Gempa Dahsyat Memicu Tsunami di Jepang, Badan Meteologi Minta Warga Segera Mengungsi
Gempa bumi dahsyat bermagnitudo 7.4 mengguncang Jepang telah memicu tsunami.
gempa besar itu memicu gelombang tsunami di sepanjang sebagian pantai Laut Jepang
Gempa Dahsyat Memicu Tsunami di Jepang, Badan Meteologi Minta Warga Segera Mengungsi
Gempa bumi dahsyat bermagnitudo 7.4 mengguncang Jepang. Gempa telah memicu gelombang tsunami di sepanjang pantai Jepang. Pemerintah Jepang meminta seluruh warga untuk segera mengungsi.
- Gempa 7,1 Magnitudo Guncang Jepang, Tsunami Terpantau Sudah Tiba di Pesisir Pantai
- Gempa Dahsyat M 7,4 Picu Tsunami di Jepang, Indonesia Terdampak?
- Pemerintah Minta WNI di Jepang Waspada Gempa dan Tsunami Susulan
- Gempa Dahsyat Magnitudo 7.4 Guncang Jepang, Peringatan Tsunami Setinggi 5 Meter Dikeluarkan
"Warga harus tetap waspada terhadap kemungkinan gempa lebih lanjut dan saya mendesak masyarakat di daerah yang diperkirakan akan terjadi tsunami untuk mengungsi sesegera mungkin,"
kata Perdana Menteri Fumio Kishida di NHK, Senin (1/1).
merdeka.com
Badan Meteorologi Jepang telah mengeluarkan peringatan tsunami untuk prefektur pesisir Ishikawa, Niigata dan Toyama.
"Pihak berwenang masih menilai tingkat kerusakan dan warga harus bersiap menghadapi gempa susulan lagi," kata Kishida.
Rekaman yang disiarkan NHK menunjukkan sebuah bangunan runtuh di tengah gumpalan debu di kota pesisir Suzu dan penduduk di kota Kanazawa meringkuk di bawah meja ketika gempa mengguncang rumah mereka. Gempa tersebut juga mengguncang bangunan di ibu kota Tokyo di pantai seberang.
"Lebih dari 36.000 rumah tangga kehilangan aliran listrik di prefektur Ishikawa dan Toyama," kata penyedia utilitas Hokuriku Electric Power (9505.T).
Layanan kereta api berkecepatan tinggi ke Ishikawa telah ditangguhkan sementara operator telekomunikasi Softbank (9434.T) dan KDDI (9433.T) melaporkan gangguan layanan telepon dan internet di Ishikawa dan Niigata.