Tak Lagi Jabat Gubernur Jabar, Ini Momen Ridwan Kamil Pindahan Rumah Dinas
Ridwan Kamil selesai menjalankan tugas sebagai Gubernur Jawa Barat pada 5 September 2023. Ia pun telah meninggalkan Gedung Pakuan.
Ridwan Kamil tak lagi menjabat sebagai Gubernur Jabar pada 5 September 2023.
Tak Lagi Jabat Gubernur Jabar, Ini Momen Ridwan Kamil Pindahan Rumah Dinas
Masa Jabatan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jawa Barat berakhir pada 5 September 2023. Ia mulai menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat pada 5 September 2018. Ia pun harus meninggalkan rumah dinas di Gedung Pakuan. Ia ditemani sang istri membersihkan barang-barang yang ada di rumah dinas. Berikut ulasannya.
- Bawa Kardus Besar, Ridwan Kamil Sambil Meneteskan Air Mata Tinggalkan Rumah Dinas Gubernur
- Gubernur Jabar Ridwan Kamil Undur Diri: Izin Pamit, September akan Ada Penjabat Baru
- Ridwan Kamil Soal Peluang Jadi Cawapres: Belum Kelihatan Hilalnya
- Ridwan Kamil Jadi Gubernur Jabar Tinggal 4 Pekan Lagi, Begini Masa-Masa TerakhirJabatannya
Ridwan Kamil tampak beberes rumah dinas dengan ditemani sang istri. Ia mengenakan kaus warna hijau dan celana warna krem. Tampak Ridwan Kamil mengecek satiap sudut rumah yang akan ia tinggalkan. Sang istri pun ikut membantu.
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya terlihat beres-beres beberapa barang yang akan dibawa pulang. Tampak keduanya membungkus beberapa bantal.
Ridwan Kamil tampak menurunkan beberapa hiasan dinding potret dirinya. Ia menurunkan satu pe rsatu gambar tersebut. Ridwan Kamil tampak memasukkan ke dalam kardus untuk dipindah tempatkan.
Tentunya ia juga menurunkan potret saat ia dilantik. Potret tersebut sebagai kenang-kenangan masa jabatannya selama 5 tahun.
Ia juga terlihat membereskan baju dinas yang kerap dipakainya. Ridwan Kamil memang kerap memakai rompi tersebut saat di lapangan. Ia tampak membereskan baju dinas tersebut.
Ridwan Kamil meninggalkan catatan sebelum pergi dari Gedung Pakuan. Ia mengucap terima kasih untuk warga Jawa Barat.
Ini momen Ridwan Kamil saat berpisah dengan para pegawai. Satu per satu memberikan salam perpisahan. Ia kini tak lagi menempati Gedung Pakuan.