Kemlu lirik opsi pulangkan 16 WNI tertangkap di perbatasan Turki
Walau mereka diduga ingin gabung ISIS, Kemlu menilai opsi pemulangan kini dibahas intens bersama Turki
Sejak kemarin (15/3), tim dari Kementerian Luar Negeri sudah bertemu otoritas Turki terkait penahanan 16 WNI di rumah detensi Gaziantep. Pemerintah belum bersedia mengklarifikasi tudingan interpol bahwa rombongan terdiri atas dua keluarga itu hendak menyeberang ke Suriah untuk bergabung Negara Islam Irak dan Syam (ISIS).
Direktur Perlindungan WNI Kemlu Lalu Muhammad Iqbal menyatakan pihaknya juga belum bisa merilis daftar nama-nama WNI yang ditangkap oleh penjaga perbatasan Turki. Kehadiran penduduk Indonesia itu di wilayah konflik cukup mengherankan, karena mereka tidak membawa dokumen imigrasi apapun.
-
Kenapa anggota TNI menculik dan menyiksa Imam Masykur? Pomdam Jaya/Jayakarta mengungkap motif anggota TNI terlibat dalam kasus dugaan penculikan, penyiksaan hingga tewas pemuda asal Aceh, Imam Masykur (25) hanya karena ekonomi. "(Motif) Uang tebusan. karena tidak saling kenal antara tersangka dan korban," kata Danpomdam Jaya Kolonel Cpm Irsyad Hamdue Bey Anwar saat dikonfirmasi, Senin (28/8).
-
Siapa saja anggota TNI yang terlibat dalam penculikan dan penyiksaan Imam Masykur? Selain itu, Irsyad menyampaikan dalam kasus ini pihaknya telah menetapkan sebanyak tiga anggota TNI sebagai tersangka."Tersangkanya yang sudah diamankan 3 orang. TNI semua ketiganya," kata Irsyad. Dimana dari ketiga tersangka yang ditetapkan hanya ada Praka RM yang merupakan anggota Paspampres. Sementara dua anggota TNI lainnya di luar satuan Paspampres."Satu yang dari paspampres yang lain bukan," sebutnya.
-
Kapan HUT Korps Marinir TNI AL diperingati? Setiap tanggal 15 November diperingati sebagai Hari Ulang Tahun Korps Marinir TNI AL.
-
Bagaimana prajurit TNI ini bertemu dengan calon istrinya? Lebih lanjut ia menceritakan bahwa awal perkenalan keduanya bermula dari media sosial. Menariknya selama berpacaran 3 tahun mereka hanya bertemu satu kali saja di kehidupan nyata.
-
Kenapa warga mengeroyok anggota TNI? Pada momen itulah warga yang sedang berada di situasi tersulut emosi kemudian melakukan pengeroyokan terhadap anggota TNI tersebut.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
"Yang jelas mereka ditangkap karena masalah keimigrasian. 11 orang tidak bawa paspor," kata Iqbal di Jakarta, Senin (16/3).
Tim perunding kini membahas tindakan apa yang paling tepat bagi 16 WNI tersebut. Iqbal menyatakan ada beberapa opsi, namun yang paling memungkinkan adalah pemulangan.
"Keputusan yang kita ambil adalah kesepakatan kedua negara. Salah satu opsi pemulangan, tapi itu bukan satu-satunya opsi," ujarnya.
Kemlu menampik anggapan bahwa kalau dipulangkan, mereka punya potensi ancaman terkait terorisme. Dikhawatirkan WNI yang berniat gabung ISIS itu akan menumbuhkan sel teror lokal di Tanah Air.
Iqbal menyatakan kemungkinan itu sudah dipantau oleh lembaga lain, khususnya BIN dan BNPT. "Itu yang menilai bukan Kemlu, tapi instansi lain."
Baca juga:
Telusuri peran 16 WNI, polisi kirim tim ke Turki dan rumah tinggal
Apa daya tarik Suriah bagi 16 WNI hingga tertangkap di perbatasan?
1 dari 16 WNI yang hilang di Turki diduga berpaspor palsu
Keluarga kecewa informasi 16 WNI yang hilang simpang siur
Disebut gabung ISIS di Turki, Soraiyah minta namanya direhabilitasi
Kemudahan akses, alasan WNI pilih Turki masuk ke Suriah