Tim Putri Jakarta Elektrik PLN Berambisi Jadi Juara Proliga 2022
Merdeka.com - Tim Putri Jakarta Elektrik PLN siap tempur di ajang PLN Mobile Proliga 2022. Dalam launching tim di Kantor Pusat PLN, Jakarta, tim putri yang akan dilatih oleh Risco Herlambang memasang target tinggi pada ajang tersebut.
Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN, Bob Saril sendiri mematok target menang untuk Tim Putri Jakarta Elektrik PLN di Proliga 2022. PLN tercatat telah enam kali juara Proliga, dan kini target mereka adalah menang tujuh kali musim ini.Jakarta Elektrik PLN pernah berjaya di sektor putra maupun putri dalam ajang Proliga.
Khusus untuk tim putri, tim ini pernah mencetak hattrick juara pada musim 2015 hingga 2017. Namun pada musim 2020, Jakarta Elektrik PLN sempat vakum dan kini kembali dengan hanya menyertakan tim putri.
-
Siapa pemain voli dunia yang didatangkan Jakarta Electric PLN? Ya, tim bola voli putri Jakarta Electric PLN mendatangkan bintang muda voli dunia, Marina Markova, untuk memperkuat tim dalam menghadapi laga lanjutan PLN Mobile Proliga 2024.
-
Siapa saja pemain kunci dari tim voli putri Jawa Barat? Tim voli putri Jabar akan diperkuat oleh 14 pemain, di antaranya adalah Shella Bernadetha, yang dikenal sebagai salah satu bintang voli Indonesia dan merupakan pemain kunci bagi Bandung bjb Tandamata di PLN Mobile Proliga 2024.
-
Apa hasil pertandingan Jakarta Electric PLN? Jakarta Electric PLN berhasil menumbangkan juara bertahan Bandung BJB Tandamata dengan skor 3-2 pada lanjutan PLN Mobile Proliga 2024 di Palembang Sport & Convention Center, Minggu (12/5).
-
Kapan Jakarta Electric PLN bermain di Proliga 2024? Pada lanjutan PLN Mobile Proliga 2024 yang digelar di Gedung Olahraga Jalak Harupat, Jumat (07/06), Jakarta Electric PLN berhasil kembali menumbangkan Jakarta Livin Mandiri dengan skor 3-0.
-
Apa tujuan tim voli putri Jawa Timur dalam PON? Provinsi Jawa Timur telah menyiapkan para atlet voli putrinya untuk berkompetisi.
-
Bagaimana tim voli putri Jawa Timur mempersiapkan diri? Daftar pemain tim voli putri Jawa Timur (Jatim) untuk PON Aceh-Sumut 2024 telah diumumkan.
Dalam kompetisi Proliga 2022, Jakarta Elektrik PLN nantinya akan bersaing dengan sejumlah tim papan atas lainnya, yakni Jakarta Popsivo Polwan, Bandung BJB Tandamata, Petrokimia Gresik dan Jakarta Pertamina Fastron.
Sementara, Manajer Tim Jakarta Elektrik PLN Putri Arsyadany G. Akmalaputri mengungkapkan, target utama Tim Putri Jakarta PLN adalah mengharumkan nama PLN. “Tapi tidak cuma nama perusahaan tetapi nama harum bangsa, mereka pada akhirnya akan diseleksi untuk masuk Timnas pada SEA Games dan Asian Games,.
Peran Aktif PLN Aktif Cari Bibit Unggul
Sebagai salah satu BUMN yang aktif membina klub olahraga prestasi di Indonesia, PLN secara konsisten aktif mencari bibit pemain berbakat khususnya di cabang bola voli. Untuk itu PLN terus membina klub bola voli Jakarta Elektrik.
Dalam keterkaitannya untuk mencari dan membina bibit pemain bola voli berbakat tersebut, PLN Selalu ikut ambil bagian di ajang Proliga Bola Voli di Tanah Air. PLN bahkan menjadi sponsor utama ajang kompetisi bola voli tertinggi di Indonesia ini dengan nama PLN Mobile Proliga 2022.
PLN memilih prestasi di bidang olahraga, khususnya bola voli perlu dilanjutkan lagi setelah vakum selama 2 tahun karena pandemi. PLN ingin terlibat dalam membina dan mencari pemain berbakat dengan PBVSI untuk menggelar Proliga.
"Kita mencari bibit bibit unggul di Indonesia dan kita akan merebut juara 1,2,3 di Indonesia dan juga di Asia tenggara ASEAN, Asia hingga dunia," kata Bob Saril.
Daftar Tim Putri Jakarta Elektrik PLN
Berikut Daftar Nama Pemain Tim Jakarta Elektrik PLN
1. Sari Hartati (outside heater)
2. Yokebet Purari Eka Setyaningrum (open spike)
3. Kemuning Dyah Ayu Werti (setter)
4. Dinda Putri Ivoliana (all round)
5. Shinta Dwi Nurdiana (open spike)
6. Sania Klarissa Putri (libero)
7. Wahida Muntazah Arifin (libero)
8. Nurlaili Kusuma Diningrat (open spike)
9. Aulia Suci Nurfadilah (open spike)
10. Dheka Asyifa Febriani (quicker)
11. Shintiya Alliva Mauludina (quicker)
12. Aniesa Nurmasito Suparno (quicker)
13. Komang Bumi Reksa (setter)
14. Tiara Ariance Ratna Sanger (setter)
15. Aurelia Veni Wibowo (libero)
16 . Odina Aliyeva - Azerbaijan (outside hitter)
17. Putri Andia.
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tim putri Jakarta Electric PLN resmi melakukan launching tim, jersey dan logo baru untuk mengarungi ajang PLN Mobile Proliga 2024.
Baca SelengkapnyaJakarta Electric PLN menjadi runner up PLN Mobile Proliga 2024.
Baca SelengkapnyaMenjadi tuan rumah di Gedung Olahraga Jatidiri, Semarang, Jakarta Electric PLN berhasil menang dengan skor 3-2.
Baca SelengkapnyaPelatih Kepala Jakarta Electric PLN Chamnan Dokmai mengapresiasi perjuangan yang telah diberikan anak asuhnya.
Baca SelengkapnyaMegawati Hangestri Pertiwi menjadi bintang kemenangan Jakarta BIN atas Jakarta Electric PLN dalam final Proliga 2024.
Baca SelengkapnyaAnda pun bisa membeli secara langsung merchandise jersey tim Jakarta Elektrik PLN melalui PLN Mobile.
Baca SelengkapnyaJakarta BIN sukses merebut gelar juara Proliga 2024 setelah mengalahkan Jakarta Electric PLN dalam pertandingan final yang berlangsung dramatis.
Baca SelengkapnyaDuel sengit antara Megawati Hangestri Pertiwi kontra Yolla Yuliana tercipta. Nurlaili Kusumah, salah satu mesin poin Electric PLN juga tampil penuh determinasi.
Baca SelengkapnyaPelatih Kepala Jakarta Electric PLN Chamnan Dokmai menyebut pemainnya dalam kondisi fit dan siap menghadapi pertandingan berikutnya.
Baca SelengkapnyaPLN akan menyediakan 6.000 tiket setiap harinya yang dibagi ke dalam dua kategori yaitu Reguler dan VIP.
Baca SelengkapnyaYolla Yuliana dan kawan-kawan juga mampu tampil agresif dan mengungguli Livin Mandiri dengan skor 25-22.
Baca SelengkapnyaTak hanya itu, PLN juga menyiapkan ahli statistik, ahli gizi untuk para pemain yang akan bertanding nantinya.
Baca Selengkapnya