Tak Tercatat Ada Kasus Covid-19, Ini Sederet Wilayah di Indonesia yang Berzona Hijau
Masih ada beberapa wilayah di Indonesia yang masih 'bersih' dari Covid-19, bahkan ada yang berada dalam status tidak terdampak dan atau tidak ada kasus. Di mana sajakah wilayah itu?
Persebaran Covid-19 masih menjadi perhatian, tak hanya pemerintah tapi seluruh lapisan masyarakat. Dilansir dari laman Satgas Covid-19, per Kamis (5/11), ada 425.796 kasus terkonfirmasi, 54.306 masih aktif, dan 357.142 orang dinyatakan sembuh. Sedangkan untuk angka kasus meninggal, ada 3.4 persen dari kasus terkonfirmasi, yakni sekitar 14.348 kasus. Angka tersebut tersebar di 34 provinsi di Indonesia.
DKI Jakarta masih menduduki posisi pertama kasus terbanyak dengan angka 25.8 persen dari total kasus nasional. Berbagai wilayah di Pulau Jawa juga masih menjadi wilayah persebaran Covid-19 tertinggi.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
Walau begitu, masih ada beberapa wilayah di Indonesia yang masih 'bersih' dari Covid-19, bahkan ada yang berada dalam status tidak terdampak dan tidak ada kasus baru. Di mana sajakah wilayah itu?
Beberapa Wilayah di Papua dan Papua Barat
Pulau paling timur Indonesia ini memiliki dua provinsi, yakni Papua dan Papua Barat. Berdasarkan peta risiko yang dibuat oleh Satgas Covid-19, Kabupaten Pegunungan Arfak, Papua Barat menjadi salah satu wilayah dengan status zona hijau, atau tidak terdampak. Wilayah ini memiliki luas sebesar 2.774,73 kilometer persegi dengan populasi 69.473 jiwa.
©2020 Merdeka.com/Satgas Covid-19 Papua
Tak hanya Pegunungan Arfak saja, beberapa kabupaten di Provinsi Papua juga berada dalam status zona hijau atau tidak terdampak. Di antaranya ada Kabupaten Dogiyai, Yahukimo, Deiyai, Mamberamo Raya, Nduga, Asmat, Puncak dan Kabupaten Intan Jaya.
Dilansir dari laman Satgas Covid-19 Provinsi Papua, per Rabu (4/11), ada 9.975 kasus terkonfirmasi. Dengan kasus tertinggi ditemukan di Kota Jayapura, ada 4.925 kasus positif dan angka kesembuhannya 2.991 orang.
Beberapa Wilayah Maluku dan Nusa Tenggara Timur
Masih dari daerah timur Indonesia, beberapa kabupaten di Maluku dan Nusa Tenggara Timur (NTT), dilaporkan berstatus zona hijau. Dilansir dari laman Satgas Covid-19 Provinsi Maluku, ada tiga kabupaten yang tidak tercatat adanya kasus. Di antaranya ada, Kabupaten Seram Bagian Timur, Kepulauan Tanimbar, dan Maluku Barat Daya.
Laporan terbaru, Kamis (5/11), tercatat ada 3.914 kasus positif Covid-19, dan 3.317 kasus yang dinyatakan sembuh. Penemuan terbanyak ada di Kota Ambon dengan 456 kasus. Sedangkan di NTT, tercatat ada 751 kasus yang tersebar di 22 kabupaten/kota.
Dilansir dari laman Satgas Covid-19 Provinsi NTT, Kabupaten Sabu Raijua dan Lembata menjadi salah satu wilayah berzona hijau dengan status tidak terdampak.
1 Wilayah di Lampung, Kabupaten Mesuji
Tidak hanya di Indonesia bagian timur saja, di Lampung, tercatat ada satu daerah yang berstatus zona hijau dan tidak ada catatan kasus Covid-19. Ialah Kabupaten Mesuji yang terletak di tengah provinsi.
©2020 Merdeka.com/Satgas Covid-19 Lampung
Kabupaten ini memiliki tujuh kecamatan, di antaranya, Kecamatan Rawa Jitu Utara, Mesuji Timur, Mesuji, Tanjung Raya, Panca Jaya, Simpang Pematang dan Way Serdang.
Dilansir dari laman Satgas Covid-19 Provinsi Lampung, per Selasa (3/11), tidak ada laporan kasus baru di Mesuji. Sebelumnya, ada 10 kasus yang dilaporkan, dan pasien sudah dinyatakan sembuh usai menjalani perawatan dan isolasi mandiri.
©2020 Merdeka.com/Satgas Covid-19
Hingga kini, tiap daerah di Indonesia masih terus berlomba untuk menurunkan status mereka ke zona hijau. Tercatat, dari 514 wilayah di 34 provinsi, 19 di antaranya masih berstatus zona merah dengan risiko penularan tinggi, 317 berstatus orange dengan risiko penularan sedang. 104 wilayah berstatus kuning dengan risiko penularan rendah, serta 20 wilayah berzona hijau, dengan 8 wilayah tidak ada catatan kasus baru dan 12 daerah tidak terdampak.