Jerawat batu: Penyebab dan cara mengobatinya!
Jerawat batu menyisakan bekas luka yang cukup sulit untuk diobati. Mari kenali penyebabnya dan cara menyembuhkannya.
Jerawat batu adalah bentuk paling parah dari acne vulgaris. Jerawat jenis ini sering berkembang pada wajah dan/atau area lain dari tubuh. Jerawat batu atau secara ilmiah disebut cystic acne, memiliki tekstur seperti benjolan yang berisi cairan di bawah permukaan kulit. Jerawat ini bisa sangat menyakitkan dan bahkan menyisakan bekas luka yang dalam. Yuk simak ulasan lengkap dari acne.about.com.
Penyebab jerawat batu
Jerawat batu disebabkan oleh faktor yang sama dengan bentuk lain dari jerawat, yaitu:
- Kelenjar minyak yang terlalu aktif
- Kelebihan sel kulit mati dalam folikel rambut (pori)
-
Apa yang dimaksud dengan jerawat di dagu? Jika jerawat muncul di area dagu dan sepanjang garis rahang, itu merupakan tanda adanya gangguan hormon.
-
Apa yang dimaksud dengan jerawat badan? Jerawat dapat muncul di badan akibat beberapa penyebab yang jarang disadari. Meski tak terlihat jerawat badan tebtu tetap menyebabkan rasa tidak nyaman bagi penderitanya.
-
Apa yang dimaksud dengan jerawat punggung? Jerawat punggung adalah suatu kondisi kulit di mana terdapat timbulan berupa kemerahan, bengkak, bahkan berisi nanah pada bagian punggung.
-
Apa itu bubur jewawut? Kuliner unik, sehat, dan bergizi khas Bengkulu ini terbuat dari biji jewawut yang cocok sebagai menu santapan ketika berbuka puasa.
-
Apa saja jenis bekas jerawat yang sering dialami? Bekas jerawat bisa dibedakan menjadi 2 jenis, yakni PIE (Post-Inflammatory Erythema) dan PIH (Post-Inflammatory Hyperpigmentation).
-
Kenapa bekas jerawat sulit hilang? Yup, meskipun jerawat sudah sembuh, tetapi bekasnya bisa tetap ada dan bahkan mengganggu penampilan.
- Sejumlah besar bakteri penyebab jerawat, Propionibacteria
Cara mengobati jerawat batu
Obat sistemik yang kuat biasanya diperlukan untuk mengobati jerawat batu. Jerawat ini akan sulit untuk dikontrol. Jangan berkecil hati jika usaha pengobatan pertama gagal. Mungkin diperlukan beberapa percobaan untuk menemukan pengobatan atau kombinasi pengobatan yang tepat untuk Anda. Beberapa pengobatan umum untuk jerawat batu meliputi:
- Antibiotik oral
- Isotretinoin
- Kontrasepsi oral - untuk wanita
- Eksisi bedah dan drainase (dokter membuat sayatan kecil di kulit dan mengekstrak obat ke daerah yang terinfeksi)
- Suntikan kortikosteroid intralesi
Jerawat batu sedikit sulit untuk diobati, jika dibandingkan dengan jenis jerawat lainnya. Namun tenang, Anda hanya perlu mengontrol makanan yang Anda konsumsi setiap hari dan pastikan bahwa Anda rajin membersihkan wajah sehingga debu tidak menempel di wajah.