri dari stasiun TV berita tvOne, antv dan portal berita VIVA.co.id itu sebesar USD 1,2 miliar (Rp 11,5 triliun) hingga USD 2 miliar.

Menurut analis dari First Asia Capital, David Sutyanto, baik harga yang ditawarkan maupun penawaran masih terlalu tinggi. Hingga saat ini aset VIVA hanya terhitung Rp 2,9 triliun saja. "Akan sangat kemahalan jika benar-benar laku pada level USD 2 miliar," ungkap dia kepada merdeka.com, Kamis (4/4).

Meski begitu, Hary Tanoe sebelumnya telah mengatakan bahwa VIVA batal dijual. Februari lalu, bos MNC Group itu mengatakan bahwa memang sebelumnya ada penjualan, namun di tengah jalan rencana tersebut dibatalkan.

Di sisi lain, Direktur Business Development CT Corporation Ashis Shaboo membantah adanya penjualan VIVA kepada Chairul Tanjung. "Kabar bahwa CT ataupun Para Group akan membeli saham VIVA itu tidak benar," ujar dia kepada merdeka.com, Rabu (3/4).

Aburizal Bakrie, salah satu Bakrie bersaudara, mengatakan bahwa VIVA akan dijual jika harga cocok. "Apapun dijual asal harganya cocok," ungkap Bakrie sambil tersenyum lebar dalam wawancaranya dengan Financial Times seperti dikutip Rabu (3/4).

Saat ini, Bakrie sedang membutuhkan uang tunai untuk membeli kembali saham Bumi Resources dari Bumi Plc. Apakah Bakrie hanya sedang menimbang? (mdk/rin)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Masih Kemahalan, Erick Thohir Tawar Harga Saham Vale Bisa Semurah Mungkin
Masih Kemahalan, Erick Thohir Tawar Harga Saham Vale Bisa Semurah Mungkin

Arya menjamin MIND ID telah mengantongi modal untuk melakukan akuisisi saham Vale Indonesia.

Baca Selengkapnya
Daftar 5 Orang Paling Kaya di Indonesia September 2023, Kekayannya Hampir Rp400 Triliun
Daftar 5 Orang Paling Kaya di Indonesia September 2023, Kekayannya Hampir Rp400 Triliun

Jumlah kekayaan orang paling kaya di Indonesia terus bertambah, dan ada juga yang mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya
Ditinggalkan Dua Bank, Erick Thohir Jadi Penentu Investor Baru untuk Perusahaan Ini
Ditinggalkan Dua Bank, Erick Thohir Jadi Penentu Investor Baru untuk Perusahaan Ini

Kementerian BUMN kaji opsi paling memungkinkan mendatangkan investor baru untuk perusahaan ini.

Baca Selengkapnya
Dapil 'Panas' Jatim I, Ahmad Dhani hingga Anak Hary Tanoe Belum Bisa Tandingi Suara Caleg Jago Silat Ini
Dapil 'Panas' Jatim I, Ahmad Dhani hingga Anak Hary Tanoe Belum Bisa Tandingi Suara Caleg Jago Silat Ini

Parpol yang mengukuti kontestasi Pemilu 2024 mengerahkan kader terbaik di Dapil Jatim I.

Baca Selengkapnya
Kejagung Jelaskan Alasan Tak Tetapkan Bos Sriwijaya Hendry Lie Jadi Buronan Kasus Korupsi Timah
Kejagung Jelaskan Alasan Tak Tetapkan Bos Sriwijaya Hendry Lie Jadi Buronan Kasus Korupsi Timah

Hendry Lie tersangka kasus korupsi timah diketahui saat ini berada di Singapura.

Baca Selengkapnya
Direksi BRI Kompak Borong Saham BBRI Siratkan Bentuk Optimisme Kinerja
Direksi BRI Kompak Borong Saham BBRI Siratkan Bentuk Optimisme Kinerja

Saham BBRI sendiri tengah berada dalam tekanan. Secara year to date, kinerja saham BBRI tercatat terkoreksi 23%.

Baca Selengkapnya
Profil Robert Budi Hartono, Sosok Orang Paling Kaya di Indonesia 2023
Profil Robert Budi Hartono, Sosok Orang Paling Kaya di Indonesia 2023

Menurut Forbes Real Time Billionaire, Robert Budi Hartono, atau yang akrab disapa Budi Hartono, kembali meraih predikat sebagai orang terkaya di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Hartono Bersaudara Kembali Jadi Orang Paling Kaya di Indonesia
Hartono Bersaudara Kembali Jadi Orang Paling Kaya di Indonesia

Nilai kekayaan R. Budi Hartono dan Michael Hartono (Hartono bersaudara) mencapai USD 47,7 miliar.

Baca Selengkapnya
Hary Tanoesoedibjo Sekeluarga Maju Jadi Caleg, Ini Pengakuan Blak-blakan Putrinya
Hary Tanoesoedibjo Sekeluarga Maju Jadi Caleg, Ini Pengakuan Blak-blakan Putrinya

Hary Tanoesoedibjo dan istrinya Liliana Tanoesoedibjo serta semua anaknya tercatat sebagai bakal caleg Partai Perindo di tujuh daerah pemilihan (dapil).

Baca Selengkapnya