Hobi minum emas agar awet muda, simpanan raja ini akhirnya tewas
Ditemukan kandungan emas yang sangat tinggi di tubuh dan rambut wanita bangsawan jelita ini.
Diane de Poitiers, wanita simpanan favorit Raja Henry II dari Prancis merupakan salah satu contoh nyata bahwa obsesi terhadap kecantikan dan kemudaan terkadang bisa mendatangkan malapetaka. Wanita cantik ini meninggal karena perawatan kecantikan mematikan yang dia terapkan seumur hidupnya.
Dilansir DailyMail, ketika para arkeolog Prancis menggali jasad Diane de Poitiers yang ditemukan pada tahun 2008, mereka menemukan kandungan emas yang sangat tinggi di tubuh dan rambutnya. Menurut dugaan, de Poitiers meninggal karena emas yang mengendap di dalam tubuh dan meracuni organnya.
Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal medis Inggris, tampaknya de Poitiers kerap mengonsumsi emas agar tetap awet muda. Orang Prancis zaman dulu percaya kalau emas memiliki khasiat menyembuhkan dan mempercantik. Tak jarang tabib meresepkan obat yang terdiri dari campuran emas untuk berbagai masalah kesehatan.
-
Apa yang dilakukan Paus Fransiskus di Indonesia? Paus Fransiskus, pemimpin tertinggi Gereja Katolik Sedunia yang juga merupakan Kepala Negara Vatikan, mengadakan kunjungan di Indonesia.
-
Apa kegiatan Paus Fransiskus di Indonesia? Selama 4 hari kunjungan beliau Yang Teramat Mulia, Sri Paus akan melakukan pertemuan kenegaraan, pertemuan dengan korps diplomatik dan wakil-wakil masyarakat, pertemuan dengan tokoh lintas agama di Masjid Istiqlal, serta Misa Kudus
-
Siapa yang menyambut Paus Fransiskus di Indonesia? Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara penyambutan kunjungan kenegaraan Pemimpin Gereja Katolik Dunia sekaligus Kepala Negara Vatikan, Paus Fransiskus di Istana Negara hari ini.
-
Kapan prangko Paus Fransiskus diluncurkan? Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) dan PT Pos Indonesia meluncurkan prangko seri khusus dalam rangka menyambut kunjungan bersejarah Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024.
-
Kapan Paus Fransiskus akan berkunjung ke Jakarta? Oleh sebab itu, sebanyak ribuan personel disiagakan dalam mulai dari 2-7 September 2024 untuk mengawal Paus selama ada di Jakarta.
Photo credit: DailyMail
Kemungkinan besar de Poitiers mengonsumsi emas cair untuk menjaga kemudaan dan kecantikannya. de Poitiers memang terkenal karena penampilannya yang awet muda. Menurut catatan sejarah, wajah de Poitiers dikabarkan cerah bersinar layaknya wanita yang masih berusia 30 tahun. Padahal saat itu usianya sudah di atas 50 tahun.
Photo credit: Wikimedia Commons/Boberger
Tak heran kalau de Poitiers menjadi kesayangan Henry II yang berusia hampir 2 dekade lebih muda darinya. Menurut Wellman, ada kemungkinan de Poitiers menjadi simpanan Henry ketika sang raja masih berusia 16 tahun dan de Poitiers 35 tahun.
Photo credit: Le Grand Tour
Ahli forensik yang menganalisis tulang belulang de Poitiers juga menemukan jejak merkuri yang biasa digunakan untuk ramuan obat dari emas. Walaupun terkenal sebagai wanita yang aktif dan atletis semasa hidupnya, jasad de Poitiers menunjukkan tanda penipisan rambut dan tulang rapuh, gejala yang umum bagi pasien yang menderita keracunan emas kronis.
Baca juga:
Terinspirasi dari pengalaman, wanita ini buat layanan 'sewa' ibu
Aneh tapi nyata, gedung di China ini mirip rumah kartu
Demi kesegaran, pria ini perah langsung susu sapi di depan pembeli
Kisah 6 mayat tidak pernah membusuk hingga ribuan tahun
Ini wanita pertama yang kelilingi dunia