Bos Louis Vuitton Geser Posisi Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia, Punya Harta Rp3.274 Triliun
Bos Louis Vuitton Geser Posisi Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia, Punya Harta Rp3.274 Triliun
Harta Kekayaannya menggeser posisi produsen mobil listrik, Tesla, Elon Musk ke peringkat kedua.
Bos Louis Vuitton Geser Posisi Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia, Punya Harta Rp3.274 T
Bos Louis Vuitton Punya Harta Rp3.274 Triliun
Pemilik brand mewah Louis Vuitton atau LVMH, Bernard Arnault menempati posisi pertama sebagai orang terkaya di dunia.
Harta Kekayaannya menggeser posisi produsen mobil listrik, Tesla, Elon Musk ke peringkat kedua.
Melansir dari Forbes, harta kekayaan bersih Bernard tercatat senilai USD207,6 miliar atau Rp3.274 triliun (kurs Rp15.775). Naik sekitar USD22,9 miliar atau Rp361 triliun.
Sedangkan harta milik Elon hanya USD204,7 miliar atau Rp3.229 triliun.
Penurunan nilai kekayaan milik Tesla disebabkan oleh kondisi pasar saham yang berfluktuasi. Sebab pada Kamis (25/1) lalu, saham Tesla mengalami penurunan sebesar 13 persen.
Sebaliknya, saham LVMH justru mengalami kenaikan pada Jumat (26/1) sebesar 13 persen. Sehingga hal itu menjadikan Bernard menduduki posisi pertama mengalahkan Elon.
Sementara itu, posisi ketiga orang terkaya di dunia ditempati pemilik Amazon, Jeff Bezos. Forbes mencatat harta kekayaan bersih Jeff Bezos sebesar USD181,3 miliar atau Rp2.860 triliun.
Disusul posisi keempat yakni Larry Ellison dengan nilai kekayaannya USD142,2 miliar atau Rp2.227 triliun.
Kemudian posisi kelima orang terkaya di dunia yakni bos Facebook, Mark Zuckerberg dengan nilai Rp139,1 miliar atau Rp2.194 triliun.
Sebagai informasi, pada 2021 LVMH mengakuisisi perhiasan Amerika Tiffany & Co senilai USD15,8 miliar, yang diyakini sebagai akuisisi merek mewah terbesar yang pernah ada.