FOTO: Korea Utara Siap Sambut Turis Asing, Begini Mewahnya Resor Wisata Pantai yang Dibangun Kim Jong-un
Kim Jong-un membangun resor wisata mewah di sepanjang pantai Kota Wonsan untuk memajukan pariwisata negara tersebut. Begini penampakannya!
Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un meninjau resor wisata baru di sepanjang pantai Kota Wonsan, Provinsi Kangwon, Korea Utara. Pembangunan resor Kalma Coast Tourism Area ini menjadi langkah besar Kim Jong-un dalam memajukan pariwisata negara tersebut.
Foto-foto yang dirilis kantor berita Korea Utara (KCNA) memperlihatkan Kim Jong-un tampak semringah ketika melihat kemewahan resor wisata pantai tersebut. Kim ditemani putrinya, Ju Ae menyusuri garis pantai dan meninjau hotel-hotel serta fasilitas lainnya di sekitar Kalma Coast Tourism Area.
- FOTO: Mengintip Pasukan Khusus Korea Utara Pamer Kekuatan di Depan Kim Jong-un
- FOTO: Penuh Emosional, Wajah Kim Jong-un Sedih Mengenang Para Pejuang Saat Peringatan 71 tahun Perang Korea
- FOTO: Wajah Puas Kim Jong-un Luncurkan "Nuklir" sebagai Serangan Balasan
- FOTO: Tampil Berjaket Kulit Hitam, Kim Jong-un Jajal Senapan Serbu saat Tinjau Kesiapan Pasukan untuk Perang
Kim memuji tempat tersebut sangat spektakuler, indah, dan megah. Dia juga mengaku "sangat puas" dan mengatakan bahwa fasilitas layanan, yang dibangun "pada tingkat tinggi," dapat dimanfaatkan untuk acara-acara penting kenegaraan eksternal, politik, dan budaya. Demikian dilaporkan The Korea Times.
Kawasan wisata ini telah dikembangkan sejak 2014 sebagai bagian dari proyek untuk memanfaatkan pantai berpasir Myongsasimni di semenanjung Kota Wonsan.
Korea Utara telah beralih ke sektor pariwisata sebagai sarana untuk mendapatkan mata uang asing. Sejauh ini, hanya industri pariwisatanya yang tidak dikenai sanksi internasional.
Negara tersebut diperkirakan akan mencoba menarik wisatawan Rusia setelah zona wisata Kalma dibuka pada Juni 2025 mendatang.