Berat bawa uang hasil gasak bank, perampok China dicokok polisi
Dia terseok-seok membawa buntalan duit hasil kejahatannya.
Seorang perampok bank di China berhasil dilumpuhkan timah panas polisi mengarah ke kakinya. Dia pun segera ditahan. Petugas dengan mudah menangkapnya lantaran dia kesulitan membawa kabur uang senilai Rp 3,5 miliar dalam buntalan besar.
Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Kamis (4/12), sejatinya dia segera melarikan duit itu menuju sepeda motor miliknya. Alih-alih langsung ngacir, dia kewalahan mengangkat kantong uang sangat berat itu.
Dalam rekaman kamera pengintai memperlihatkan lelaki di Kota Huludao menakut-nakuti satpam dengan senjata ternyata mainan. Lalu dia terseok-seok mengangkat buntalan duit dengan berat sekitar 82,5 kilogram. Dia berjuang amat keras mengangkat kantong duit namun polisi sudah keburu mengelilinginya.
"Saya benci melakukan ini. Bagaimana mungkin saya bisa berbuat seperti ini. Saya akan memperlakukan orang tua dan istri dengan amat baik selepas penjara nanti," ujar rampok tak disebutkan namanya itu pada petugas.