Mobil otomatis Uber tabrak pejalanan kaki di Arizona
"Kecelakaan tragis ini menjadi contoh, mengapa kita harus sangat berhati-hati untuk menguji dan menerapkan teknologi kendaraan otomatis di jalan umum," kata anggota Komite Transportasi dari Partai Demokrat.
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Tempe, Arizona pada Minggu (18/3), dikabarkan tabrakan melibatkan sebuah mobil otomatis milik Uber dan wanita pejalanan kaki hingga tewas. Ini menandai kematian pertama yang melibatkan kendaraan berteknologi self-driving, yang jadi tonggak perkembangan industri otomotif masa depan.
Akibat peristiwa ini, perusahaan jasa transpasi Uber menangguhkan uji coba kendaraan otomatis tersebut di wilayah Arizona, Pittsburgh dan Toronto.
-
Apa yang terjadi ketika ada kecelakaan bus, pesawat jatuh, dan kapal tenggelam? Kalau ada bus kecelakaan, pesawat jatuh, ada kapal tenggelam, semuanya akan muncul di mana? Jawaban: Di TV
-
Mengapa Amerika Serikat disebut sebagai negara serikat? Struktur pemerintahan AS adalah contoh federasi yang baik. Konstitusi AS menetapkan sistem federalisme di mana kekuasaan dibagi antara pemerintah pusat di Washington, DC, dan pemerintah dari 50 negara bagian.
-
Siapa yang mengecam langkah Amerika Serikat dalam melarang penggunaan perangkat lunak dan perangkat keras China dalam kendaraan otonom? Di sisi lain, pemerintah Tiongkok mengecam langkah ini dan menyatakan bahwa AS telah memperluas definisi keamanan nasional secara tidak adil.
-
Mengapa Amerika Serikat ingin melarang penggunaan perangkat lunak dan perangkat keras dari China pada kendaraan otonom? Keputusan ini didasari oleh kekhawatiran mengenai keamanan nasional, di mana pemerintah AS percaya bahwa teknologi tersebut bisa dimanfaatkan oleh pihak musuh untuk mengendalikan kendaraan dari jarak jauh.
-
Bagaimana kata "mobil" muncul di Indonesia? Penggunaan istilah "mobil" dalam bahasa Indonesia dimulai sejak kendaraan bermotor masuk ke tanah air.
-
Mengapa transportasi umum di Jakarta beralih ke mobil? Perkembangan pembangunan membuat kondisi jalan di DKI Jakarta yang padat membuat transportasi beralih ke mobil yang disebut oplet.
Awalnya Uber bekerja sama dengan Alphabet Inc dan General Motors Co mengembangkan teknologi ini untuk mengurangi jumlah korban jiwa jika terjadi kecelakaan. Namun apa yang terjadi justru fatal. kendaraan robot ini justru menabrak pejalan kaki.
"Kecelakaan tragis ini menjadi contoh, mengapa kita harus sangat berhati-hati untuk menguji dan menerapkan teknologi kendaraan otomatis di jalan umum," kata anggota Komite Transportasi dari Partai Demokrat, Edward Markey, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (20/3).
Pada saat peristiwa itu terjadi, korban yang bernama Elaine Herzberg (49) sedang menuntun sepedanya ketika mobil melintas di sisi utara jalan Curry Road, di situlah kecelakaan tak terhindarkan. Korban kemudian di bawa ke rumah sakit terdekat, di mana akhirnya tewas akibat luka.
Polisi mengatakan mobil SUV Volvo XC90 itu berada dalam mode otonom dengan operator yang masih berada di belakang kemudi.
Kepala Polisi Tempe Sylvia Moir mengatakan, "Jika melihat CCTV yang ada pada kendaraan, sangat jelas bahwa akan sulit untuk menghindari tabrakan ini dalam mode apapun (otonom atau konvensional)," ujarnya.
Baca juga:
Trump minta dana Rp 55 triliun kepada Saudi untuk bertahan di Suriah
Relawan tragedi WTC 9/11, tewas terkena kanker akibat asap beracun
Begini cara Presiden Korsel mempertemukan Korut dengan AS
Ini deretan pejabat AS yang dipecat Trump sejak berkuasa
AS dan Korsel akan lanjutkan latihan militer awal April