Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

23 Maret: Berkurang 118, Total 2.296 Pasien Covid Dirawat di RSD Wisma Atlet

23 Maret: Berkurang 118, Total 2.296 Pasien Covid Dirawat di RSD Wisma Atlet wisma atlet. (Dok Ditjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR) / Liputan 6 / Johan Fatzry

Merdeka.com - Jumlah pasien rawat inap di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, menurun. Pasien rawat inap di tower 4, 5, 6 dan 7 itu berkurang 118 orang, dari semula 2.414 orang menjadi 2.296 pasien.

"Perkembangan jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet pada 23 Maret 2021 hingga pukul 08.00 WIB, rawat inap berkurang 118 orang, semula 2.414 orang menjadi 2.296 orang," kata perwira penerangan Kogabwilhan-I, Kolonel Marinir Aris Mudian, dalam keterangannya, Selasa (23/3).

Dia menjelaskan, pasien yang menjalani rawat inap terdiri dari 1.151 pria dan 1.145 wanita. Seluruh 2.296 pasien itu dinyatakan positif Covid-19. "Pasien suspek nihil," jelasnya.

"Rekapitulasi pasien Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 23 Maret sampai dengan 23 Maret 2021, pasien terdaftar 75.445 orang. Pasien keluar 73.149 orang, dengan rincian pasien rujuk ke RS lain 741 orang, pasien pulang atau sembuh 72.321 orang, meninggal 87 orang," sambungnya.

RSD Pulau Galang

Selain itu, untuk jumlah pasien yang berada di RSD Pulau Galang sebanyak 293 orang. Jumlah tersebut terdiri dari 170 pria dan 123 wanita. Pasien yang positif Covid-19 sebanyak 68 orang dan pasien suspek 225 orang.

"Pasien rawat inap berkurang 5 orang, semula 298 orang menjadi 293 orang. Pasien Covid-19 bertambah 11 orang, semula 57 orang menjadi 68 orang dan pasien suspek berkurang 16 orang, semula 241 orang menjadi 225 orang," ujarnya.

"Rekapitulasi pasien TMT 12 April sampai dengan 23 Maret 2021 pukul 08.00 WIB, pasien terdaftar sebanyak 10.532 orang, pasien rujuk ke RS lain 42 orang, pasien pulang atau sembuh sebanyak 10.239 orang, dan meninggal nihil," sambungnya.

RSD Wisma Atlet Pademangan dan Hotel di Jakarta

Untuk pasien yang dirawat di RSD Wisma Atlet Pademangan dan hotel di wilayah Jakarta sebanyak 198.587 orang dan dikarantina sebanyak 9.220 orang.

"Pasien rawat inap Tower 8, 9 dan 10 berkurang 1.203 orang, semula 5.578 orang menjadi 4.375 orang. Untuk pasien pria berjumlah 1.344 dan wanita sebanyak 3.031," ucapnya.

"Sedangkan pasien rawat inap yang berada di hotel di wilayah Jakarta sejumlah 1.832," pungkasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen
Pasien Covid-19 yang Dirawat di Rumah Sakit RI Naik 255 Persen

Tjandra mengatakan, data WHO menunjukkan, ada kenaikan 255 persen perawatan Covid-19 di rumah sakit Indonesia.

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta

Kasus pertama cacar monyet terjadi pada Agustus 2022 lalu. Pasien itu pun sudah dinyatakan sembuh.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi
Alarm Covid-19 Kembali Berdering, Penumpang KRL Diimbau Pakai Masker Lagi

Berbagai fasilitas umum telah mengeluarkan imbauan untuk memakai masker.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Kemenkes Minta WNI Tunda Perjalanan ke Luar Negeri
Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Kemenkes Minta WNI Tunda Perjalanan ke Luar Negeri

Kasus Covid-19 di Singapura melonjak drastis. Indonesia mulai waspada.

Baca Selengkapnya
963 Petugas KPPS dan 98 Bawaslu di Sulsel Dapat Perawatan Medis
963 Petugas KPPS dan 98 Bawaslu di Sulsel Dapat Perawatan Medis

2.384 orang yang terlibat dalam proses Pemilu 2024 mendapatkan perawatan.

Baca Selengkapnya
Lima Kasus Suspek Cacar Monyet Ditemukan di Tangsel, 2 di Antaranya Positif
Lima Kasus Suspek Cacar Monyet Ditemukan di Tangsel, 2 di Antaranya Positif

Penemuan kasus tersebut tercatat pada 23 Agustus 2024 dengan dua orang diantaranya terkonfirmasi positif.

Baca Selengkapnya