Masuk 100 Besar Anugerah Desa Wisata, Ini 4 Keunikan Kampung Tajur di Purwakarta
Sebagai lokasi wisata edukasi di Purwakarta, Kampung Tajur turut memiliki sejumlah keunikan yang sayang untuk dilewatkan.
Menyimpan pesona kearifan lokal yang kuat, Kampung Tajur di Desa Pasanggrahan, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat kerap menjadi tujuan wisata keluarga untuk memperdalam tradisi dan kebudayaan Sunda di Jawa Barat.
Atas daya tariknya yang terus berkembang itu, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif belum lama ini memberikan anugerah kepada Kampung Tajur sebagai 100 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021.
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
-
Apa isi dari surat kabar *Bataviasche Nouvelles*? Mengutip dari berbagai sumber, isi konten tulisan yang ada di surat kabar Bataviasceh Nouvelles ini mayoritas adalah iklan. Ada pula beberapa terbitannya juga memuat aneka berita kapal dagang milik VOC.
-
Apa kabar terbaru dari Nunung? Nunung bilang badannya sekarang udah sehat, ga ada keluhan lagi dari sakit yang dia alamin. Kemo sudah selesai "Nggak ada (keluhan), karena kemo-nya sudah selesai sudah baik, aman, Alhamdulillah," tuturnya.
-
Bagaimana kabar terbaru dari seleb dadakan yang meredup? Meskipun popularitas mereka meredup, beberapa dari mereka tetap aktif di media sosial dan masih memiliki pengikut yang setia. Namun, sebagian lainnya * * * * * Kelima seleb dadakan ini viral karena keunikan mereka, baik dari gaya bicara, penampilan, atau konten yang mereka buat. Namun, popularitas mereka yang meredup bisa disebabkan karena kurangnya konten yang menarik, kejenuhan publik, atau munculnya tren baru.
-
Apa isi dari surat kabar Soenting Melajoe? Terbit pertama kali pada 10 Juli 1912, isi dari surat kabar Soenting Melajoe ini seperti tajuk rencana, sajak-sajak, tulisan atau karya mengenai perempuan, hingga tulisan riwayat tokoh-tokoh kenamaan.
-
Kapan nama surat kabar Benih Merdeka diubah? Akhirnya pada tahun 1920, ia mengubah nama menjadi "Mardeka".
"Proses untuk menjadi peserta Anugerah Desa Wisata itu membutuhkan waktu yang cukup lama," kata Kabid Pariwisata Dinas Kepemudaan Olahraga Pariwisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) setempat Acep Yulimulya, di Purwakarta, Minggu (22/08) mengutip Antara.
Sebagai lokasi wisata edukasi di Purwakarta, Kampung Tajur turut memiliki sejumlah keunikan yang sayang untuk dilewatkan.
Belajar Berkehidupan ala Masyarakat Desa Sunda
Facebook Kampung Tajur ©2020 Merdeka.com
Sebelumnya diketahui, desa wisata tersebut hanya menempati posisi di 300 besar. Namun pada 2021 ini posisinya naik berada di angka 100 besar dalam penghargaan itu.
Acep mengatakan, proses pendaftaran ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 sendiri telah dimulai sejak Februari lalu. Ketika itu ada beberapa ketentuan yang harus dipenuhi, salah satunya pengisian beberapa form sesuai kondisi eksisting melalui portal Jejaring Desa Wisata (Jadesta 2021).
Usai menyaring lebih dari 70 ribu desa wisata se Indonesia alam ajang ADWI 2021, maka terkumpul sebanyak 300-an desa hingga akhirnya menempatkan Kampung Tajur di posisi 100 besar.
"Setelah itu, akan terlihat desa wisata yang kita daftarkan masuk di kategori desa wisata apa? Lalu, setelah proses entry data maka mulai dilaksanakan pembukaan kompetisi oleh kementerian yang dilanjutkan dengan bimbingan teknis desa wisata," katanya.
Di Kampung Tajur sendiri para wisatawan bisa belajar bagaimana cara berkehidupan ala masyarakat desa di Sunda yang saat ini masih dipertahankan sesuai warisan leluhur tempo dulu.
Belajar Bercocok Tanam hingga Memasak di Hawu
Facebook Kampung Tajur ©2020 Merdeka.com
Bagi wisatawan yang tertarik, di Kampung Tanjur pengunjung juga bisa menjalani peran sebagai petani hingga mengolah makanan di dapur tungku hawu. Para warga di Kampung Tajur akan dengan senang hati mengajak serta pengunjung yang ingin belajar menjadi orang Sunda.
Namun di masa pandemi seperti sekarang kunjungan terpaksa dibatasi, guna mencegah munculnya penularan di kampung yang terbilang masih sangat asri tersebut. Sebelum masa pandemi, pengunjung yang datang tercatat mencapai 7.000 wisatawan per tahun.
Bahkan puncaknya ada di tahun 2012 di mana wisatawan mencapai mencapai 12.000 orang. Serta di tahun 2017 terdapat kunjungan dari 24 perwakilan negara mulai dari pelajar, mahasiswa hingga pejabat pemerintahan.
Untuk satu malamnya sendiri, objek wisata budaya Kampung Tajur menyediakan penginapan warga seharga Rp200 ribu, dengan suasana aktivitas serta interaksi layaknya warga pedesaan.
Menyaksikan Upacara Adat Sunda
Facebook Kampung Tajur ©2020 Merdeka.com
Selain dimanjakan dengan suasana asri serta keramahan penduduknya, di momen tertentu masyarakat Kampung Tajur kerap melaksanakan sejumlah upacara adat salah satunya Tetunggulan.
Dalam istilah Tetunggulan merupakan kegiatan menumbuk padi di lesung secara bersamaan oleh warga, hingga menghasilkan suara benturan khas yang unik dan makin menguatkan atmosfir budaya khas Jawa Barat di sana.
Menariknya, kegiatan yang biasa dilakukan oleh kaum perempuan dan ibu-ibu itu juga bisa diikuti langsung oleh para wisatawan yang tertarik.
Menempati Rumah Panggung Kayu
Facebook Kampung Tajur ©2020 Merdeka.com
Sebagai daerah dengan tradisi Sunda yang kuat, Kampung Tajur memiliki rumah penduduk yang bisa disewa pengunjung. Di rumah tersebut suasana kedaerahan Jawa Barat amat terasa, terlebih desain rumah memiliki bentuk panggung yang unik dengan dinding kayu.
Secara filosofis, rumah panggung sudah menjadi identitas dari orang Sunda secara turun temurun untuk melindungi penduduk di masa lalu akan serangan hewan buas. Selain itu, rumah panggung juga memiliki fungsi untuk melindungi dari banjir hingga dimanfaatkan kolongnya sebagai rumah hewan peliharaan.