Jenis-Jenis Perawatan Profesional untuk Hilangkan Bekas Luka Membandel
Perawatan profesional untuk menghilangkan bekas luka yang meninggalkan cekungan di kulit atau jaringan parut. Misalnya microneedling, filler, dan excision.
Rasanya hampir setiap orang memiliki satu atau dua bekas luka di tubuhnya, mungkin bahkan lebih. Luka yang cuma meninggalkan bekas samar bisa dirawat dengan salep scar removal (penghilang bekas luka) atau bahan alami seperti rosehip oil. Namun bekas luka yang meninggalkan cekungan di kulit atau jaringan parut jelas perlu perawatan yang lebih intensif.
Perawatan profesional biasanya menjadi solusi untuk bekas luka yang sulit dihilangkan. Jenisnya cukup beragam dengan harga yang bervariasi pula. Berikut ini beberapa di antaranya seperti dilansir Healthline.
-
Bagaimana cara mengompres bekas luka agar cepat sembuh? Mengompres bekas luka dengan handuk atau kain hangat bisa meningkatkan aliran darah ke bekas luka. Jika aliran darah meningkat, pasokan oksigen juga akan semakin bertambah. Asupan oksigen yang cukup dalam darah bisa merangsang sel-sel di sekitar luka sembuh lebih cepat.
-
Bagaimana cara mencegah Luka Jahitan bengkak? Anda dapat membantu mencegah infeksi pada jahitan Anda dengan mengikuti panduan di bawah ini:1. Jaga agar jahitan tetap keringAnda harus menghindari jahitan basah setidaknya selama 24 jam. Tanyakan kepada dokter kapan Anda bisa membasahinya, seperti saat mandi. Hindari berendam di bak mandi atau berenang saat Anda sedang memulihkan diri. Selalu pastikan untuk menepuk jahitan Anda dengan lembut menggunakan handuk bersih setelah dibasahi.2. Jaga kebersihan jahitanJika dokter telah membalut atau balutan pada jahitan, pastikan untuk mengikuti instruksi mereka tentang kapan harus melepaskannya.Gunakan sabun dan air hangat untuk membersihkan jahitan dengan lembut, keringkan dengan handuk bersih. 3. Hindari menyentuh jahitanJika Anda harus menyentuh jahitan, pastikan tangan Anda bersih sebelumnya. Anda secara alami memiliki bakteri yang hidup di kulit dan di bawah kuku. Gatal, menggaruk, atau mengorek jahitan dapat menyebabkan infeksi.4. Hindari aktivitas beratLatihan dan olahraga kontak dapat membuat jahitan Anda tegang, menyebabkannya robek. Tanyakan kepada dokter kapan Anda dapat kembali ke aktivitas fisik normal Anda.
-
Bagaimana cara mendinginkan luka bakar? Dinginkan Luka. Setelah memadamkan sumber panas, segeralah dinginkan luka bakar menggunakan air dingin selama 10-20 menit.
-
Bagaimana cara menghilangkan bekas luka di kaki menggunakan kentang? Gosok irisan kentang langsung ke bekas luka atau bagian kulit yang ingin dirawat secara perlahan-lahan. Biarkan cairan kentang meresap ke kulit selama beberapa menit sebelum dibilas dengan air bersih.
-
Bagaimana cara menghilangkan bau kaki dengan cuka apel? Penanganan aroma tak sedap pada kaki juga bisa dilakukan dengan cuka. Caranya adalah mencampur cuka dengan air dalam perbandingan 1:2, kemudian rendam kaki dalam larutan tersebut selama 30 menit. Konsistenlah dalam melakukan perawatan ini, minimal seminggu sekali, guna mencegah perkembangbiakan bakteri yang menjadi penyebab bau tak sedap pada kaki.
-
Bagaimana cara menghilangkan kutu beras? Meskipun efektif, perlu diingat bahwa penggunaan bawang putih mungkin dapat memengaruhi rasa dan aroma beras jika digunakan dalam jumlah yang banyak. Oleh karena itu, gunakan bawang putih secukupnya dan pastikan untuk mengeluarkannya setelah kutu berhasil diusir.
Laser Resurfacing
Terapi laser merupakan perawatan bekas bekas luka yang paling sering digunakan di dunia medis. Prosedur ini bisa menyamarkan bekas luka dan memudarkan bekas cacar air.
Filler
Injeksi filler jaringan lunak berguna untuk menutup cekungan yang disebabkan bekas luka. Filler jaringan lunak yang digunakan untuk tujuan ini biasanya hyaluronic acid (asam hialuronat) atau lemak.
Perawatan ini bersifat temporer. Biasanya hanya bertahan selama enam bulan.
Microdermabrasion
Microdermabrasion dilakukan dengan sejenis sikat yang berputar sangat cepat untuk 'mengampelas' permukaan kulit. Prosedur ini sangat efektif untuk menghilangkan bekas luka, namun masih lebih ringan daripada dermabrasion yang bisa menghilangkan bekas luka hingga seratus persen.
Microneedling
Prosedur ini masih tergolong baru di dunia kecantikan dan medis. Microneedling dilakukan dengan alat sejenis rolling pin yang permukaannya ditempeli jarum-jarum mikro.
Tujuan prosedur ini adalah merangsang produksi kolagen. Dibutuhkan beberapa kali perawatan dalam jangka waktu beberapa bulan untuk mendapatkan hasil.
Microneedling memerlukan anestesi. Pasalnya prosedur ini juga mengakibatkan pendarahan ringan pada kulit.
Chemical Peeling
Chemical peeling merupakan teknik untuk menumbuhkan kembali permukaan kulit. Prosedur ini dilakukan dengan mengoleskan bahan aktif di permukaan kulit agar regenerasi sel kulit mati bisa terjadi dalam waktu singkat.
Light peeling bisa dilakukan oleh dokter kulit dalam waktu singkat. Biasanya seminggu sekali, dua minggu sekali, atau sebulan sekali.
Medium peeling juga tak membutuhkan banyak waktu, namun masa pemulihannya bisa mencapai hitungan minggu. Sementara deep chemical peeling akan membutuhkan anestesi dan memakan waktu bulanan untuk sembuh.
Excision dan Punch Excision
Scar excision adalah opsi scar removal untuk bekas luka yang benar-benar dalam atau menghilangkan jaringan parut cukup parah. Jika prosedur-prosedur yang sudah disebutkan sebelumnya tak berhasil, dokter akan menyarankan excision.
Prosedur ini melibatkan anestesi dan pengangkatan jaringan parut, kemudian dilanjutkan dengan penjahitan. Walaupun begitu, prosedur ini akan meninggalkan guratan memanjang yang bersifat permanen.
Skin Grafting
Skin grafting bisa juga disebut pencangkokan kulit. Biasanya dilakukan untuk pasien yang memiliki bekas luka parah akibat kebakaran, pembedahan, atau kecelakaan. Prosedur ini dilakukan dengan transplantasi kulit sehat dari anggota tubuh lain milik si pasien.
Itulah jenis-jenis perawatan profesional untuk mengatasi bekas luka.