Ditinggal Pacar Menikah dan Ayah Meninggal, Ridwan Kamil Kenang Masa Sulitnya Dulu
Meski kini menjadi orang nomor satu di Jawa Barat, politisi kelahiran Bandung, 4 Oktober 1971 ini pernah mengalami masa-sama terberat dalam hidupnya.
Siapa yang tidak tahu dengan Ridwan Kamil? Pemilik nama lengkap Mochamad Ridwan Kamil ini kini tengah menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat. Sebelum berkarier di panggung politik, ia merupakan seorang arsitek lulusan University of California, Berkeley.
Meski kini menjadi orang nomor satu di Jawa Barat, politisi kelahiran Bandung, 4 Oktober 1971 ini pernah mengalami masa-sama terberat dalam hidupnya. Kisah itu Ridwan Kamil ceritakan melalui kanal Youtube milik Denny Sumargo. Berikut selengkapnya.
-
Bagaimana PKB ingin membentuk poros yang berlawanan dengan Ridwan Kamil di Pilgub Jabar? "Kami belum ada obrolan sama sekali menyangkut soal sosok Kang Ridwan Kamil gitu, tapi yang sudah ada obrolan malah di Jabar. Kalau Kang RK maju di Jabar kami akan bikin poros di luar Kang RK kan gitu," tutur Huda.
-
Siapa yang memberikan wejangan kepada Ridwan Kamil? Dalam pertemuan itu, Foke mengaku telah memberikan sejumlah wejangan kepada mantan Gubernur Jawa Barat tersebut.
-
Kapan Ridwan Kamil mencoblos? Hal itu ia sampaikan usai mencoblos surar suara di TPS 45, Jalan Gunung Kencana, Ciumbuleuit, Kota Bandung, Rabu (14/2).
-
Kenapa PKB ingin membentuk poros yang berbeda dari Ridwan Kamil di Pilgub Jabar? Ia mengatakan bahwa perbedaan poros sangat dibutuhkan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun ini agar publik memiliki banyak pilihan."Pokoknya prinsipnya PKB siap siapapun yang berkompetisi karena PKB akan menyuguhkan alternatif pilihan untuk publik, sebanyak-banyaknya," ujar Huda ketika ditemui di Gedung DPR RI, Kamis (13/6)
-
Kapan Harun Kabir meninggal? Tanggal 13 November 1947, jadi hari terakhir Harun Kabir dalam menentang kekuasaan Belanda yang kembali datang ke Indonesia.
-
Siapa saja yang diprediksi akan maju dalam Pilkada Jabar 2024 selain Ridwan Kamil? Sejumlah nama muncul digadang-gadang sebagai kandidat Pilkada Jabar. Baik diusung partai maupun individu. Salah satu kandidat yang dinilai potensial berlaga di Pilkada Jabar adalah Ridwan Kamil. Kader Golkar itu dinilai cukup menguasai Jabar dengan bekal popularitas yang dimilikinya. Pernah menjabat wali kota Bandung dan Gubernur Jawa Barat.
Pernah Merasakan 'Down'
©2021 Merdeka.com
Dalam video berjudul RIDWAN KAMIL: KALO MAU JADI GUBERNUR MESTI BANDEL DULU itu, pria berusia 49 tahun ini menceritakan jika dirinya pernah merasakan masa-masa sulit saat belajar di ITB.
"Kang Emil pernah ngalamin trigger nggak menjadi sosok seperti sekarang?" tanya Denny.
"Saya itu selalu mengubah tragedi menjadi motivasi, jadi tragedi paling down dalam hidup saya waktu saya tugas akhir di ITB ya, tahun terakhir mau skripsi lah," jawab Emil.
Ditinggal Menikah Cinta Pertama
©2021 Merdeka.com
Pada video yang diunggah pada Kamis (9/9/2021) lalu, politisi yang juga akrab disapa Kang Emil ini mengungkapkan jika dirinya pernah patah hati. Kala itu, ia ditinggal menikah pacar, cinta pertamanya saat kuliah.
"Coba bayangin udah tahun tersulit, karena dosennya killer-killer ya, di tahun mau lulus di ITB itu saya ditinggal cinta pertama saya kawin sama orang, waduh saya down," ucap Emil.
Ayah Meninggal
©2021 Pemprov Jabar
Kesedihannya bertambah, suami Atalia Praratya Kamil itu mengungkapkan cobaan dalam hidupnya berlanjut di tahun yang sama. Ridwan Kamil ditinggal sang ayah untuk selama-lama. Meskipun demikian, kejadian itulah yang justru membuatnya bangkit.
"Ayah meninggal di momen itu, jadi di ITB sudah susah lulus, pacar malah ninggalin. Ayah yang memotivasi saya meninggal, coba bayangin, down banget..." kenang Emil.