Kembali Jadi Menteri Pertanian, Harta Kekayaan Amran Sulaiman Capai Rp275,21 Miliar
Presiden Jokowi melantik Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian.
Presiden Jokowi melantik Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian.
Kembali Jadi Menteri Pertanian, Harta Kekayaan Amran Sulaiman Capai Rp275,21 Miliar
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Amran Sulaiman menjadi Menteri Pertanian (Mentan). Pengangkatan Amran ini untuk mengisi kursi Mentan yang kosong usai Syahrul Yasin Limpo (SYL) ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Diketahui, Amran bukanlah sosok orang baru yang menduduki kursi Menteri Pertanian. Mengingat, Amran pernah menjabat sebagai Mentan pada periode pertama Jokowi 2014-2019 silam.
Pria yang lahir di Bone, Sulawesi Selatan, 27 April 1968 itu pernah bekerja di PTPN XIV. Dia bahkan sempat menjabat sebagai kepala bagian logistik di BUMN tersebut.
Setelah kariernya di PTPN, Amran membuat beragam inovasi di bidang pertanian sesuai dengan jurusan kuliahnya di Universitas Hasanuddin, Makassar.
Amran termasuk penemu sekaligus penerima hak paten alat empos tikus 'Alpostran'.
Sejak itu dia terus mengembangkan usaha dan melebarkan bidang bisnisnya yaitu produsen pestisida, perkebunan kelapa sawit, gula, tambang nikel, tambang emas, dan SPBU. Semua usahanya di bawah bendera Tiran Group.
Pada September lalu, Amran bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta untuk berdiskusi isu ekonomi.
Kala itu, menurut Amran, tidak ada tawaran dari Presiden agar dirinya kembali menjadi menteri. Dia mengungkapkan dirinya memang sudah beberapa kali mendiskusikan perekonomian dengan Presiden, sejak tidak lagi menjabat sebagai mentan.
Sebagai pengusaha, Amran mengaku pernah berdiskusi masalah tebu dan pabrik gula modern di Bombana, Sulawesi Tenggara, serta berdiskusi masalah nikel hingga kondisi ekonomi riil di bawah. Dia juga berdiskusi dengan Presiden mengenai potensi nikel di Indonesia timur.
Lantas berapa kekayaan Mentan Amran Sulaiman?
Melansir dari laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK, total kekayaan Amran Sulaiman mencapai Rp275,21 miliar. Nilai kekayaan tersebut dilaporkan untuk periode 2019 lalu.
Secara rinci, kekayaan terbesar berasal dari surat berharga senilai Rp205,53 miliar. Di susul, aset berupa tanah dan bangunan mencapai Rp42,24 miliar.
Data LHKPN mencatat, Amran Sulaiman memiliki 13 aset berupa tanah dan bangunan. Aset tersebut tersebar di Gowa dan Makassar, Sulawesi Selatan, yang keseluruhannya diperoleh dari hasil sendiri.
Kekayaan Amran Sulaiman selanjutnya disumbangkan oleh aset berupa kas dan setara kas sebesar Rp23,69 miliar. Lalu, aset berupa transportasi dan mesin senilai Rp3,42 miliar.
Rinciannya, Mobil Hummer Jeep 2019 Rp2,5 miliar yang diperoleh dari hasil sendiri, Toyota Camry Sedan 2015 Rp 300 juta dari hasil sendiri, Toyota Fortuner Jeep 2006 Rp450 juta dari hasil sendiri, dan Toyota Kijang Innova Minibus 2005 Rp170 juta dari hasil sendiri.
Amran juga mencatatkan kepemilikan atas aset berupa harta bergerak lainnya senilai Rp281,7 juta. Kemudian, aset berupa harta lainnya sebesar Rp32 juta.
Di sisi lain, Amran juga mencatatkan hutang sebesar Rp309,2 juta. Dengan ini, nilai kekayaan bersih Mentan pengganti Syahrul Yasin Limpo itu mencapai Rp274,90 miliar.