Polda Sulsel Klaim Selamatkan Uang Negara Rp 7 Miliar Sepanjang 2018
Merdeka.com - Polda Sulsel mengklaim berhasil lakukan penyelamatan uang negara sebesar Rp 7 miliar dari penanganan kasus tindak pidana korupsi sepanjang 2018.
Hal ini disampaikan Kasubdit 3 Tindak Pidana Korupsi Direktorat Kriminal Khusus Polda Sulsel, Kompol Yudha Wirajati saat release kinerja Polda Sulsel tahun 2018 yang berlangsung di aula Polrestabes Makassar, Sabtu, (29/12).
"Ada 79 kasus korupsi yang diselesaikan subdit 3 Tipikor Dit Krimsus Polda Sulsel dan polsek-polsek jajaran selama tahun 2018. Dengan nilai kerugian negara Rp 40 miliar lebih dan yang berhasil diselamatkan senilai Rp 7 miliar lebih," kata Kompol Yudha Wirajati.
-
Kasus korupsi apa yang sedang diusut Kejagung? Kejagung tengah mengusut kasus dugaan korupsi komoditas emas tahun 2010-2022. Kejaksaan Agung (Kejagung) melakukan pemeriksaan sejumlah saksi terkait kasus rasuah impor emas, yakni perkara dugaan tindak pidana korupsi pada pengelolaan kegiatan usaha komoditi emas tahun 2010 sampai dengan 2022.
-
Apa hasil capaian Bareskrim Polri? Kabareskrim Polri Komjen Pol. Wahyu Widada memaparkan, jumlah aset yang disita mencapai Rp10,5 triliun.
-
Apa kerugian negara akibat korupsi Bansos Jokowi? 'Kerugian sementara Rp125 milyar,' pungkasnya.
-
Kasus korupsi apa yang dilakukan menteri Jokowi? Mantan Menpora Imam Nahrawi Terbukti menerima suap penyaluran pembiayaan dengan skema bantuan pemerintah melalui Kemenpora pada KONI Tahun Anggaran (TA) 2018
-
Siapa yang menjadi tersangka kasus korupsi? Harvey Moeis menjadi tersangka dalam kasus korupsi Tata Niaga Komoditas Timah Wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk periode 2015-2022.
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? 'Permintaan kebutuhan operasional Syahrul Yasin Limpo dan keluarganya yang juga didukung dengan petunjuk berupa barang bukti elektronik, chat WA antara terdakwa Syahrul Yasin Limpo dan Imam Mujahidin Fahmid, serta adanya barang bukti antara lain dokumen catatan staf Kementan RI dan bukti kwitansi serta transfer uang pembayaran kebutuhan menteri dan keluarganya.
Dibandingkan tahun 2017 lalu, tambahnya, hanya ada 57 kasus tipikor yang diselesaikan dengan nilai kerugian negara sebesar Rp 25,5 miliar. Uang negara yang berhasil diselamatkan sebesar Rp 6 miliar lebih.
Di tahun 2018 ini, di antara kasus-kasus tipikor itu, yang paling banyak menuai atensi publik, kata Yudha, ada dua yakni kasus dugaan korupsi di kegiatan Bimbingan Teknis DPRD Enrekang dengan tujuh tersangka diantaranya eks ketua dan anggota DPRD Enrekang, menunggu jadwal sidang di pengadilan. Lalu kasus proyek bandara Mengkendek di Kabupaten Toraja.
"Di kasus proyek bandara Mengkendek, Kabupaten Toraja, ada beberapa yang mungkin kurang tepat dalam proses penyidikannya sehingga ada asistensi atau supervisi dari Bareskrim Tipikor. Olehnya, dalam penanganan yang kami tangani di proses penyidikan diberikan telaah, analisa dan evaluasi," kata Yudha.
Dia berjanji tahun depan akan mengulang proses dari awal penanganan kasus dugaan tipikor di proyek bandara Mengkendek di Kabupaten Toraja itu.
"Insya Allah tahun depan akan kami ulang kembali prosesnya sehingga bisa dapatkan nilai positif," pungkas Kompol Yudha Wirajati.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Polri juga menetapkan 887 tersangka tersangka kasus Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) sepanjang tahun 2023.
Baca SelengkapnyaDelapan orang ini dijerat dugaan korupsi pengadaan barang dan jasa.
Baca SelengkapnyaAdapun asset recovery menjadi salah satu sumbangsih nyata dari hasil pemberantasan korupsi terhadap pemasukan kas negara melalui BNPB.
Baca SelengkapnyaPerlu upaya lain yakni mampu mengembalikan kerugian negara yang ditimbulkan.
Baca SelengkapnyaHadiman mengatakan, tidak menutup kemungkinan akan adanya tersangka baru dalam kasus korupsi Disdik Sumbar.
Baca SelengkapnyaHal itu berdasarkan laporannya sejak Januari hingga Juni 2024
Baca SelengkapnyaEks Kajari Bondowoso, Puji Triasmoro dan eks Kasi Pidsus Kejari Bondòwòso, Alexander Silaen dijatuhi hukuman karena terbukti bersalah menerima suap.
Baca SelengkapnyaUang cicilan dari terpidana kasus korupsi pengaturan lelang di Kota Banjar itu disetorkan KPK ke negara.
Baca SelengkapnyaKomisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memaparkan sejumlah capaian kinerja pada 2023 lalu seperti upaya-upaya pencegahan, penindakan serta pemeriksaan LHKPN.
Baca SelengkapnyaAngka ini hasil koreksi dari perkiraan kerugian sebelumnya, yakni Rp271 triliun.
Baca Selengkapnya31.880 tersangka menjalani proses penyidikan dan 6.314 tersangka lain menjalani proses rehabilitasi.
Baca SelengkapnyaKPK menarget pemulihan keuangan negara atau asset recovery KPK tahun 2024 adalah Rp400 miliar.
Baca Selengkapnya