6 Trik bikin kesan pertama memikat hati
Ini cara ampuh untuk memikat hati para kolega atau relasi bisnis baru Anda.
Tidak ada yang memungkiri bahwa bahasa tubuh itu penting. Dan menurut Leil Lowndes dalam bukunya "How To Talk To Anyone", Anda bisa menangkap perhatian siapa pun tanpa harus mengucapkan sepatah kata. Karena Anda hanya perlu melakukannya lewat bahasa tubuh yang tepat. Berikut adalah enam trik bikin kesan pertama memikat hati.
1. Murah senyum
"Jangan langsung tersenyum ketika Anda menyapa seseorang," kata Leil.
Sebaliknya, berhentilah sejenak dan lihat wajah orang itu untuk kedua kalinya dan kemudian berikan senyuman terbaik Anda. Hal itu akan meyakinkan orang tersebut bahwa senyum Anda tulus dan terasa lebih personal baginya.
2. Memfokuskan mata pada lawan bicara
"Berpura-puralah seolah mata Anda hanya terpaku pada lawan bicara Anda," saran Leil. Bahkan setelah dia selesai berbicara kepada Anda, tetap lakukan kontak mata.
"Ketika Anda harus melihat ke lain arah, lakukan itu dengan sangat lambat, seolah-olah Anda enggan melakukannya," tandasnya.
3. Menoleh pada seseorang yang jadi fokus Anda
Ketika Anda sedang terlibat dalam sebuah percakapan dengan beberapa orang, Anda harus sesekali melihat kepada orang yang menjadi fokus Anda.Tidak peduli siapa yang sedang berbicara saat itu. Anda akan menunjukkan bahwa Anda sangat tertarik pada reaksinya, dan dia tentu akan sangat menghargai sikap Anda.
Namun, Anda tetap berhati-hati dengan trik ini karena orang tersebut bisa merasa tidak nyaman dengan apa yang Anda lakukan. Anda juga harus memperhatikan orang yang sedang berbicara dalam percakapan itu, sehingga ketika orang tersebut menyelesaikan kata-katanya Anda tidak akan ketinggalan informasi apa pun.
4. Memberi perhatian penuh
Orang-orang akan sangat sadar tentang bagaimana Anda bereaksi terhadap mereka. Ketika Anda bertemu seseorang yang baru, ubahlah posisi tubuh Anda sepenuhnya ke arahnya, dan berikan perhatian penuh Anda kepadanya, seperti apa yang biasa Anda lakukan pada bayi.
5. Jangan terlihat terlalu gugup
Jika Anda ingin terlihat kredibel, cobalah untuk tidak bergerak terlalu banyak ketika Anda sedang berbicara dengan orang lain. Dan hindari menggerakkan tangan ke dekat wajah karena itu dapat memberikan kesan bahwa Anda sedang berbohong atau merasa cemas.
Sebaliknya, coba perbaiki tatapan Anda kepada pendengar, dan tunjukkan kepada mereka bahwa Anda benar-benar berkonsentrasi pada masalah yang sedang dihadapi.
6. Membayangkan bertemu teman lama
Ketika Anda pertama kali bertemu seseorang, bayangkan bahwa dia adalah teman lama Anda. Menurut Leil, hal ini akan memicu reaksi dari alam bawah sadar, yang akan membuat seseorang merasa lebih rileks.
Manfaat tambahan dari teknik ini adalah bahwa ketika Anda bertindak demikian, secara tidak sadar Anda mungkin akan benar-benar mulai menyukai orang tersebut.
Inilah enam trik bikin kesan pertama memikat hati. Selamat mencoba!
Baca juga:
5 Persepsi wanita yang salah kaprah tentang pria
5 Perilaku pria yang bikin wanita bingung dan kesal
10 Tanda selingkuh hati yang jarang disadari
5 Cara menghabiskan waktu berkualitas dengan pasangan
5 Hal yang bikin pria geleng-geleng kepala pada wanita
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Bagaimana cara membagi tugas untuk menyelesaikan pekerjaan? Ketika dihadapkan pada banyak pekerjaan, jangan menunda-nundanya. Sebaiknya, bagilah tugas-tugas tersebut menjadi bagian-bagian yang lebih kecil dan sederhana. Mulailah dengan mengerjakan tugas yang paling mudah atau yang paling disukai terlebih dahulu.
-
Mengapa pengembangan karir bidan sangat penting? Pengembangan karir bidan sangatlah penting guna meningkatkan kualitas dan kompetensi dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
-
Apa saja tips untuk menghilangkan kebiasaan menunda pekerjaan? Untuk mengatasi masalah ini, dilansir dari calm dan medium, berikut terdapat 7 tips ampuh yang dapat membantu kamu menghilangkan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan, sehingga jam kerja kamu cukup.
-
Bagaimana cara memohon agar mendapatkan pekerjaan yang baik? Allaahumma irdhanii bimaa radhita lii, wa 'aafinii fiimaa abqaita hatta laa uhibbu ta'jiila maa akhkharta, walaa ta'khira maa 'ajjalta.Artinya: "Ya Allah, buatlah aku ridha dengan kondisi yang Engkau ridhai untukku, dan berikanlah saya kesehatan selama masih Engkau biarkan hidup.Hingga aku tidak terburu- buru mendapatkan sesuatu yang Engkau tunda, dan tidak ingin menunda sesuatu yang engkau segerakan."
-
Apa saja tips dari Kemnaker saat menandatangani kontrak kerja? Berikut tips dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) saat melakukan penandatanganan kontrak kerja: Pertama, perhatikan jenis perjanjian surat kontrak kerja yang berlaku. Saat ini, ada dua jenis perjanjian kerja di Indonesia yakni perjanjian kerja waktu tertentu (PKWT) atau kontrak dan Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu (PKWTT) atau tetap. Kedua, cek dokumen pihak yang mengikat janji. Dengan ini, pastikan dengan jelas pihak pemberi kerja.Ketiga, perhatikan jenis pekerjaan yang tertera pada surat perjanjian kerja. Pastikan jobdesk yang tertera telah sesuai saat interview kerja. Keempat, cek jam kerja dan lokasi kerja. Hal ini bertujuan agar jam maupun lokasi Anda bekerja sesuai dengan kesepakatan awal.Kelima, baca secara teliti gaji dan benefit bagi karyawan. Misalnya, tertulis jelas nominal gaji dan benefit yang sesuai dengan perjanjian kerja. Terakhir, ketahui hak dan kewajiban karyawan di perusahaan. Apabila masih ragu, Anda tak perlu sungkan untuk meminta keterangan secara jelas terhadap HRD selaku bagian dari pemberi kerja.