7 Kata-Kata Bijak di Film NKCTHI yang Fenomenal
Selain jalan cerita yang menguras air mata, film ini juga dibintangi sederet artis papan atas tanah air seperti Rachel Amanda, Sheila Dara Aisha, Rio Dewanto, Ardhito Pramono, Oka Dewantara, Agla Artalidia, dan Niken Anjani. Kekuatan acting mereka dalam film ini bisa dikatakan merupakan hasil dari persiapan yang matang
Berbicara film Indonesia di awal tahun 2020 tidak bisa lepas dari euforia film NKCTHI (Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini) garapan sutradara Angga Dwimas Sasongko yang diangkat dari buku fenomenal karya Marchella Febritrisia Putri dengan judul yang sama.
Film yang dirilis pada 2 Januari 2020 ini bercerita mengenai konflik keluarga yang terasa konkret dan relateable bagi banyak orang. Film ini mampu ditonton lebih dari dua juta penonton selama penayangannya.
-
Film apa yang dibintangi oleh Indah Permatasari? Film horor terbaru yang dibintangi Indah berjudul Sakaratul Maut, membuat penasaran dengan aktingnya.
-
Kapan film pertama diputar di Indonesia? Di tahun ini, film pertama kalinya diputar di Indonesia, tepatnya di Batavia. Film dokumenter perjalanan Raja dan Ratu Belanda di Den Haag adalah film yang pertama kali diputar.
-
Kapan film "Bangsal Isolasi" tayang? Pada tanggal 25 Juli 2024, film BANGSAL ISOLASI yang disutradarai oleh Adhe Dharmastriya akan tayang di bioskop.
-
Apa yang diceritakan dalam film Budi Pekerti? Menceritakan keluarga Prani, guru BK yang terperangkap dalam badai kontroversi. Insiden perselisihan viralnya dengan pengunjung pasar telah membawa dampak besar pada kehidupan keluarganya. Penonton akan melihat bagaimana keluarga Prani, bersatu melawan cobaan dan perundungan yang mengancam pekerjaan dan martabat mereka.
-
Dimana film pertama kali diputar di Indonesia? Di tahun ini, film pertama kalinya diputar di Indonesia, tepatnya di Batavia. Film dokumenter perjalanan Raja dan Ratu Belanda di Den Haag adalah film yang pertama kali diputar.
-
Kenapa Hari Film Sedunia diperingati? Hari Film Sedunia bertujuan untuk mempromosikan pemahaman lintas budaya dan kreativitas yang dihasilkan oleh industri film.
Selain jalan cerita yang menguras air mata, film ini juga dibintangi sederet artis papan atas tanah air seperti Rachel Amanda, Sheila Dara Aisha, Rio Dewanto, Ardhito Pramono, Oka Dewantara, Agla Artalidia, dan Niken Anjani. Kekuatan acting mereka dalam film ini bisa dikatakan merupakan hasil dari persiapan yang matang. Setiap karakter seperti membawa kesan tersendiri terutama lewat kata-kata bijak yang mereka ucapkan. Beberapa kata bijak tersebut sudah dirangkum oleh merdeka.com di bawah ini!
1."Sedih kadang membawa kita ke arah yang lebih tinggi, mata angin ngga bisa diatur, tapi arah layar bisa". (Kale)
2020 Merdeka.com
Kalau saat ini kamu sedang sedih atau sedang down coba pikirkan baik-baik apa yang dikatakan Kale dalam film NKCTHI. Memikirkannya pasti kamu merasa seperti memiliki seorang teman yang mengerti kesedihan-kesedihan yang sedang kamu rasakan. Intinya tidak ada kesedihan yang awet. Kesedihan memang tidak selalu bisa kita bendung tapi kita bisa mengatur bagaimana seharusnya kita bersikap.
2. "Marah itu wajar, tapi jangan sampai marah jadi satu-satunya alasan untuk bertindak". (Ibu)
2020 Merdeka.com
Ajeng yang diperankan oleh Niken Anjani merupakan ibu dari Angkasa, Aurora dan Awan dalam film NKCTHI. Lakunya sangat lembut mampu menenangkan hati setiap keluarga di rumah begitu pun ketika anaknya sedang marah.
Marah itu wajar katanya, tapi jangan sampai marah jadi satu-satunya alasan untuk bertindak. Kalau kamu sedang marah jangan mengedepankan emosi. Coba renungkan nasihat film NKCTHI ini. Jangan sampai karena tindakan kita yang sedang marah ada orang lain yang tersakiti oleh tindakan kita.
3. "Dikira hidup kayak tombol, pas sedih terus dipencet bisa langsung berubah bahagia lagi?". (Aurora)
2020 Merdeka.com
Aurora salah satu tokoh utama dalam film ini, menggambarkan bahwa hidup memang harusnya realistis. Banyak sekali yang bisa kita petik dari ucapan-ucapannya. Salah satunya ucapan di atas yang secara tidak langsung menyadarkan seseorang untuk berpikir lebih realistis lagi berlaku adil pada diri sendiri.
Adil yang dimaksud di sini adalah kalau sedih ya biarkan sedih tidak perlu tiba-tiba harus merasa senang. Aurora mengingatkan kita semua bahwa hal terbaik yang harusnya orang lain lakukan adalah menikmati dan jangan lari karena hidup bukan kaya tombol bisa diganti sekejap mata.
4. "Yang bisa nolong aku ya aku sendiri, bukan orang lain". (Awan)
2020 Merdeka.com
Setiap orang yang pernah merasakan seperti Awan salah satu tokoh yang diperankan oleh Rachel Amanda dalam film ini pasti kamu mengangguk-nganggukan kepala tanda setuju kalau yang bisa menolong diri kita ya kita sendiri, bukan orang lain. Secara tak langsung melalui tokoh awan kita bisa belajar untuk bertanggungjawab pada diri sendiri.
5. "Selalu ada yang pertama kali dalam segala sesuatu, termasuk gagal" (Angkasa)
2020 Merdeka.com
Kata-kata yang diucapkan Angkasa si anak sulung yang diperankan oleh Rio Dewanto ini sudah pasti pernah dialami oleh semua orang tanpa terkecuali. Kalau kamu sedang ada di fase ini maka yang perlu kamu lakukan adalah jangan sedih lama-lama karena gagal itu soal biasa, apalagi gagal saat pertama kali mencoba.
6. "Terus kamu bahagianya kapan?". (Lika)
2020 Merdeka.com
Pernah merasa terlalu sering memikirkan kebahagiaan orang lain sampai lupa dengan kebahagiaan diri sendiri? Kalau iya kamu harus memikirkan dengan serius pertanyaan yang diucapkan Lika pada Angkasa ini.
7. "Sabar ya, satu per satu" (Kale)
2020 Merdeka.com
Terlalu ambisius, pengen semuanya, pengen segala sesuatunya sesuai dengan yang sudah direncanakan. Sabar, satu persatu lewat kata-kata ini seakan kita punya kendali atas diri kita sendiri dan hidup kita tidak melulu dikuasai ambisi.
Bukankah lebih baik mengerjakan satu per satu tapi selesai dengan baik, ketimbang pengen mengerjakan semuanya tetapi tidak ada satu pun yang selesai. Kalaupun ada bisa jadi hasilnya tidak maksimal.