Ucapkan Selamat ke Jokowi, Raja Salman Doakan Persaudaraan Rakyat Indonesia Terjaga
Raja Salman juga mendoakan agar persaudaraan rakyat Indonesia terus terjaga dengan baik.
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud mengirimkan kawat diplomatik kepada pemerintah Indonesia, yang berisi ucapan selamat atas terpilihnya kembali Joko Widodo untuk masa jabatan baru sebagai Presiden RI.
Raja, atas nama rakyat dan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi, menyatakan ucapan selamatnya yang tulus dan harapan terbaik untuk kemajuan Indonesia.
-
Kapan Saipul Jamil berangkat ke Arab Saudi? Saipul berangkat bersama kelompok terbang awal dari Indonesia. Ia sudah berada di Arab Saudi sejak beberapa hari yang lalu.
-
Siapa yang menemukan gua prasejarah di Arab Saudi? Pusat Penelitian Australia untuk Evolusi Manusia (ARCHE) Universitas Griffith, bekerja sama dengan mitra internasional, membuat terobosan baru dari eksplorasi pengaturan bawah tanah, termasuk gua tabung dan lava, yang sebagian besar isinya merupakan reservoir (wadah menyimpan cairan) arkeologi yang belum dimanfaatkan di Arab.
-
Siapa kapten dari tim nasional Arab Saudi? Sebagai kapten dan pemain kunci tim, winger kiri ini mencuri perhatian di Piala Dunia 2022 dengan mencetak gol dan membantu Arab Saudi mengalahkan Argentina 2-1 di fase grup.
-
Kapan patung unta di Arab Saudi ditemukan? Sederet patung unta berukuran sesuai aslinya ditemukan pada 2018 lalu di Arab Saudi utara.
-
Apa yang ditemukan di situs Qurh, Arab Saudi? Komisi Kerajaan AlUla (RCU) Arab Saudi mengumumkan penemuan menakjubkan saat tim arkeologi di situs Qurh di Kegubernuran AlUla menemukan kapak tangan zaman Paleolitik yang diperkirakan berusia lebih dari 200.000 tahun.
-
Siapa Raja Ali Haji? Raja Ali Haji bin Raja Haji Ahmad atau dikenal dengan nama pena Raja Ali Haji lahir di Pulau Penyengat, Kepulauan Riau pada tahun 1808 silam.
Sebagaimana dikutip dari situs resmi Kementerian Luar Negeri Arab Saudi pada Kamis (23/5), Raja Salman juga mendoakan agar persaudaraan rakyat Indonesia terus terjaga dengan baik.
Dalam pesan tersebut, Raja Salman juga memuji hubungan istimewa antar kedua negara, khususnya sebagai sesama negara berpenduduk mayoritas muslim.
Sang raja juga mengatakan akan berusaha meningkatkan promosi dan pengembangan kerja sama Arab Saudi dan Indonesia di berbagai sektor.
Ucapan selamat kepada Jokowi turut disampaikan oleh Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammad bin Salman bin Abdulaziz Al Saud, dalam kawat diplomatik terpisah.
Putra mahkota, yang juga menjabat sebagai wakil perdana menteri dan menteri pertahanan Arab Saudi, mengucapkan selamat secara khusus terhadap terpilihnya kembali Joko Widodo sebagai presiden Indonesia.
MBS --sapaan akrabnya-- juga menyampaikan harapan terbaik untuk kesuksesan dan kesehatan Jokowi dalam memimpin Indonesia.
Tidak ketinggalan, MBS mengutarakan harapannya tentang kemajuan persaudaraan kedua negara.
Reporter: Happy Ferdian Syah Utomo
Sumber: Liputan6.com
(mdk/pan)