CEK FAKTA: Hoaks, Video Sebut Presiden Jokowi Pulang Kampung Saat Larangan Mudik
Video dengan narasi Jokowi pulang kampung adalah hoaks. Faktanya, video tersebut adalah iring-iringan Jokowi saat kunjungan kerja ke Jawa Timur, Surabaya pada Kamis 6 Mei 2021.
Viral video yang diklaim sebagai iring-ringan rombongan kendaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sedang pulang kampung di tengah larangan mudik Lebaran.
Video berdurasi 41 detik itu beredar di Twitter dan terdengar suara seorang pria yang mengatakan Presiden Jokowi pulang kampung.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang menjadi fokus pembahasan dalam rapat khusus Presiden Jokowi? Presiden akan mengadakan rapat internal besok (hari ini) mengenai ini dan tentu kita akan mempersiapkan langkah-langkah
-
Kapan gugatan terhadap Presiden Jokowi dilayangkan? Dilansir di situs SIPP PTUN Jakarta, Senin (15/1/2024), gugatan itu telah teregister dengan nomor perkara 11/G/TF/2024/PTUN.JKT tertanggal 12 Januari 2024.
-
Apa saja yang dibahas oleh Presiden Jokowi saat kunjungan ke Gudang Bulog Lubuklinggau? Presiden juga menanyakan langsung kepada masyarakat tentang kualitas beras yang telah dibagikan. "Ada keluhan mengenai berasnya? Menurut saya itu berasnya lebih bagus dari yang saya makan. Saya tadi ditunjukkan oleh Pak Kepala Bulog di dalam, 'Pak ini yang dibagi'. Agak pulen ya tapi enak kan? Itu beras yang kita bagi itu premium," tanya Presiden, yang dijawab positif oleh hadirin.
"Ini letter B, kalau ini pulang atau mudik ni? Kek begini ni. Wey, pulang apa mudik itu? Sudah buka wilayah, pulang kampung, RI-1 pulang kampung tuh, RI-1 pulang kampung woi," kata pria dalam video tersebut.
Sementara itu akun yang mengunggah video tersebut, bernarasi sebagai berikut: "Apa iya Jokowi pulang kampung??? Berarti... Yg mudik...( mau bilang serbu, ngga berani..)."
Penelusuran
Hasil penelusuran, video Presiden Jokowi pulang kampung salah. Video itu adalah iring-iringan rombongan Presiden Jokowi bukan dalam rangka mudik lebaran tapi kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Jawa Timur pada Kamis (6/5/2021).
Dilansir dari merdeka.com berjudul "Istana Bantah Tuduhan Jokowi Mudik yang Beredar di Media Sosial" pada 9 Mei 2021.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, menjelaskan video tersebut adalah iring-iringan Jokowi saat kunjungan kerja ke Jawa Timur, Surabaya pada Kamis 6 Mei 2021.
"Kemarin waktu kunjungan kerja ke Jawa Timur," kata Bey kepada merdeka.com, Minggu (9/5).
Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono, menambahkan setelah kunjungan kerja ke Surabaya, Jokowi langsung bertolak ke Jakarta. Dia menjelaskan pada Jumat (7/5) hingga Minggu (9/5), mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut berada di Istana Bogor, Jawa Barat.
Dari penjelasan tersebut, pihak Istana membantah Jokowi pulang kampung atau mudik ke Solo.
"Di Bogor (hari ini). Bapak Presiden tidak ada kegiatan sejak jumat, sejak Jumat Sore di Bogor," kata Heru.
Sebelumnya diketahui pada Kamis (6/5) Presiden Joko Widodo atau Jokowi melakukan kunjungan kerja di Jawa Timur. Dalam kunjungannya Jokowi meninjau Pusat Pemasaran dan Distribusi Ikan (PPDI) Brondong yang terletak di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Kemudian Jokowi akan melihat sarana dan prasarana fasilitas perikanan tersebut serta berdialog dengan perwakilan nelayan setempat.
Tidak hanya itu selepas kunjungan tersebut, Kepala Negara akan bergerak menuju Kota Surabaya untuk mengunjungi fasilitas pengolahan sampah menjadi energi listrik (PSEL) yang berada di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Benowo, Kota Surabaya. Fasilitas yang akan menjadi percontohan bagi pengembangan pengelolaan sampah menjadi energi listrik di daerah-daerah lainnya tersebut akan diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo.
Kesimpulan
Video dengan narasi Jokowi pulang kampung adalah hoaks. Faktanya, video tersebut adalah iring-iringan Jokowi saat kunjungan kerja ke Jawa Timur, Surabaya pada Kamis 6 Mei 2021.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Referensi
https://www.merdeka.com/peristiwa/istana-bantah-tuduhan-jokowi-mudik-yang-beredar-di-media-sosial.html
(mdk/lia)